Cara mengunci sinyal 4G Samsung memang cukup berbeda dengan merk smartphone lainnya yang biasanya cukup dengan menggunakan kode *# *#4636#*#*. Namun untuk smartphone merk Samsung tidak semudah seperti smartphone lainnya yang cukup menggunakan kode tersebut. Akan tetapi, kamu jangan khawatir sebab langkah-langkahnya tidak tergolong sulit untuk kamu pahami dan lakukan, justru malah sebaliknya.
Memang benar, untuk HP Samsung sudah memblokir opsi device info yang ada pada pengaturan ponsel, sehingga para penggunanya tidak dapat dengan mudah menggunakan kode rahasia di atas untuk mengunci jaringan 4G LTE. Tapi kamu tidak perlu khawatir karena ada metode lain yang dapat kamu gunakan untuk mengunci sinyal 4Gnya. Jika kamu penasaran, maka bisa langsung menyimak penjelasan pada artikel kali ini.
Daftar Isi
Cara Mengunci Sinyal 4G Samsung
Ada banyak sekali keuntungan yang akan kamu dapatkan jika kamu mengunci 4G LTE di HP Samsung. Salah satunya adalah kamu akan mendapatkan kualitas koneksi internet LTE yang jauh lebih baik dan stabil. Selan itu, kamu tidak akan pernah merasakan lagi sinyal hilang atau perpindahan jaringan dari LTE ke 2G atau 3G secara tiba-tiba. Dengan keadaan yang seba LTE ini, tentu sangat menguntungkan bagi kamu yang sedang bermain game online ataupun sedang streaming film.
Meskipun cara untuk mengunci 4G LTE di Hp Samsung tidak seperti smartphone lainnya, namun cara untuk kunci sinyal 4G di Samsung juga tergolong tidak terlalu sulit untuk dilakukan. Secara umum, penguncian sinyal ini dapat kamu lakukan dengan 2 metode yang paling mudah. Untuk lebih jelasnya, maka simak penjelasan berikut ini.
Cara Mengunci Sinyal 4G Samsung Pakai Kode Rahasia
Meskipun kode rahasia yang seing dipakai oleh smartphone lainnya diblokir oleh Samsung, kamu jangan khawatir karena bisa menggunakan kode rahasia lain yang masih belum diketahui oleh banyak orang. Metode ini sedikit ribet dan sering dianggap remeh, apalagi bagi para pengguna Samsung yang kurang suka dengan oprek HP Android. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah langkah-langkah yang dapat kamu ikuti.
- Pertama, silahkan kamu menuju tampilan menu panggilan dan langsung saja masukkan kode rahasia ini *#0011#
- Jika sudah memasukkan kode tersebut, maka silahkan kamu menekan tap icon titik tiga yang ada di bagian pojok kanan atas layar
- Setelah itu, tinggal kamu tap saja back
- Kembali lagi kamu harus menekan lagi icon titik tiga dan langsung pilih key input
- Ketikkan saja huru q pakai huruf kapital dan tinggal pilih OK
- Tap icon titik tiga dan pilih back
- Tap icon titik tiga lagi pilih key input
- Setelah itu kamu masukkan angka 0000 (nol sebanyak 4 kali)
- Tunggulah beberapa saat hingga muncul tampilan main menu
- Pilihlah angka 1 yaitu protocol state
- Jika sudah, maka pilih angka 1 lagi yaitu setting
- Kemudian pilih angka satu lagi untuk protocol
- Barulah kamu memilih angka 2 untuk NAS
- Jika sudah, pilih angka 1 lagi untuk Network control
- Jika sudah, maka pilih angka 4 untuk band selection
- Setelah masuk pada menu band selection, kamu harus memilih kartu mana yang akan dikunci menjadi jaringan 4G LTE selamanya. Pilih SIM 1 atau SIM 2
- Pilihlah angka 4 untuk clear all bands
- Lalu angka 3 untuk LTE band preference
- Lalu angka 8 untuk LTE All
- Selanjutnya kamu tekan pada icon titik tiga lagi dan pilih back
- Kemudian pilih angka 6 untuk apply and configuration
- Tunggulah beberapa saat hingga koneksi internet HP Samsung kamu sudah beralih ke sinyal 4G LTE
- Apabila kamu sudah menemukan adanya perubahan jaringan, maka kamu matikan paket data dan matikan Kembali
- Jika kamu sudah berhasil mengunci jaringan 4G di Hp Samsung, maka cara berikutnya adalah memilih icon titik tiga dan pilih end
- Secara otomatis, jaringan HP Samsung kamu sudah terkunci di 4G LTE
Namun jika kamu beranggapan bahwa langkah-langkah di atas cukup rumit dan memakan waktu yang cukup banyak, jangan kahwatirkarena masih ada beberapa metode lain yang dapat kamu lakukan dengan cepat dan mudah untuk mengunci jaringan 4G LTE di HP Samsung.
