Seiring perkembangannya, kini sudah banyak marketplace yang menyediakan beragam metode pembayaran. Salah satunya adalah metode pembayaran dengan PayLater, sebagai fitur cicilan atau kredit yang terdapat di beberapa marketplace. Sebagai salah satu marketplace terbesar di Indonesia, Shopee juga menyediakan cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit dengan Shopee PayLater.
Daftar Isi
Tentang Shopee PayLater
Shopee PayLater merupakan fasilitas cicilan atau kredit yang terdapat di Shopee. Melalui layanan SPayLater ini, tentu saja memungkinkanmu untuk membeli produk di Shopee dan Kamu bisa membayarnya di kemudian hari tanpa harus memakai kartu kredit. Selain itu, Kamu juga bisa memilih tempo pembayaran sesuai keinginan. Apakah ingin menyelesaikan kredit hana 1 bulan atau hingga 12 bulan.
Di samping itu, Shopee juga memungkinkan pengguna untuk membayar tagihan rutin bulanan, seperti tagihan listrik, internet, TV kabel, BPJS dan lainnya memakai Spay Later. Setelah itu, Kamu dapat melakukan pembelian produk digital, baik itu membeli tiket bus, tiket pesawat, pembelian pulsa maupun yang lainnya.
Berapa Bunga yang Dikenakan Shopee PayLater
Shopee PayLater menawarkan suku bunga kredit 2,95% setiap bulan yang berlaku untuk sistem pembayaran cicilan selama 2 bulan sampai 12 bulan. Kamu juga bisa memilih metode “Beli Sekarang Bayar Nanti”, sehingga Kamu bisa mendapatkan produk sekarang juga dan harus membayarnya di bulan berikutnya. U
Biasanya metode pembayaran tersebut akan dikenakan bunga sebesar 2,95% setiap bulan. Sementara bagi pengguna yang melewati batas waktu pembayaran yang sudah ditentukan, Kamu akan dibebankan denda 5%. Jika Kamu bertransaksi melalui Shopee PayLater, maka Kamu wajib membayar biaya untuk penanganan dengan persentase 1% untuk tiap transaksi. Suku bunga Shopee PayLater dapat berubah sesuai kebijakan Shopee.
Apa Saja Syarat Memakai Shopee PayLater?
Kamu harus tahu bahwa tak semua akun pengguna Shopee bisa mendaftar Shopee PayLater sebab ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi terlebih dahulu. Jika Kamu ingin mengaktifkan layanan Shopee PayLater ini, ada beberapa persyaratan yang diperlukan :
- Pengguna adalah Warga Negara Indonesia yang berusia minimal 17 tahun.
- Selanjutnya Kamu harus mempunyai kartu identitas KTP.
- Usia penggunaan akun Shopee paling tidak sudah digunakan 3 bulan.
- Wajib mengaktifkna layanan Shopee Pay.
- Melakukan transaksi di akun Shopee dan pastikan Kamu memakai aplikai Shopee terbaru.
Mengaktifkan Fitur Shopee PayLater
Apabila Kamu telah memenuhi persyaratan penggunaan Shopee Pay Later. Sebelum cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit ini, pastikan untuk mengaktifkan layanan Shopee PayLater terlebih dahulu. Tanpa harus menghubungi layanan CS Shopee, Kamu pun tinggal mengaktifkan layanan ini di Shopee.
Adapun langkah-langkah mengaktifkan layanan Shopee PayLater, ialah sebagai berikut :
- Buka dan login ke aplikasi Shopee terlebih dahlu.
- Silahkan tap opsi “Saya” yang terletak di samping kanan bawah.
- Gulir layar hingga ke bawah dan sampai Kamu menemukan opsi “Spay Later”. Kemudian tap pilihan tersebut.
- Sesudah itu, Kamu tinggal tap “Aktifkan Sekarang”.
- Selanjutnya inputkan kode OTP untuk verifikasi yang sudah dikirim oleh Shopee lewat SMS maupun WhatsApp. Selanjutnya tap “Lanjut”.
- Upload foto KTP, caranya dengan tap ikon berbentuk kamera.
- Jika sudah, akan munul pemberitahuan “Izinkan Shopee untuk mengambil gambar lalu rekam video”.
- Setelah itu tap “Izinkan”.
- Lalu posisikan KTP-mu sesuai dengan frame gambar/foto yang tersedia di Shopee. Silahkan ambil foto jika sudah pas.
- Kemudian tinggal inputkan Nama dan NIK sesuai KTP yang di upload lalu tap “Konfirmasi”.
- Jika sudah, inputkan informasi tambahan misalnya seperti personal information, kontak darurat dan tap “konfirmasi” jika sudah terisi semua.
