Cara Jago Main PUBG

Cara Jago Main PUBG

Bagi yang masih merasa ada di kategori noob player PUBG, maka sudah saatnya kamu harus meningkatkan levelmu menjadi pro player dengan cara jago main PUBG. Player Unknown’s Battleground (PUBG) adalah salah satu game battle royale yang banyak digemari player-player baru. Inilah kenapa banyak player baru yang tertarik menguasai game yang satu ini.

Walaupun PUBG Mobile mempunyai banyak saingan dengan game-game bergenre battle royale yang lainnya, tapi rating game ini masih terbilang unggul di Google Play Store. Bakan menurut data dari Esport Charts, game PUBG Mobile termasuk game paling terkenal di tahun 2020. Dengan jumlah penonton terbanyak yang memiliki waktu penayangan hingga 134,5 juta.

Read More

Agar kamu sukses menjadi pro player PUBG, maka ada beberapa strategi yang harus kamu kuasai. Ingin tahu bagaimana rahasia cara jago main PUBG? Simak ulasannya berikut!

Cara Jago Main PUBG

Cara Jago Main PUBG
Trik Jago Bermain PUBG

Trik Jago Bermain PUBG Ala Pro Player

Dalam game PUBG, kamu wajib mengatur strategi dengan tepat untuk menghadapi banyak musuh, dan mampu bertahan sampai akhir. Ada beberapa rahasia cara jago main PUBG ala pro player yang bisa kamu coba berikut ini :

1.   Terbiasa Dengan On Screen Controls

Jika kamu masih pemula, atau baru pertama kali memainkan game PUBG Mobile mungkin kamu sedikit kaku saat menembak bahkan menggerakkan karakter. Mengingat tidak tersedianya tombol fisik, dan semua tombol tersedia di layar secara virtual.

Jadi, kamu harus membiasakan diri terlebih dahulu dengan gaya on screen controls. Kamu bisa melakukan setting ukuran dan posisi tombol virtual tergantung bagaimana gaya bermainmu.

2. Jangan Mendarat di Area Banyak Player

Cara jago main PUBG selanjutnya, sebaiknya hindari mendarat langsung di tempat yang pada player, salah satunya di Pochinki Erangel. Disini memang terrdapat banyak loot, sayangnya kamu bisa beresiko tewas saat di early game. Jadi, kamu bisa memulainya di area yang sepi terlebih dahulu, baru pelajari cara pembacaan pergerakan zona.

3. Waspada Saat Looting

Saat mulai mendarat, serta melakukan looting, biasanya kamu langsung menabrak beberapa rumah yang kamu lalui agar mendapatkan senjata. Tapi sebenarnya metode ini kurang efisien, sebab bisa saja kamu bertemu musuh. Maka dair itu, kamu harus menentukan mana bangunan rumah atau ruangan yang akan kamu tempati berikutnya.

Proses looting harus dilakukan dengan cepat tapi jangan serakah. Tetap lakukan loot sewajarnya, karena biasanya loot semakin bertambah secara perlahan seiring berjalannya game.

4. Terjun dengan Cepat

Cara jago main PUBG selanjutnya, kamu mungkin bisa meluncur cepat, caranya dengan mengarahkan virtual analog di perangkatmu ke bagian atas. Jika parasut sudah terbuka, kamu dapat mengontrol serta menentukan lokasi pendaratan yang sempurna sedekat mungkin dari bangunan atau kendaraan.

Kamu bisa mengincar kendaraan langsung, dan segera menjauh dari rute pesawat menuju tempat yang aman saat loot. Selanjutnya dapatkan perlengkapan dan senjata yang kamu perlukan.

Sebenarnya ada 2 pilihan titik terjun yang bisa kamu sesuaikan. Pilhan pertama, yaitu mendarat di spot terbaik atau di tengah map yang dipenuhi oleh item loot yang bagus. Hanya saja, kamu bisa bertemu musuh secara langsung di sana.

Pilihan kedua yaitu terjun di area yang aman serta minim terjadinya baku tembak, tepatnya di bagian ujung map. Jika kamu memilih pilihan kedua, sebaiknya terjun di area berdekatan dengan jalan raya, supaya bisa mencari kendaraan.

Ingat, waktumu hanya 5 menit sesudah mendarat sebelum pergerakan lingkaran biru menyempit. Salah satu resiko pendaratan di bagian ujung map yaitu lokasimu kemungkinan ada di luar zona yang aman.

