Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri

Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri
Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri

Cara menutup kartu kredit Mandiri menjadi hal yang lumrah dipertanyakan oleh para nasabahnya. Mengingat, bahwa terdapat beberapa nasabah yang merasa tidak membutuhkan kartu kredit ini baik sudah diaktifkan ataupun belum. Namun sayangnya hal ini masih belum diketahui banyak orang dan dianggap sedikit rumit.

Padahal, cara melakukannya sangatlah mudah dan tidak membutuhkan waktu lama. Jika kamu penasaran bagaimana cara menutup kartu kredit ini, maka bisa langsung simak penjelasan pada artikel kali ini.

Mengenal Kartu Kredit Bank Mandiri

Sebelum kita membahas topik utama tentang bagaimana cara menutup kartu kredit Mandiri alangkah baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu tentang apa yang dimaksud dengan kartu ini. Memang benar, beberapa orang masih belum tahu pasti apa itu yang dimaksud dengan kartu kredit Mandiri. Jadi, kartu kredit mandiri ini merupakan sebuah lat pembayaran yang dapat digunakan secara online atau nontunai, cukup hanya dengan menggunakan kartu yang diterbitkan oleh bank Mandiri ini.

Ada banyak sekali fasilitas yang ada pada kartu kredit Mandiri, salah satunya adalah promo penggunaan serta diskon yang kerap diadakan khusu bagi pada penggunanya. Selain itu, sebagai nasabah kamu bisa melakukan transaksi terlebih dahulu dan membayar nominal uang sudah kamu gunakan pada awal bulan ke bank Mandiri selalu pembuat kartu kredit.

Dalam hal ini, bank Mandiri berperan sebagai pihak ketiga di antara kamu dan penjual. Dengan menggunakan kartu kredit Mandiri, maka pihak bank akan memfasilitasimu supaya transaksi menjadi lebih fleksibel. Namun untuk bisa menggunakan kartu kredit ini, maka kamu harus menugi semua syarat dan ketentuan yang diatur oleh bank Mandiri, mulai dari pendaftaran, limit pembayaran, hingga bunga yang disediakan oleh Bank Mandiri.

Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri

Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri
Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri

Kartu kredit Mandiri memang menyediakan berbagai fasilitas yang sangat menguntungkan bagi para nasabahnya. Akan tetapi, sayangnya hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa terdapat beberapa nasabahnya yang ingin menutup kartu kredit Mandiri mereka. Terdapat beberapa alasan yang mendasari penutupan kartu kredit ini, salah satunya adalah mereka sudah merasa bahwa sudah tidak membutuhkan kartu kredit ini.

Selain itu, alasan lain yang juga mendasari penutupan kartu kredit Mandiri adalah pengguna sudah melunasi semua tanggungan yang ada pada kartu kredit mereka. Jika kamu adalah salah satu pengguna yang ingin menutup kartu kredit Mandiri yang kamu punya, maka bisa langsung menyimak langkah-langkah di bawah ini.

  1. Lunasi Tanggungan Kartu Kredit

Sebelum kamu memutuskan untuk menutup kartu kredit Mandiri, maka kamu harus memastikan terlebih dahulu bahwa semua tagihan yang kamu miliki di kartu kredit sudah lunas dan tidak ada yang tersisa. Hal ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawabku untuk melunasi hutang yang kamu buat sendiri.

  1. Habiskan Poin Atau Reward

Setelah kamu memastikan bahwa semua hutang yang ada di kartu kredit Mandiri sudah habi, maka jangan lupa juga untuk memastikan bahwa kamu sudah menghabiskan semu poin atau reward yang ada pada kartu kreditmu. Kamu jangan sampai menyia-nyiakan reward yang sudah kamu kumpulkan. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kamu menukarkannya di bank Mandiri terdekat.

  1. Matikan Fitur Auto Debet

Selanjutnya, silahkan kamu mematikan fitur auto Debet untuk semua tagihan yang mencakup tagihan listrik, tagihan air, tagihan internet, TV kabel dan tagihan yang lainnya. Selain itu, kamu juga bisa menonaktifkan fitur auto Debet ini dengan cara menghubungi pihak penyedia jasa yang berkaitan.