- Tap tombol pilihan “Mulai Verifikasi Wajah”.
- Arahkan wajah pada frame gambar yang sudah tersedia di Shopee, sampai muncul perintah “Silahkan Mengangguk” pada bagian bawah frame.
- Jika sudah, permintaanmu dalam mengaktifkan SPayLater akan langsung diproses. Kemudian jika verifikasi sudah diterima, maka Kamu pun akan menerima pemberitahuan “Selamat Kamu telah sukses mengaktifkan SPayLater”.
Cara Meningkatkan Limit Shopee PayLater
Saat baru pertama kali mengaktifkan layanan SPay Later ini, Kamu akan mendapatkan limit senilai Rp. 750 ribu dari Shopee. Saldo SPayLater ini isa digunakan untuk berbelanja dengan cara kredit atau mencicil. SPayLater juga bisa menaikkan limit kredit dengan cara otomatis, apabila Kamu melakukan pembayaran tagihan tepat waktu atau sering menggunakan transaksi lewat SPayLater.
Kamu juga dapat melakukan pengajuan penambahan limit kredit SPayLater dengan cara manual. Tapi Kamu hanya memiliki kesempatan 1 kali saja untuk mengajukan limit PayLater dengan manual. Biasanya kenaikan limit kredit SPayLater sendiri tergantung dari sistem Shopee.
Adapun langkah cara menaikan besaran limit kredit PayLater agar cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit berhasil, ialah berikut ini:
- Pertama-tama, silahkan buka dan login aplikasi Shopee.
- Setelah itu tap pilihan “Saya” di pojok sebelah kanan bagian bawah.
- Silahkan cari opsi “SPayLater” lalu tap pilihan tersebut.
- Jika sudah, pilih “Ajukan Kenaikan Limit”.
- Lalu tap lagi “Dapatkan Tambahan Kredit”.
- Silahkan lengkapi informasi data diri untuk syarat kenaikan limit cicilan di Shopee PayLater.
- Selanjutnya, sesudah data-data dilengkapi, silahkan tap “Kirimkan”.
- Permintaanmu pun akan langsung diproses paling maksimal selama 2 hari kerja, namun biasanya hanya memerlukan beberapa waktu saja.
Adapun sukses tidaknya kenaikan limit kredit SPayLater dengan cara manual biasanya tergantung dari frekuensi transaksi memakai SPayLater itu sendiri.
Cara Kredit di Shopee Tanpa Kartu Kredit
Mengajukan Kredit di Shopee Tanpa Kartu Kredit via Shopee PayLater
Jika ingin memakai ShopeePay Later untuk metode pembayaran cicilan. Kamu bisa mencoba cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit dengan Shopee PayLater berikut :
- Pertama-tama buka terlebih dahulu aplikasi Shopee dan login ke akun Shopee-mu.
- Masukkan barang ke dalam troli.
- Centang produk yang akan Kamu bayar melalui sistem cicilan di SPayLater.
- Jika sudah tap “checkout” di pojok kanan bagian bawah.
- Pilih lagi SPayLater ke dalam cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit, lalu tap “Konfirmasi”.
- Kemudian tap “Buat Pesanan”.
- Sesudah itu inputkan PIN Shopee milikmu.
Pembayaran Tagihan Dengan Shopee PayLater
Tagihan Shopee PayLater biasana muncul sesuai periode tagihan cicilan yang sudah dipilih. Jika Kamu memilih waktu jatuh tempo di tanggal 15, biasanya tagihan kredit akan muncul di tanggal 5.
Ini dia cara pembayaran kredit Shopee PayLater :
- Buka aplikasi dan login ke akun Shopee.
- Silahkan tap opsi “Saya” di sebelah kanan bawah.
- Kemudian cari “SPayLater”, tap opsi tersebut.
- Jika sudah tap “Bayar”.
- Lalu tap “Bayar Sekarang”.
- Pilih opsi pembayaran sesuai keinginan dan Kamu bisa tap lagi “Konfirmasi”.
- Selanjutnya jika Kamu melakukan pembayaran via ShopeePay, Kamu akan diminta memasukkan PIN akun Shopee milikmu. Secara otomatis, tagihanmu pun langsung lunas.
- Sementara jika Kamu membayar memakai metode Virtual Account dari Bank maupun Indomaret. Maka tagihan akan langsung lunas apabila Kamu sudah melakukan pembayaran via Virtual Account Bank maupun Indomaret.
Demikianlah cara kredit di Shopee tanpa kartu kredit dengan Shopee PayLater yang dapat dipilih sesuai keinginan. Bagaimana, mudah bukan?