Bagaimana cara download video Tiktok yang di privasi? Tak sedikit kita jumpai pengguna Tiktok yang mengunci konten video hanya untuk dilihat teman-teman dekat saja. Penggunaannya tidak ingin jika konten tersebut terlalu dipubikasikan. Namun mungkin kita justru tertarik mengunduh video tersebut untuk disimpan atau untuk dilihat di waktu-waktu tertentu.
Ada beberapa tahapan cara download video Tiktok yang di privasi, karena memang tidak dapat diunduh langsung begitu saja. Tapi, jika Kamu merasa sangat penasaran dengan konten tersebut, tak perlu khawatir. Sebab ada beberapa panduan yang wajib Kamu ikuti berikut ini!
Daftar Isi
Bagaimana Cara Melihat Video Tiktok yang Diprivasi?
Bagi kamu yang penasaran untuk melihat video orang lain yang di privasi, sebelumnya Kamu harus tahu dulu bagaimana cara melihat video Tiktok yang di privasi. Akan tetapi, Kamu tetap wajib mengikuti aturan dasar terkait video yang di privasi tersebut,yakni jangan di share lagi ke sembarang orang setelah melihat dan mendownload videonya.
Hal ini dikarenakan, orang yang membuat konten tersebut pun tidak ingin diketahui oleh banyak orang, makanya mereka melakukan private videonya. Oleh karena itu, langkah-langkah dibawah ini harus kamu lakukan dengan sebaik-baiknya mulai dari melihat video yang di privasi dan cara dowload video yang di privasi.
1. Website Privasi Tiktok
Cara pertama adalah dengan menggunakan website private tiktok. Adapun langkahnya yaitu bisa masuk ke mesin pencarian google, lalu ketikkan pada kolom pencarian dengan kata kunci ‘Private tiktok’.
Setelah itu, masuklah dengan menggunakan akun kamu, jika belum memiliki akun maka harus daftar terlebih dahulu, yakni dengan mengisi akun Tiktok sesuai dengan akun yang kamu miliki. Dengan begitu, di website tersebut nantinya secara otomatis akan ditampilkan berbagai macam pilihan video yang di privasi oleh penggunanya.
2. Aplikasi Private TT viewer
Cara ini bisa kamu lakukan dngan menggunakan hp smartphone baik pengguna android maupun pengguna iphone. Pertama-tama, kamu harus buka google play store atau apps store terlebih dahulu, lalu cari pada kolom pencarian aplikasinya yaitu dengan mengetikkan ‘private TT viewer’.
Instal aplikasi tersebut, lalu buka aplikasinya jika sudah terinstal dan ikuti petunjuknya pada halaman awal agar aplikasi private TT viewer bisa segera di gunakan. Dengan begitu, kamu bisa melihat video-video yang di private tanpa adanya hambatan sama sekali.
3. Ekstensi View Private Tiktok Accounts
Selanjutnya yaitu dengan mengandalkan browser Google Chrome. Kelebihan dari browser ini adalah memiliki banyak ekstensi yang bisa di instal pada browsernya termasuk melihat video-video tiktok yang di private oleh pemiliknya.
Adapun cara-caranya adalah dengan masuk pada ekstensi Google Chrome, lalu ketikkan ekstensinya yaitu ‘view private tiktok accounts’. Setelah itu, instal lalu restart browser Google Chrome agar eksstensi tersebut bisa berfungsi dengan baik.
Berikutnya kamu tinggal membuka website tiktok pada Google Chrome dengan menggunakan akun milikmu. Kemudian, cari video Tiktok yang di private, nantinya video tersebut akan secara otomatis bisa kamu lihat dan bahkan bisa di download dengan mudah.
4. Aplikasi Tiktok++
Cara terakhir jika ingin melihat video Tiktok yang diprivate adalah dengan menggunakan aplikasi tiktok ++. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan di Google Play Store atau App Store sesuai penggunaan hp smartphone yang kamu gunakan saat ini.
Instal terlebih dahulu aplikasi Tiktok ++ agar bisa digunakan, setelah itu bukalah aplikasinya dan ikuti beberapa instruksi didalamnya, sampai aplikasi Tiktok bisa terhubung dengan aplikasi tiktok ++.
Adapun aplikasi tiktok ++ ada yang versi berbayar dan ada juga yang versi gratis. Bagi kamu yang hanya sekedar penasaran melihat video orang lain yang di private, lebih baik menggunakan tiktok ++ versi gratis saja. Hal ini dikarenakan fitur yang ada di dalamnya sudah lebih dari cukup untuk mengurangi rasa penasaran video pengguna Tiktok yang di private.
Cara Download Video Tiktok yang di Privasi
Tutorial Download Video Tiktok yang di Privasi
Setelah melihat video yang di privasi, jika ternyata video tersebut menarik dan ingin menontonnya di kemudian hari tanpa harus masuk dengan beberapa langkah di atas untuk melihatnya lagi, maka lebih baik kamu mendownloadnya agar bisa ditonton secara offline melalui galeri hpmu. Berikut cara download video Tiktok yang di privasi berikut ini :
1. Memakai Website Kapwing Studio
Website ini sangat populer bagi para pengguna Tiktok di seluruh penjuru dunia. Tak hanya, websitenya yang terbilang mudah untuk di operasikan, begitupun pula cara untuk mengunduhnya tidak terlalu sulit. Untuk lebih jelasnya, berikut tutorial cara download video Tiktok yang di privasi memakai Kapwing Studio :
- Buka browser bawaan yang ada pada PC atau pada hp smartphone. Untuk hasil yang maksimal maka lebih baik pergunakan Google Chrome sebagai browser utamanya.
- Selanjutnya ketikkan pada kolom pencarian google yaitu ‘Kapwing Studio’. Atau jika ingin langsung masuk ke situsnya maka alamat situs yang perlu kamu ketikkan pada kolom pencarian adalah kapwing.com.
- Karena Google Chrome langsung terintegrasi dengan akun Google Kamu, maka selanjutnya cukup sign in dengan menggunakan akun Google yang sudah terdaftar. Jadi tidak perlu repot-repot mengisi kolom isian pendaftaran lagi.
- Buka aplikasi atau situs web Tiktok dengan memakai akun milikmu, lalu carilah video yang di privasi oleh pemiliknya.
- Berikutnya copy link videonya dengan masuk ke menu ‘share’ lalu pilihlah opsi yang bertuliskan ‘copy the link’.
- Kembali lagi ke website kapwing studio, disana ada kolom url dimana kolom tersebut bisa kamu isikan link url video yang di privat Caranya cukup dengan tap dalam waktu cukup lama di kolomnya, kemudian paste/tempel.
- Jika url sudah masuk pada kolom tersebut, langkah berikutnya Kamu hanya perlu mengunduh video Tiktok tersebut saja dan tunggu beberapa saat hingga videonya berhasil kamu download dan masuk pada galeri hp.
- Video privasi sudah bisa kamu tonton tanpa menggunakan jaringan internet lagi.
2. Memakai Aplikasi Snaptik
Cara download video tiktok yang diprivasi lainnya adalah dengan menggunakan aplikasi khusus yaitu snaptik, dimana aplikasi ini bisa dengan mudah melihat dan mendownload video-video yang diprivasi oleh orang lain. Adapun langkah-langkahnya berikut ini :
- Buka terlebih dahulu Google Play Store atau App Store milikmu, lalu masuk pada kolom pencarian aplikasi yang ada di bagian atas dengan mengetikkan nama aplikasinya yaitu ‘snaptik’.
- Setelah itu, dilanjut dengan menginstall aplikasi Snaptik agar bisa segera digunakan.
- Pada halaman utama aplikasi tersebut, sinkronkan snaptik dengan tiktok milikmu.
- Berikutnya kamu tinggal mencari video yang di privasi, lalu copy linknya yang ada pada menu share dan pilih opsi lainnya.
- Setelah itu, link tersebut tinggal kamu masukkan pada kolom link yang ada pada aplikasi snaptik. Untuk selanjutnya, bisa kamu download
- Tunggulah beberapa saat hingga videonya berhasil di download dan hasilnya bisa kamu lihat pada galeri hp mu.
Itulah cara download video Tiktok yang di privasi dengan sangat mudah, semoga bermanfaat!