Cara Nonton Netflix di Smart TV Indihome

Cara Nonton Netflix di Smart TV Indihome

Bagaimana cara nonton Netflix di Smart TV Indihome? Netflix adalah platform streaming populer yang bisa dinikmati secara online, baik kapan pun maupun dimana pun. Netflix sebenarnya dapat diakses di seluruh jaringan internet, tapi sayangnya Netflix tak dapat diakses langsung di provider Indihome sebagai anak perusahaan Telkomsel. Jadi bagi Kamu yang memakai Telkomsel atau Indihome dapat dipastikan tak dapat mengakses web Netflix.

Hal tersebut tentu saja sangat meresahkan para pengguna internet, terlebih bagi mereka yang menggunakan provider IndiHome dan Telkomsel. Sehingga sayang sekali jika kita tidak bisa mengakses portal layanan streaming film menarik di Netflix. Padahal ada banyak koleksi film-film terbaik yang begitu lengkap.

Read More

Karena itulah, agar bisa menikmati layanan ini, seringkali para pengguna harus mencoba menonton Netflix via Smart TV Indihome melalui panduan tertentu.

Sebenarnya pemblokiran Netflix oleh Indihome sendiri karena alasan perlindungan pada konsumennya. Seperti untuk menjaga pengguna dari beberapa konten yang kurang cocok dengan budaya Indonesia. Akan tetapi, belum lama ini Indihome sudah dapat diakses kembali untuk menyaksikan streaming film di Netflix.

Cara Nonton Netflix di Smart TV Indihome

Cara Nonton Netflix di Smart TV Indihome
Nonton Netflix di Smart TV Indihome

Tutorial Nonton Netflix di Smart TV Indihome

Untuk Kamu yang masih kebingungan dengan cara nonton Netflix di Smart TV Indihome, bisa terus mengikuti panduan yang akan Kami bagikan di bawah ini. Namun sebelumnya, Kamu harus tahu bahwa Smart TV biasanya telah dibekali oleh aplikasi Netflix bawaan. Namun jika belum ada, maka Kamu dapat mengunduhnya di aplikasi toko yang ada di TV tersebut lebih dahulu.

Untuk menonton Netflix di Smart TV Indihome, ada beberapa langkah berikut ini :

  • Hubungkan TV ke dalam jaringan internet yang ada di rumah. Kamu bisa memanfaatkan kabel LAN maupun melalui pengaturan network yang ada di Smart TV.
  • Kemudian temukan tombol, lalu klik tombol untuk aplikasi pada remote TV agar Kamu melihat beberapa aplikasi terinstal di sana. Selanjutnya tinggal klik Netflix Apps.
  • Apabila Kamu tidak menemukan Netflix, Kamu bisa mengunduhnya terlebih dahulu di toko aplikasi TV. Namun sebelumnya pastikan telrebih dahulu Kamu telah memperbarui sistem operasi di Smart TV.
  • Langkah terakhir, Kamu bisa masuk ke akun Netflix terlebih dahulu dan jika sudah lanjut silahkan tekan enter. Jika sudha selesai, Kamu pun bisa menyaksikan film streaming yang dapat dinikmati via Netflix.

Sebenarnya selain cara nonton Netflix di Smart TV Indiome di atas, Kamu juga dapat menonton Netflix memakai TV biasa. Kamu bisa mencoba langkah-langkah caranya di bawah.

Tutorial Nonton Netflix di TV Biasa

Tak jauh berbeda dengan cara nonton Netflix di Smart TV Indihome, Kamu juga bisa menonton tayangan Netflix di TV biasa dengan cukup mudah. Asalkan Kamu harus mempersiapkan Google Chromecast. Ini adalah USB Device untuk memungkinkan para pengguna dapat menikmati streaming film dan video dari tablet, smartphone, dan laptop ke dalam layar TV.

Asalkan telah terhubung pada jaringan internet yang sama. Kamu hanya perlu mencoba langkah-langkah berikut untuk menyaksikan Netflix memakai Google Chromecast di TV biasa :