  1. Hubungi Call Center Mandiri

Jika kamu sudah memastikan ketiga langkah di atas, maka kamu harus menghubungi call center Mandiri di nomor 14000. Melalui call center ini kamu bisa meminta untuk menutup kartu kredit yang kamu miliki dan sampaikan alasan yang kuat mengapa kamu ingin menutupnya.

Apabila pada saat proses kamu ditawarkan dengan berbagai layanan, jangan sampai kamu tergiur dan tetaplah fokus pada pendirianmj untuk menutup kartu kredit Mandiri. Setelah itu, pihak bank Mandiri akan memproses penutupan kartu kredit dan biasanya kamu akan diminta untuk melengkapi syarat dan pergi kantor cabang Mandiri yang ditunjuk.

  1. Pergi Ke Kantor Cabang Mandiri

Langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah pergi ke kantor bank Mandiri sesuai dengan arahan call center dengan membawa semua persyaratan secara lengkap. Biasanya persyaratan ini meliputi KTP dan juga kartu kredit Mandiri yang ingin kamu tutup. Jika sudah samapiz maka segera minta untuk penutupan kartu kredit Mandiri.

  1. Minta Bukti Penutupan Kartu Kredit

Setelah pihak Customer Service berhasil melakukan penutupan kartu kredit Mandiri milikmu, maka kamu wajib untuk meminta surat bukti penutupan. Hal ini perlu kamu lakukan karena sangat penting, siapa tahu kedepannya kamu membutuhkan surat tersebut dan jika ada yang menanyakan kartu kredit Mandirimu, maka kamu bisa menunjukkan bukti penutupan tersebut.

Memang cara menurut karu kredit mandiri dapat kamu lakukan sendiri namun kadang kala kamu membutuhkan orang lain untuk mengurusnya. Dengan mengikuti semua panduan di atas, semoga kamu tidak kesulitan lagi ketika ingin menutup kartu kredit Mandiri.

Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri Yang Belum Diaktifkan

Jika kamu mempunyai kartu kredit namun belum diaktifkan dan mendadak ingin menutupnya karena beberapa alasan, tenang saja sebab kamu bisa melakukan penutupan kartu kredit Mandiri tersebut. Sebab jika kamu tidak segera menutupnya, maka pihak bank Mandiri akan menangijkan iuran tahunan kartu kreditmu. Untuk menghindari hal tersebut, maka alangkah baiknya jika kamu melakukan penutupan kartu kredit ini.

Cada penutupan kartu kredit Mandiri yang belum diaktifkan, sama dengan cara menutup kartu kredit yang masih aktif, yaitu silahkan kamu menghubungi pihak call center resmi bank Mandiri atau bisa langsung datang ke kantor cabang bank Mandiri.

Apakah Pembayaran Kartu Kredit Mandiri Dapat Kamu Cicil?

Sebagai informasi tambahan karena pertanyaan ini memang kerap dipertanyakan oleh nasabah Mandiri maka kami akan menjawabnya. Tidak jarang pengguna yang merasa kurang terhadap penggunaan kartu kredit Mandiri sehingga mengakibatkan tagihan kartu kredit menjadi besar. Apabila kamu merasa begitu berat untuk membayar jumlah tagihan sekaligus, alangkah baiknya jika kamu mencoba menghubungi pihak call center Mandiri untuk mengajukan permohonan pembayaran secara dicicil.

Biasanya, apabila kamu tidak ingin menggunakan kartu kredit Mandiri ini lagi maka kamu akan diminta untuk melunasi semua tagihan dengan cara didicil dan akan dipertimbangkan oleh pihak bank Mandiri. Walau sebenarnya, tanpa menghubungi pihak call center kamu tetap akan bisa melakukan kartu kredit secara dicicil. Namun, konsekuensinya adalah ada biaya tambahan yang harus kamu bayar.

Kesimpulan

Nah itulah penjelasan singkat mengenai bagaimana cara menutup kartu kredit Mandiri yang dapat kamu lakukan dan ikuti. Sekali lagi kami ingatkan, jangan lupa melunasi semua tagihan sebelum.kamu menutupnya agar proses penutupan dapat berjalan dengan lancar. Semoga di atas dapat membantumu dan semoga kamu berhasil menutup kartu debit Mandirimu!

 

Related posts