Sebagian besar masyarakat memilih menyimpan sebagian dananya untuk ditabung di bank, salah satu bank yang dipercaya oleh banyak masyarakat ialah bank BRI. Bank pemerintah ini memang sudah mempunyai banyak nasabah hingga ke seluruh pelosok tanah air. Namun tetap saja, sebagian nasabah masih kesulitan mengenai cara cek saldo BRI. Terutama bagi nasabah-nasabah baru.
Sebagai perusahaan perbankan terkemuka di Indonesia, BRI telah menerbitkan sejumlah prooduk perbankan, seperti deposito, pinjaman, dan layanan lainnya. Sedangkan untuk produk tabungan sendiri, layanan BritAma dan SimPedes termasuk produk paling banyak disukai masyarakat.
Biasanya setiap nasabah membuka rekening tabungan di bank BRI, maka para nasabah akan langsung diberikan fasilitas kartu ATM guna mempermudah jalannya transaksi. Di samping itu, Kamu pun bisa mengajukan registrasi layanan SMS Banking, Mobile Banking BRI hingga Internet Banking ke kantor cabang BRI terdekat.
Dengan menggunakan fasilitas-fasilitas di atas, maka Kamu bisa memanfaatkannya untuk melakukan transaksi perbankan, seperti cara cek saldo BRI, penarikan tunai, transfer, pembayaran dan masih banyak layanan lainnya.
Daftar Isi
Cara Cek Saldo BRI
Mengecek Saldo Rekening BRI
Pada kenyataannya memang tak semua nasabah dapat menggunakan layanan seperti SMS banking, internet banking, dan mobile banking. Bahkan bagi nasabah baru, mungkin ada saja yang belum pernah menggunakan layanan mesin ATM. Oleh karena itu, Kami akan membagikan cara cek saldo BRI lengkap di bawah ini!
1. Cek Saldo Rekening BRI via ATM
Bagi yang ingin mengecek saldo rekening BRI via ATM dan belum melakukan aktivasi layanan mobile banking, SMS banking, ataupun internet banking, maka Kamu bisa memilih alternatif cara cek saldo BRI ini.
Untuk pengecekan saldo ATM BRI, maka Kamu harus mengunjungi ATM BRI atau ATM bersama yang jaraknya paling dekat dari rumahmu terlebih dahulu. Selanjutnya, silahkan ikuti panduan caranya di bawah ini :
- Langkah awal yang bisa dicoba ialah silahkan masukkan kartu debit atau ATM BRI berikut nomor PIN-mu,
- Setelah itu, Kamu bisa memilih “Transaksi Lainnya”.
- Silahkan masuk ke menu “Cek Saldo”.
- Selanjutnya Kamu akan ditampilkan informasi tentang sisa saldo tabungan BRI yang Kamu miliki di layar mesin ATM.
Keuntungan cara ini ialah Kamu tidak hanya bisa melakukan pengecekan saldo saja, tetapi juga ada banyak transaksi yang bisa dilakukan di mesin ATM. Diantaranya melakukan transfer, tranaksi penarikan uang tunai, pembelian, pembayaran tagihan, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. Cek Saldo Rekening BRI via SMS Banking
Cek saldo rekening BRI selanjutnya ialah melalui SMS banking. Cara yang satu ini bisa dilakukan asalkan Kamu sudah mengaktifkan layanan SMS Banking terlebih dahulu di kantor cabang bank BRI. Selain di kantor cabang, Kamu juga bisa melakukannya di ATM. Adapun cara pendaftaran SMS Banking di ATM adalah sebagai berikut :
- Silahkan masukkan kartu ATM BRI ke mesin ATM.
- Ikuti instruksi yang diperintahkan seperti biasa sampai masuk ke pilihan menu utama.
- Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
- Silahkan pilih lagi “Registrasi SMS Banking”.
- Jika sudah, inputkan PIN SMS Banking yang baru, sesudah proses tersebut muncul struk atau resi transaksi SMS Banking dari ATM.
Jika registrasi SMS Banking sudah sukses dilakukan, selanjutnya Kamu tinggal mengecek saldo rekening BRI dengan mengikuti format ketik : SAL (spasi) PIN SMS Banking, lalu kirimkan ke nomor 3300. Misal, ketik : SAL 012345 dan kirim ke nomor 3300.
3. Cek Saldo Rekening BRI via BRI Mobile
Mengetahui saldo rekening BRI juga dapat dilakukan lewat aplikasi BRI Mobile yang bisa Kamu unduh di App Store atau Play Store. Selanjutnya daftarkan akun Mobile BRI langsung di Unit atau kantor cabang BRI terdekat.
