Cara Investasi Logam Mulia

Dengan berkembangnya zaman semakin berpengaruh terhadap pola pikir masyarakat saat ini, salah satunya ialah dengan banyaknya orang yang menyadari pentingnya investasi. Cara investasi logam mulia termasuk salah satu metode dari sekian investasi yang dipilih. Karena sifat logam mulia yang tidak berpengaruh terhadap nilai inflasi negara.

Salah satu logam mulia yang sering dijadikan instrumen investasi adalah emas. Alasan lain kenapa logam mulia ini banyak dipilih ialah karena nilainya yang selalu naik dan jarang terjadi penurunan walaupun perekonomian negara sedang kurang baik. Hanya saja, dengan ketersediaan sumber daya alam yang semakin menipis sebagai sumber penghasil emas, tentu saja membuat nilainya kian tinggi tiap tahun.

Read More

Maka dari itu, ada beberapa tips dan cara investasi logam mulia sebagai pilihan investasi yang dapat dicoba sebagai metode penyimpanan aset dengan nilai yang semakin tinggi di masa depan. Apabila Kamu mempunyai sedikit uang yang masih belum terpakai, dibandingkan harus menghabiskannya untuk keperluan yang tak begitu penting, tentu saja Kamu dapat mengalokasikannya dengan berinvestasi emas.

Cara Investasi Logam Mulia

Cara Investasi Logam Mulia
Berinvestasi Logam Mulia Mudah

Berinvestasi Logam Mulia Emas

Jika ingin berinvestasi logam mulia, maka investasi yang paling tepat adalah bentuk emas batagan atau emas 24 karat. Sebaiknya jangan pilih yang berbentuk perhiasan. Alasannya, karena perhiasan cenderung lebih sulit untuk dijual. Belum lagi, Kamu akan dikenakan lebih banyak potongan jika emas dibentuk perhiasan.

Ada beberapa pilihan cara investasi logam mulia emas yang bisa Kamu coba, berikut ini :

1. Investasi Emas Dengan Membeli Emas di Toko Emas

Cara investasi logam mulia yang pertama ialah, Kamu dapat mendatangi pusat perdagangan emas atau toko emas terkemuka. Setiap kota umumnya terdapat pusat perdagangan emas sendiri. Membeli emas di sentra perdagangan emas memiliki banyak keuntungan, diantarnaya relatif lebih aman dengan penjagaan yang cukup ketat saat pembelian, selain itu juga menawarkan banyak pilihan. Jadi Kamu dapat membandingkan harganya.

2. Investasi Emas Dengan Pembelian Emas di Toko Galeri 23 Pegadaian

Lembaga Pegadaian meluncurkan layanan toko emas online yang bernama Galeri24. Kamu bisa masuk ke website resmi Galeri24, silahkan pilih jenis logam mulia yang Kamu inginkan. Kemudian lakukan pembayaran melalui sistem transfer. Cara berinvestasi emas logam mulia ini sama persis ketika Kamu berbelanja online di marketplace.

Pasalnya Galeri24 tersebut akan mengirimkan produk logam mulia pesananmu melalui kurir. Namun jangan khawatir Kamu akan kehilangan emas yang sudah dipesan karena pengiriman akan diasuransikan langsung oleh pihak Galeri24 menggunakan segel khusus.

Namun untuk membeli emas fisik, biasanya ada beberapa kendala yang dihadapi berikut ini :

  • Harus memiliki tempat penyimpanan, biasanya untuk penyimpanan emas fisik bisa dilakukan di safe deposit box supaya lebih aman. Hanya saja Kamu harus membayar sewa SDB.
  • Emas palsu, mungkin kita dulu jarang mendengar produk emas palsu, namun sekarang peredaran emas palsu meman bukan isapan jempol semata. Walaupun kita dapat mencegahnya dengan melakukan pembelian emas fisik di toko yang telah terpercaya. Jadi, pastikan Kamu mengetahui ciri-ciri emas palsu vs asli.
  • Resiko membawa emas dari toko emas ke tempat penyimpanan. Dalam hal ini, Kamu harus waspada sebab bisa saja terjadi resiko kehilangan atau kecurian selama perjalanan.
  • Memiliki toko perhiasan ini tentu saja tidak dapat dicicil, jadi hraus melakukan pembelian berjumlah minimum. Dengan kata lain, Kamu harus melakuka pembayaran secara cash. Jadi sulit untuk menabung emas.
  • Lamu harus mengeluarkan biaya penyimpanan emas secara aman, dengan menyewa SDB di perbankan.