5. Lari dengan Cepat

Saat kamu berada di area terbuka, kamu harus bergerak dengan secepat mungkin. Untuk melakukannya, kamu bisa menggunakan ‘auto sprint’ agar bisa berlari dalam kecepatan penuh. Arahkan ke atas pada virtual analog atau bisa juga memakai shortcut di samping kanan atas dan kamu bisa berlari terus tanpa harus menekannya kembali.

Di samping itu, kamu juga dapat menyimpan senjata supaya dapat berlari dengan cepat. Manfaatkan juga fitur free lock, yang memungkinkan untuk melihat sekitar tanpa mengubah arah. Seret ikon mata kecil yang berdekatan dengan map.

6. Membekali Diri Sebelum Bertempur

Cara jago main PUBG berikutnya, cek kondisi sebelum kamu memasuki bangunan atau gedung. Kamu bisa perhatikan, jika ada mobil tengah parkir atau pintu terbuka, bisa jadi ada musuh. Silahkan cari bangunan atau gedung lainnya.

Kamu bisa menggunakan fitur auto loot, yang memungkinkan karakter yang kamu mainkan hanya mengambil item-item yang diperlukan saja. Selain itu juga bisa mengganti senjata dengan yang lebih baik dan kuat, berikut amunisi dan perlengkapan seperti alat medis, rompi, ransel dan helm.

Hanya saja fitur auto loot terkadang melewatkan perlengkapan yang justru diperlukan saat kamu menjalankan strategi, sekaligus memerlukan proses pengambilan yang memakan waktu. Jika tertarik menjadi pro player di PUBG, kamu harus mempelajari semua item yang tersedia.

Dengan begitu, kamu bisa membawa item-item penting yang dibutuhkan secara efisien.

7. Item Boost dan Penyembuh

PUBG Mobile juga tela mengaplikasikan sistem health atau HP. Fitur ini memakai satuan persen, serta dapat diisi kembali oleh berbagai macam item konsumsi pada game. Kamu bisa memanfaatkan item penyembuh HP, diantaranya bandage untuk memulihkan HP sampai 10%, med kit untuk menyembuhkan HP player 100% dan firt aid kit dapat memulihkan HP player dari sekarat.

Ada pula item boost berguna untuk meningkatkan movement speed atau regenerasi HP. Beberapa diantaranya ada painkiller, adrenaline syringe, dan energy drink. Kamu harus memahami bagaimana cara kerjanya agar membantumu dapat bertahan hidup.

8. Memilih Senjata Terbaik

Kamu akan menjumpai berbagai macam pilihan senjata dengan kekurangan dan kelebihan masing-masing. Sebaiknya pelajari beberapa jenis senjata menyesuaikan berbagai macam situasi, sebagai penentu untuk pertahanan player.

Beberapa senjata yang ada, diantaranya pistol sebagai pilihan terbaik di awal game, light machine guns digunakan untuk melakukan bombardir, dubmachine guns yang memiliki damage serta range lumayan. Ada pula shotgun yang memiliki damage terbesar namun harus berdekatan dengan musuh, dan masih banyak lagi.

9. Mengganti Kendaraanmu

Jika sudah mempersiapkan perbelakan yang cukup, kini waktunya untuk bergrak dan menyisir zona aman memakai kendaraan. Memakai mobil merupakan pilihan tepat, dibandingkan memakai gokar atau motor.

Hal tersebut dikarenakan, mobil tidak hanya memberikan perlindungan saat mendapat serangan, tetapi juga dapat dijadikan senjata mematikan. Namun kamu harus tetap cek bahan bakar, agar tidak kehabisan bensit saat di tengah jalan. Jika energi semakin menipis, kamu bisa mengganti mobil dengan yang kamu temui.

10. FPS > Kualitas Gambar

Sebagai game shooter, PUBG memungkinkan pergerakan karakter pada game sebaiknya harus dibuat dengan semulus mungkin. Dibandingkan harus mengutamakan kualitas pada gambarnya secara ekstrem, kamu sebaiknya memaksimalkan FPS (frame per second) pada level smooth. Tujuannya agar pergerakan karakter terlihat jelas.

Dengan selalu memperhatikan trik cara jago main PUBG di atas, kamu bisa selamat dan lebih lama bertahan hidup. Selain itu, pastikan selalu menempatkan diri kamu ke dalam posisi menguntungkan.

 

Related posts