Cara Jadi Youtuber Sukses

Bagaimana cara jadi Youtuber sukses? Jika Kamu pernah bermimpi menjadi seorang Youtuber terkenal bahkan bisa menghasilkan uang yang banyak, seperti Youtuber Gaming dari Pew Die Pie, Atta Halilintar atau Ria Ricis yang dapat meraup banyak uang. Sebenarnya mewujudkan mimpi menjadi seorang Youtuber sendiri tidak sulit asalkan Kamu memiliki tekad dan kemauan yang kuat.

Menariknya jadi Youtuber memang uang selalu mengalir dengan sendirinya ke rekeningmu. Terutama jika Kamu sudah berhasil menjadi youtuber yang memiliki banyak subscriber dan mampu memonetisasi channel Youtube-mu. Inilah yang membuat profesi sebagai Youtuber maupun cara jadi selebram banyak diminati. Hanya saja memang keduanya memiliki cara monetisasi yang berbeda. Jika Kamu ingin menjadi Youtuber sukses, ikuti panduan di bawah ini!

Read More

Cara Jadi Youtuber Sukses

Cara Jadi Youtuber Sukses
Menjadi Youtuber Sukses

Menjadi Youtuber Sukses dan Profesional

Jika Kamu sudah memiliki akun channel Youtube namun masih belum bisa melakukan monetisasi akun tersebut. Maka kini Kamu bisa memulai cara jadi Youtuber sukses melalui beberapa tahapan berikut :

1. Buat Akun Adsense

Jika Kamu ingin menghasilkan uang dari konten video yang di upload di akun youtube, Kamu pastinya harus membuat Google Adsense terlebih dahulu. Adsense inilah yang nantinya menyalurkan berbagai iklan di konten videomu. Selain itu, Kamu hanya diperbolehkan memiliki satu akun saja untuk mempermudah proses pembayaran.

Semetara untuk mentautkan video dengan Google Adsense tersebut setidaknya Kamu memerlukan 3 video orisinal yang telah diunggah. Namun tetap saja, meskipun Kamu sudah memiliki 3 video yang diposting dan mempunyai akun Adsenset belum tentu bisa langsung menghasilkan banyak uang.

Karena ada peraturan atau regulasi Youtube mengenai Adsense yang selalu berubah. Seperti jumlah subscriber minimal, hingga jenis konten yang memperoleh Adsense. Oleh karenanya, Kamu harus benar-benar memperhatikan hal tersebut.

2. Konsep Channel Youtube

Jika Kamu ingin menjadi Youtuber sukses, Kamu harus memikirkannya dengan matang tentang apa jenis konten yang akan dibuat. Kenali tujuanmu, apakah untuk menghibur, memberikan informasi tips-tips, dan lainnya.

3. Tingkatkan Jumlah Subscribers dan Views

Youtube biasanya akan membayarmu, apabila akunmu ternyata sepi pengunjung. Sementara, iklan biasanya hanya dibayarkan apabila Kamu mempunyai jumlah views dan subscribers cukup besar. Hal tersebut tentu saja mesti diimbangi oleh jumlah klik iklan yang ada di akun tersebut.

Dengan semakin banyak klik yang diperoleh, akan semakin tinggi pula jumlah penghasilanmu dari akun Youtube. Maka dari itu, penting sekali untuk menambah subscriber dengan maksimal. Karena secara langsung biasanya akan sebanding dengan klik yang dapat Kamu peroleh di iklan yang muncul.

4. Memaksimalkan Penghasilan

Cara menjadi Youtuber sukses berikutnya ialah maksimalkan penghasilan yang Kamu miliki. Mungkin Kamu suring mendengar banyak Youtuber yang mampu menghasilkan jutaan sampai miliaran rupiah melalui channel Youtube mereka.

Apabila Kamu juga tertarik mendapatkannya, Kamu bisa mencobanya dengan langkah tepat. Silahkan buat konten unik dan menarik. Meskipun mungkin butuh waktu dan usaha yang tidak sedikit, karena ada banyak konten video yang juga berseliweran di platform Youtube.

5. Lengkapi Kebutuhan Editing dan Videografi

Modal Hp saja memang nggak cukup, tapi bukan hal mustahil untuk bisa menciptkakan konten menarik dan bagus. Jika Kamu hanya memiliki budget pas-pasan untuk melakukan poin cara jadi Youtuber sukses, cukup pilih perangkat pentingnya saja seperti PC dan kamera sesuai dana.

Jika nanti tabunganmu sudah cukup, Kamu pun bisa membeli perangkat yang memiliki spek tinggi. Namun sebenarnya ini hanya alat pedukungnya. Selama konten videomu bermanfaat bagi orang dan mendapatkan banyak likes dari orang. Tentu saja, subscriber-mu tidak akan memandang apa jenis perangkat yang Kamu gunakan.

6. Mempromosikan Channel Youtube dan Konten Video

Cara jadi Youtuber sukses berikutnya Kamu tinggal mempromosikan channel Youtube dan konten video yang telah dibuat. Hal ini dikarenakan video yang telah diupload tentu saja tidak langsung dapat dilihat oleh banyak orang, mengingat Kamu belum memiliki subscribers.

Jika diperkirakan kurang lebih selama 1 tahun agar dapat meningkatkan traffic dan subscribers secara alami. Kamu bisa mempromosikan ke lingkungan yang terdekat seperti saudara, teman dan keluarga. Lalu promosikan pula di akun sosmed milikmu, seperti Facebook atau Instagram. Apalagi jika ada teman/saudara yang juga Youtuber dan sudah memiliki banyak subscriber, Kamu bisa mengajaknya collab.

7. Melakukan Komunikasi Dua Arah

Sesudah menonton konten video, biasanya beberapa orang akan memberikan komentar mereka . Sebagian ada yang berkomentar positif dan membangun, namun sebagiannya lagi ada saja yang nyinyir atau berkomentar negatif. Sebagai youtuber yang baik, Kamu harus menanggapinya dengan bijak. Jika ada orang yang berkomentar buruk, maka kamu dapat menanggapinya dengan memberikan konten video lebih baik. Baik komentar negatif atau positif itu artinya mereka peduli terhadap karya yang Kamu buat.

8. Memakai Metode Pembayaran yang Tepat

Cara menjadi Youtuber sukses terakhir, Kamu dapat memilih sistem pembayaran sesuai keinginan. Karena Youtube menawarkan 3 metode pembayaran yang bisa dipilih, diantaranya :

  • Melalui transfer bank, di Indonesia sendiri ada beberapa bank saja yang dapat menerima transfer uang dari mancanegara/luar negeri, oleh karenanya pastikan bank yang Kamu miliki dapat menerima pengiriman uang tersebut.
  • Memakai cek, Kamu nanti dapat mencairkannya ke bank sendiri.
  • Memakai Western Union, jika memakai metode ini Kamu bisa mencairkannya di kantor pos.

Beberapa metode pembayaran tersebut dapat Kamu pilih sesuai akun rekening bank yang Kamu miliki dan kemudahan pencairannya. Tentu saja akan sangat berguna jika channel Youtube-mu sudah dimonetisasi.

Dengan melakukan 8 metode cara jadi Youtuber sukses di atas, bukan tak mungkin channel Youtube milikmu dapat dimonetisasi. Asalkan Kamu benar-benar konsisten dan terus memberikan karya-karya terbaikmu yang unik dan menarik.

 

 

 

 

Related posts