3. Investasi Emas di Pegadaian Tabungan

Berinvestasi logam mulia emas juga dapat dilakukan melalui “Pegadaian Digital”, dengan fasilitas tabungan emas. Adapun cara kerja dari tabungan emas di Pegadaian ialah sebagai berikut ini :

  • Pertama-tama silahkan download dan install Pegadaian Digital di Hpmu.
  • Lakukan pengisian form akun untuk Tabungan Emas Digital.
  • Silahkan datang ke unit Pegadaian jika ingin menyampaikan KTP berikut melakukan tanda tangan pada formulir pembukaan rekening.
  • Setelah itu, rekening tabungan emasmu aktif.
  • Silahkan beli emas melalui aplikasi Pegadaian secara online.
  • Logam mulia yang dibeli akan tercatat pada aplikasi Pegadaian.

Umumnya emas yang ada di aplikasi dapat diambil fisiknya jika Kamu meminta pihak Pegadaian untuk mencetaknya, berikut biaya tambahan sesuai ketentuan.

Dengan berinvestasi logam mulia emas di Pegadaian Tabungan ini, tentu saja proses penjualan emas yang dilakukan menjadi lebih mudah. Kamu cukup memberikan perintah untuk menjual emas pada aplikasi. Setelah itu selang beberapa lama uang akan langsung masuk ke akun rekening bank-mu. Adapun minimal investasi tabungan emas di sini mulai dari hanya Rp. 5.000 saja.

4. Investasi Emas Online

Layanan cara investasi logam mulia ini memang baru ada sekitar 5 tahunan, dimana Kamu melakukan pembelian kemudian menabung emas di aplikasi online. Kenapa disebut menabung? Sebab Kamu dapat melakukan pembelian emas berjumlah kecil, sesudah terkumpul sekitar 1gram minimum, baru kemudian Kamu dapat mencetaknya.

Melalui teknologi fintech ini, cara investasi emas online bisa dikatakan lebih terjangkau, aman dan mudah. Kamu juga akan mendapatkan sejumlah manfaatnya berikut ini :

  • Penjualan dan pembelian emas lebih mudah sebab dilakukan melalui aplikasi, tanpa harus keluar rumah.
  • Terhindar dari yang namanya resiko emas palsu, sebab pencetakan emas fisik biasanya dilakukan di wilayah yang sudah berizin resmi, baik itu Pegadaian maupun Antam.
  • Resiko kehilangannya minim sekali, emas yang Kamu beli akan langsung disimpan pada tempat penyimpanan emas online.
  • Lebih mudah menjual emas, uang hasil penjualan akan langsung ditransfer ke rekening tabunganmu.
  • Minimum investasi emas online yang dilakukan sangat terjangkau. Karena Kamu bisa memulai dari nominal Rp. 5.000 saja.
  • Bentuk fisik emas dapat diambil apabila dibutuhkan dengan cara meminta mencetak emas. Biasanya akan ada biaya yang dikenakan, hanya saja cukup terjangkau.

5. Investasi Emas di GoJek GoInvestasi

Walaupun sedikit terlambat, namun Gojek tak ingin ketinggalan menyediakan layanan investasi emas langsung dari platform mereka, bernama GoInvestasi. Dimana Gojek telah bekerjasama dengan pihak Pluang PG yang berjangka dan berlisensi dari Bappebti.

Jika Kamu memiliki akun Gojek dapat membuka akun rekeing tabungan emas melalui pembelian di GoPay dan menjual emas kembali dengan hasil penjualan yang akan dikembalikan pada saldo akun GoPay.

Berikut cara investasi logam mulia di GoInvestasi Gojek :

  • Silahkan buka menu GoInvestasi yang ada di Gojek.
  • Selanjutnya pilih apakah Kamu ingin menjual atau membeli emas.
  • Inputkan jumlah nominalnya dalam bentuk rupiah maupun emas.
  • Ketuk “Jual Sekarang” atau “Beli Sekarang”.
  • Silahkan lihat pada halaman pembayaran, lalu konfirmasikan informasinya dengan benar. Selanjutnya cek memakai GoPay.
  • Selamat, kini Kamu sudah berhasil menginvestasikan dana yang Kamu miliki dengan memilih emas.

Nah, itulah beberapa cara investasi logam mulia yang bisa Kamu coba dan pilih salah satunya. Selain GoInvestasi, Kamu juga bisa mencoba cara investasi emas di Tokopedia dengan cara yang tak jauh berbeda!

 

 

 

Related posts