  • Buka Netflix di perangkat hpmu. Apabila belum tersedia, Kamu tinggal mengunduhnya di Google Play Store lebih dulu.
  • Silahkan ambil perangkat USB Google Chromecast lalu sambungkan ke perangkat TV. Namun pastikan TV tersebut mempunyai port HDMI.
  • Selanjutnya tulis kode port dan Kamu bisa mendapatkannya di Googel Chromecast yang digunakan. Selanjutnya sambungkan Chromecast ke dalam sumber listrik menggunakan kabel.
  • Lalu nyalakan TV kemudian pilih HDMI yang sudah tersambung di Chromecast.
  • Kamu bisa mengunduh aplikasi Google Home pada perangkatmu. Setelah itu, tinggal setel supaya Google Home Apps terkoneksi langsung dengan TV. Pakai “set up new device in your home”. Dari sana Kamu akan menemukan kode, silahkan sesuaikan kodenya apakah sama seperti kode yang terdapat pada port Chromecast. Apabila sudah sama, silahkan lanjutkan dengan mengklik next.
  • Selanjutnya buka Netflix lalu putar film atau video yang ingin Kamu saksikan. Saat streaming dimulai, Kamu tinggal menekan “cast” di samping layar bagian atas. Setelah itu, bisa dilanjutkan dengan mengklik “Chromecast” supaya tampilan di hpmu dapat ditampilkan pada layar TV.

Paket Netflix Telkomsel

Selain cara nonton Netflix di Smart TV Indihome dan melalui TV biasa di atas, Kamu juga bisa menikmati layanan paket Netflix dari Telkomsel. Memang paket Netflix Telkomsel biayanya tak semurah seperti paket sosmed. Namun setidaknya, ini lebih hemat dibandingkan harus pergi ke bioskop, terlebih bagi para pelajar atau mahasiswa. Jadi, Kamu lebih baik mendaftar paket Netflix Telkomsel.

Selain itu, Telkomsel menawarkan beberapa daftar layanan paket Netflix. Kamu tinggal memilihnya saja sesuai promo yang tersedia di lokasimu. Untuk cara membeli paketnya sangat mudah. Kamu tinggal mengakses menu *366# lalu pilih layanan paket Netflix.

Menonton Netflix di Indihome Tanpa VPN

Sebenarnya, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menonton Netflix di Indihome selain metode di atas. Kamu bisa mencoba menonton Netflix di Indihome tanpa VPN. Salah satunya ialah sebagai berikut :

  • Langkah pertama contohnya, mislanya kita memakai laptop atau PC dengan OS Windows 10, memakai jaringan indihome atau Speedy.
  • Setelah itu, untuk membuka akses web sekaligus menonton Netflix tanpa VPN, dari sini Kamu memakai tools program aplikasi Googbye DPI.
  • Tools yang satu ini dikembangkan Github, memiliki nickname ValdikSS.
  • Silahkan kunjungi link untuk mengunduhnya.
  • Setelah diunduh, extract foldernya dengan nama file goodbyedpi-0.1.6.
  • Klik atau buka program goodbyedpi.exe di dalam folder x86_64.nonton netflix Indihome dengan tanpa VPN.
  • Sesudah itu, akan muncul extract folder, kamu bisa memilih extract.
  • Lalu Kamu bisa memilih atau langsung tekan 3_all_dnsredir_hardcore.cmd.
  • Selanjutnya pilih opsi 3_all_dnsredir_hardcore.cmd.
  • Kemudian apabila muncul dialog bertuliskan user account control, Kamu tinggal pilih yes saja.
  • Selanjutnya tampilan dari tools GoogbyeDPI, nantinya akan berjalan pada background.
  • Kamu cukup melakukan minimize programnya saja.
  • Selanjutnya Kamu tinggal melakukan uji coba akses web Netflix.com.

Kelebihan dan Kekurangan Netflix

Ada beberapa kelebihan platform Netflix yang bisa Kamu dapatkan diantaranya sebagai berikut :

  • Netflix mempunyai koleksi konten film yang lengkap.
  • Menawarkan banyak fitur lengkap pada paketnya. Contohnya seperti My List untuk tontonan favorit, profiled dipakai untuk membuat beberapa akun, continue jika ingin menunda tayangan.
  • Harga paket Netflix yang cukup terjangkau.
  • Waktu men0nton dapat dilakukan kapan saja.

Selain kelebihan, Netflix juga mempunyai kekurangan tersendiri, diantaranya :

  • Kamu harus memakai kartu kredit. Sedangkan tak semua orang mempunyai kartu kredit.
  • Harus mempunyai akses jaringan internet yang stabil dan cepat. Sehingga jika akses internetnya kurang stabil, maka video tak akan bisa diputar.
  • Kualitas video kurang stabil.

Dengan mengetahui kekurangan dan kelebihan serta cara nonton netflix di Smart TV Indihome di atas, Kamu pun bisa mempertimbangkan memilih Netflix sebagai media hiburanmu.

Related posts