Untuk registrasi dan aktivasi layanan BRI Mobile, biasanya Kamu bisa mengurusnya saat membuka rekening tabungan BRI. Sehingga Kamu tak perlu lagi datang ke kantor cabang BRI untuk mengaktivasi akun BRI Mobile. Jika sudah terdaftar dan melakukan aktivasi layanan BRI Mobile, selanjutnya ikuti petunjuk berikut :
- Pertama-tama, silahkan buka layanan BRI Mobile di ponsel-mu.
- Lalu login di M-Banking BRI, selanjutnya klik “Info”.
- Setelah itu, pilih menu “Info Saldo”.
- Inputkan PIN M-Banking BRI dan tekan “send” atau “kirim”.
- Selanjutnya tunggu beberapa lama sampai muncul pesan balasan berisi notifikasi saldo BRI yang Kamu miliki.
Cara cek saldo BRI yang satu ini juga sangat praktis, hanya dengan menggunakan smartphone yang terkoneksi internet Kamu sudah bisa melakukan transaksi perbankan non tunai, seperti cek saldo, pembelian pulsa, pembayaran tagihan, transfer dan lainnya. Layanan ini juga bisa digunakan sebagai cara cek angsuran BRI.
4. Cek Saldo Rekening BRI via Internet Banking BRI
Untuk mengetahui saldo tabungan bank BRI, Kamu juga dapat mengakses internet banking BRI. Untuk melakukan registrasi dan aktivasi internet banking, bisa dilakukan saat Kamu membuka rekening tabungan BRI pertama kali.
Adapun cara cek saldo melalui internet banking BRI, ialah sebagai berikut :
- Silahkan buka web resmi IB BRI lewat aplikasi browser-mu di link ini!
- Setelah itu, login memakai PIN dan userID internet banking yang sudah didaftarkan.
- Jika sudah, pilih opsi “Rekening” da pilih kembali “Saldo Tabungan”.
- Selanjutnya di layar ponsel Kamu akan melihat tampilan informasi sisa saldo tabungan BRI-mu.
5. Cek Saldo Rekening BRI via Aplikasi Brilink Mobile
Kamu juga bisa mengecek saldo rekening BRI dengan memanfaatkan aplikasi BriLink. Langkah-langkahnya sangat mudah, berikut panduan yang bisa Kamu ikuti di bawah ini :
- Persiapkan kartu debit/ATM BRI-mu.
- Jika sudah, buka BRILink Mobile yang sudah Kamu unduh dan install sebelumnya.
- Lalu buka pilihan “Info Saldo”.
- Silahkan inputkan 16 digit dari nomor yang tertera pada kartu ATM-mu dengan benar, lalu tekan “kirim”.
- Kamu bisa melakukan verifikasi dan pilih nomor ponsel yang tersedia.
- Apabila tidak tersedia, biasanya Kamu tidak akan bisa membuka halaman karena tak tersedia nomor ponsel yang bisa dipilih saat verifikasi.
- Apabila nomor HP sudah dipiliuh, selanjutnya tekan “Kirim OTP”.
- Silahkan tunggu sampai beberapa lama, maka kode verifikasi/OTP akan langsung dikirim lewat SMS. Kamu tinggal masukan saja OTP di aplikasi lalu “kirim”.
- Setelah itu, di halaman berikutnya silahkan inputkan password pada aplikasi Brilink. Lalu klik “Bayar”.
- Silahkan tunggu beberapa lama hingga halaman cetak resi keluar.
Cara ini bisa dilakukan jika Kamu menjadi agen Brilink, cara di atas juga berlaku untuk nasabahmu yang ingin melakukan pengecekan saldo.
Cek saldo rekening BRI sebenarnya akan semakin berkembang seiring dengan perkembangan teknologi yang sedang tren demi memudahkan para nasabah. Setiap lembaga perbankan akan selalu berlomba mengadopsi teknologi terkini untuk meningkatkan pelayanannya bagi para nasabah.
Sama halnya dengan bank BRI sebahai perusahaan perbankan satu-satunya yang mempunyai satelit sendiri. Kehadiran satelit ini diharapkan lebih meningkatkan layanan/fasilitas perbankan berbasis teknologi.
Semoga ulasan cara cek saldo BRI di atas bermanfaat dan selamat mencoba!
Baru Diulas: