Cara Verifikasi Akun PTK

Cara Verifikasi Akun PTK

Bagaimana sih cara verifikasi akun PTK? Ya, bagi para pendidik sekaligus tenaga kependidikan kini mendapatkan kemudahan dalam hal administrasi dengan adanya layanan aplikasi Dapodik. Oleh karena itu, setiap tenaga pendidik wajib mengunduh aplikasi Dapodik. Aplikasi ini biasanya dipakai untuk menyimpan atau menjaring data pokok pendidikan, mulai dari dasar sampai menengah.

Adapun jika Kamu ingin bisa mengakses aplikasi Dapodik, maka Kamu harus mempunyai akun PTK terverifikasi terlebih dahulu. Jika akun PTK milikmu telah terverifikasi, tentu saja ada banyak kenyamanan dan kemudahan yang didapatkan bagi seorang pendidik maupun tenaga kependidikan. Sebab dengan memiliki akun PTK terverifikasi, seluruh data guru langsung terdata dengan cara sistematif maupun administrastif untuk skala nasional dalam Data Pokok Pendidikan Indonesia.

Apa Saja Sih Kegunaan Akun PTK?

Sebelum kita membahas cara verifikasi akun PTK, sebagai tenaga pendidik Kamu harus mengetahui kegunaan akun PTK terlebih dahulu. Akun PTK mempunyai banyak kegunaan bagi pendidik atau guru maupun tenaga kependidikan. Akun PTK ini dapat membantu pendidik dalam penyimpanan data-data terkait kependidikan di dalam sistem Dapodik.

Berikut ini fungsi dan kegunaan akun PTK yang harus Kamu ketahui, diantaranya :

1. Untuk Login ke Aplikasi Dapodik

Kita semua tahu bahwa aplikasi Dapodik adalah aplikasi yang telah dikembangkan Dinas Pendidikan. Tujuannya yaitu untuk mempermudah tenaga pendidik atau guru serta tenaga kependidikan untuk mengakses berbagai informasi data di dalam sistem Data Pokok Pendidikan (Dapodik). Perilisan aplikasi Dapodik sendiri telah dilakukan pada tahun 2006. Kini aplikasi telah mengalami pemutakhiran dan pembaharuan hingga kini menjadi sistem Dapodik terbaru. Melalui Dapodik inilah, semua pihak yang bergelut di bidang tenaga kependidikan dapat memperoleh informasi terbaru dalam dunia pendidikan.

2. Dapat Mengakses Informasi GTK

Jika Kamu memiliki akun PTK, maka Kamu sebagai pendidik atau guru bisa memakainya untuk mengakses seluruh informasi terkait Guru atau GTK serta tenaga Kependidikan. Untuk guru yang telah memiliki sertifikasi, tentunya akan lebih terbantu dengan adanya akun PTK. Sebbab guru bisa mengecek Surat Keputusan Tunjangan Profesi atau SKTP secara mudah dengan melihatnya lewat data diri yang ada di situs web resmi dari pemerintah.

Adanya akun PTK ini sangat bermanfaat dan berguna untuk pendidik atau guru maupun tenaga kependidikan. Tapi, masih banyak tenaga kependidikan dan pendidik yang belum melakukan verifikasi akun PTK karena kebingungan atau bahkan kesulitan mengakses Dapodik.

Cara Verifikasi Akun PTK

Cara Verifikasi Akun PTK
Verifikasi Akun PTK

Tahap Persiapan Veridikasi Akun PTK Dapodik

Sebelum memulai cara verifikasi akun PTK, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu, diantaranya :

  • Kamu harus memakai akun emaill yang aktif untuk melakukan verifikasi.
  • Jika akun email pada akun dapodik tak bisa dibuka atau mungkin Kamu lupa password-nya, Kamu bisa membuat akun email baru dan laporkan langsung ke admin layanan. Tujuannya untuk dibuatkan akun yang baru memakai akun email baru.
  • Silahkan lakukan akses website pengelolaan Data pokok Pendidikan di waktu yang tepat. Karena biasanya sistem Dapodik dapat diakses dengan cepat dan mudah mulai dari pukul 01.00 sampai dini hari. Sebab jika traffic web-nya penuh atau dipakai oleh banyak orang, Kamu pun akan kesulitan untuk mengakses halaman Dapodik memakai SSO Dapodik.

Setelah mempersiapkan tahapan-tahapan tersebut di atas, Kamu pun sudah bisa melakukan cara verifikasi akun PTK Dapodik.

Tutorial Verifikasi Akun PTK Dapodik

Dalam tata cara verifikasi akun PTK Dapodik, ada beberapa langkah yang harus dilewati satu per satu, diantaranya :

1. Ketik Link URL Dapodik

Silahkan ketikkan link url dari alamat web resmi milik Dapodik Sekolah. Selain itu, Kamu juga bisa mengklik link berikut : https://sp.datadik.kemdikbud.go.id/.

2. Tekan Login Memakai SSO

Jika sudah memasuki link Dapodik, selanjutnya Kamu akan dibawa langsung ke tampilan awal pada website Dadodik. Tinggal ketuk pilihan login memakai SSO.

3. Isi Form Data Diri

Selanjutnya, Kamu akan langsung dibawa ke halaman atau tampilan selanjutnya. Silahkan isi form kelengkapan data diri memuat password dan username. Jika telah diisi, tinggal klik “Masuk” di samping kiri bawah di layar tampilan laman.

4. Masuk ke Dashboard dan Klik “Biodata PTK”

Jika Kamu telah memasuki website Dapodik, selanjutnya Kamu akan melihat tampilan dashboard di web tersebut. Setelah memasuki laman web pertama, Kamu tinggal klik opsi “Biodata PTK”.

5. Klik Akun PTK

Setelah itu, Kamu tinggal klik “Akun PTK” dan dilanjutkan dengan beberapa pilihan daftar menu. Di sana tertera menu “Verifikasi Sekarang”.

6. Verifikasi Sekarang

Karena Kamu akan melakukan cara verifikasi akun PTK, maka klik opsi “Verifikasi Sekarang”. Untuk melanjutkan prosesnya, klik “Lanjutkan”.

7. Buka Tab Baru

Setelah melanjutkan proses, buka tab yang baru dan buka akun emailmu untuk melakukan pengecekan verifikasi bagi pengguna Dapodik. Biasanya langsung dikirimkan via email, silahkan cek inbox emailmu.

8. Masukkan Kode Verifikasi

Cara verifikasi akun PTK dapodik selanjutnya tinggal inputkan kode verifikasi tersebut dan ketuk “Simpan”. Akun PTK-mu secara otomatis akan langsung tersimpan serta melakukan proses verifikasi lanjutan.

Jika Kamu sudah menyelesaikan tahapan cara verifikasi akun PTK, selanjutnya perlu cara cek status akun PTK. Pengecekan ini bertujuan untuk mengetahui keberhasilan proses verifikasi yang sudah Kamu lakukan.

Pengecekan Status Verifikasi Akun PTK

Adapun cara cek status verifikasi akun PTK sangat mudah dilakukan. Ada beberapa langkah yang bisa Kamu ikuti berikut :

  • Pertama-tama, silahkan klik “Akun”.
  • Kemudian secara otomatis, Kamu akan dibawa ke tampilan yang bertuliskan jika status verifikasi Akun PTK-mu telah berhasil dilakukan. Jika status verifikasi sukses, biasanya ada tulisan sudah dilakukan verifikasi.

Cara Pengecekan Info GTK

Jika Kamu ingin membuka info terkait GTK memakai akun PTK yang telahdiverifikasi, Kamu harus memastikan beberapa poin berikut :

  • Harus memakai emailmu yang masih aktif.
  • Tidak diperkenankan memakai email milik orang lain.
  • Pengaturan akun ulang bisa dilakukan lewat Manajemen Dapodik.

Berikut ini 3 cara pengecekan info GTK yang bisa dilakukan, diantaranya :

1. Lewat Laman Info GTK

Saat ingin mengakses laman info GTK, Kamu perlu menginputkan username beserta password akun PTK. Kemudian, tekan captcha serta login. Akun PTK biasanya dibuat operator lewat Dapodik memakai akun email milikmu. Lalu, gimana kalau lupa username atau password? Kamu bisa menghubungi operator dari Dapodik sebab semuanya sudah tersedia di Dapodik.

2. Lewat SIM PKB

Lakukan pengecekan elwat SIM PKB. Namun sebelum Kamu membuat SIM PKB, harus melakukan pendaftaran akun GTK terlebih dahulu. Jika sudah, Kamu bisa cek dan buka SIM PKB.

3. Lewat Laman Datadik

Biasanya laman datadik sendiri hanya dapat dibuka operator sekolah. Apabila kesulitan memakai cara yang sebelumnya, Kamu bisa mencoba metode ini. Silahkan temui operator untuk melakukan pengecekan. Biasanya operator dapat melakukan pengecekan info GTK dengan mudah untuk setiap guru.

Itulah langkah-langkah cara verifikasi akun PTK dan cek info GTK yang penting sekali untuk diketahui oleh para tenaga pendidik. Semoga bermanfaat!

 

 

Related posts