Cara Mengunci Sinyal 4G HP Samsung Pakai Aplikasi
Cara mengunci sinyal 4G HP Samsung yang kedua dapat kamu gunakan adalah dengan menggunakan pihak ketiga atau bantuan dari aplikasi tambahan. Metode ini tergolong cukup mudah dan cepat jika dibandingkan dengan metode sebelumnya. Hal ini dikarenakan aplikasinya adalah aplikasi 4G LTE Switcher yang tidak perlu kamu ragukan lagi kualitas layanan yang diberikan. Berikut adalah langkah-langkahnya.
- Pertama, silahkan kamu masuk terlebih dahulu ke menu pengaturan HP Samsung
- Selanjutnya, kamu pilih menu about phone atau dibahasa Indonesia tentang perangkat
- Jika sudah, maka pilih menu info perangkat lunak
- Taplah lima kali pada pagian nomor versi untuk mengaktifkan mode pengembang
- Barulah kamu mengunduh serta menginstall aplikasi 4G LTE Switcher
- Jika sudah, maka silahkan kamu membuka aplikasi tersebut
- Kemudian kamu menekan bagian atau tombol Set preferred network type
- Pilihlah jaringan LTE only
- Tunggulah beberao saat sampai proses penguncian 4G LTE berhasil kamu lakukan di HP Samsung kesayanganmu
Pada metode di atas dengan menggunakan 4G LTE Switcher sangat direkomendasikan karena mudah untuk dipahami siapapun serta mempunyai tampilan aplikasi yang sederhana. Selain itu, cara untuk mengunci 4G LTE di aplikasi ini dapat kamu gunakan di berbagai seri HP Samsung, seperti J1 Ace, A50, A10, J2 Prime, dan berbagai seri HP Samsung lainnya.
Kekurangan Mengunci 4G LTE Di HP Samsung
Meskipun metode-metode di atas tergolong sangat mudah untuk dipahami, namun terdapat kekurangan yang akan kamu temui saat melakukan pengubahan jaringan 4G LTE di HP Samsung. Kekurangan tersebut biasanya membuat beberapa fitur di HP Samsung berjalan tidak secara maksimal. Berikut adalah kekurangannya.
- Pertama, HP Samsung kamu tidak dapat digunakan untuk melakukan panggilan
- Kamu juga tidak bisa mengirim ataupun menerima SMS
- Kamu tidak bisa melakukan pengecekan pulsa ataupun menggunakan kode UMB lain
- Baterai HP cepat habis dan panas karena terus-menerus melakukan pencarian sinyal 4G LTE. Akan lebih parah lagi jika kamu berada di daerah yang memang sulit untuk mendapatkan sinyal 4G LTE
- Apabila kamu berada di suatu daerah yang memang belum tercover oleh sinyal 4G LTE, maka data internet akan hilang sehingga ponsel tidak dapat dipakai untuk browsing, chating, dan lain sebagainya
Itulah informasi singkat mengenai cara mengunci 4G LTE di HP Smasung beserta kekurangannya yang wajib kamu ketahui. Oleh karena itu, kami mengharapkan kebijaknmu sebelum memutuskan untuk mengubah jaringan jadi 4G LTE selamanya.semoga informasi di atas dapat menambah wawasanmu. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Ulasan Lainnya:
Cara Cek IMEI iPhone
Cara Melihat Percakapan Rahasia di Messenger
Cara Mengaktifkan 4G LTE Telkomsel
Cara Kunci 4G Hp Samsung
Cara Mengunci Sinyal 4G