Cara Pesan GoFood Beda Kota

Cara Pesan GoFood Beda Kota
Cara Pesan GoFood Beda Kota

Cara pesan Gofood beda kota, menjadi salah satu hal menarik dan paling banyak dicari akhir-akhir ini. Hal ini tentu dikarenakan pihak GoFood selalu menyediakan fitur terbaik bagi para penggunanya, salah satunya adalah memesan makanan dan minuman beda kota. Dengan melakukan hal ini, tentunya kamu bisa memesan makanan dari luar kota hingga memesankan orang tersayang. Namun jika kamu masih bingung dengan bagaimana caranya, maka simak panduan yang ada pada artikel kali ini.

Kelebihan Layanan GoFood

Sebelum kita masuk ke pembahasan utama terkait bagaimana cara pesan GooFood beda kota, alangkah baiknya jika kamu mengetahui kelebihan dari layanan satu ini. Berikut adalah penjelasan lebih lengkapnya.

  1. Diskon Harga Menarik

Kelebihan pertama dari layanan GoFood adalah dikson yang sangat menarik untuk siapapun yang bertransaksi di layanan ini setipa harinya. Bahkan kamu tidak hanya mendapatkan potongan harga saja, kamu juga akan mendapatkan gratis ongkir, cashback yang tentunya akan kamu terima melalui GoPay atau OVO.

Pihak GoFood sendiri memang menyediakan potongan harga berupa diskon ataupun gratis ongkir bagi setiap pelanggan setianya. Dan semua itu akan kamu dapatkan jika melakukan pembayaran menggunakan GoPay atau OVO.

  1. Tampilan Sederhana Tapi Keren

Apabila kamu adalah pengguna yang sering memesankan makanan dan minuman melalui GoFood, maka kamu akan melihat tampilan aplikasi yang sangat keren dan menarik. Oleh karena itu, tak heran jika banyak pengguna layanan ini mengklaim bahwa GoFood ini lebih user friendly.

Ketika kamu memesan pertama kalinya di GoFood ini, maka kamu akan melihat berbagai macam menu makanan dan minuman yang bisa menunjang keinginanmu. Bahkan proses pemesanan makanan dan minuman tersebut sangat cepat dan tidak perlu antri.

  1. Sistem Pesanan Unggul

Masyarakat Indonesia saat ini lebih banyak yang mengandalkan layanan GoFood ini sebab GoFood menjadi layanan yang lebih unggul dibanding dengan layanan serupa lainnya. Dengan menggunakan layanan ini, kamu bisa memesan makanan dan minuman apapun dalam jumlah yang banyak. Bahkan semua itu bisa kamu dapatkan melalui toko yang berbeda yang mana sistem pesanannya mampu dilakukan dalam waktu bersamaan agar driver dapat mengirimnya ke alamat tujuan.

  1. Punya Armada Terbaik

Perlu kamu ketahui, bahwa GoFood ini merupakan layanan pesan antar makanan dan minuman secara online pertama di Indonesia. Layanan ini dikenalkan melalui aplikasi trasnportasi digital, Gojek yang ada di bawah naungan PT. Karya Anak Bangsa, bahkan Gojek sendiri sudah menjadi aplikasi ojek online pertama kami di Indonesia.

Oleh sebab itu, eksistensi GoFood milik Gojek ini tidak pernah pudar ataupun dikalahkan pesan antar online serupa manapun yang semakin hari semakin menjamur.

Cara Pesan GoFood Beda Kota

Cara Pesan GoFood Beda Kota
Cara Pesan GoFood Beda Kota

Barangkali kamu masih bingung dan mencari tahu terkait bagaimana cara pesan GoFood beda kota, maka tenang saja sebab kami akan memberitahumu panduannya secara lengkap agar kamu bisa memesan makanan dan minuman favorit orang terkasih yang sedang ada diluar kota.

Bahkan dengan melakukan hal ini, kamu tidak perlu lagi merogoh kocek terlalu dalam untuk membeli berbagai macam menu makanan dan minuman yang tersedia. Pasalnya harganya akan tetap sama meskipun di antar ke luar kota, hanya saja bedanya ada pada ongkos kirim dan kebijakan yang ditetapkan oleh pihak Gojek untuk pesanan tersebut. Berikut adalah panduannya.

Cara Pesan GoFood Beda Kota Dari Restoran

Metode pertama yang bisa kamu lakukan untuk memesan GoFood beda kota adalah dengan mengganti lokasi tujuanmu terlebih dahulu. Kamu bisa memulainya dengan mengganti lokasi tujuan pengiriman di luar kota. Berikut adalah tahapan beserta langkah-langkah yang harus ikuti untuk melakukan metode pertama ini.

  • Pertama, buka aplikasi Gojek dan cari layanan pesan makanan online
  • Kemudian, kamu pilih bagian lokasi yang ada di bagian atas
  • Lalu kamu ubah kota penerima dan pilihlah salah satu kota sesuai tujuanmu
  • Tunggu sampai alamat penerima berubah sendiri
  • Carilah makanan atau restoran yang tersedia di Gojek yang terdekat dengan lokasi penerima
  • Tambahkan alamat penerima untuk pengantaran makanan
  • Plilih metode pembayaran yang kamu inginkan, bisa GoPay atau cash
  • Terakhir, kamu tinggal tunggu sampai makanan pesananmu berhasil diproses

Cara Pesan GoFood Beda Kota Untuk Teman

Metode kedua yang bisa kamu gunakan untuk memesan makanan di GoFood beda kota adalah pemesanan untuk teman. Aplikasi Gojek ini memang selalu memberikan kemudahan bagi para penggunanya, salah satunya adalah kamu bisa memesankan makanan ataupun minuman untuk temanmu. Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus kamu ikuti.

  • Ganti lokasi sesuai dengan alamat penerima di kota lain dengan membuka menu your location setelah itu baru bisa memesankan makanan untuk teman
  • Setelah alamat penerima sesuai dengan alamat teman, bisa langsung memesan makanan sesuai dengan keinginan
  • Jika bingung mau membeli makanan di mana, cari saja restoran terdekat dengan alamat penerima
  • Setelah itu, kamu ambahkan alamat rumah yang spesifik agar driver tidak kebingungan
  • Kemudian, kamu tinggal cari menu makanan yang diinginkan
  • Jangan lupa juga untuk menambahkan metode pembayaran lalu pesan makanan seperti biasanya
  • Berikutnya, biasanya driver akan langsung menelpon, bisa langsung memberikan nomor penerima yang berada di luar kota itu
  • Langkah terakhir, kamu tunggu sampai pesanan makanan di antar ke alamat tujuan

Cara Pesan Gofood Beda Kota Dengan Mendapatkan Gofood Plus

Metode terakhir yang bisa kamu gunakan ketika ingin pesan makanan beda kota adalah kamu harus bisa mendapatkan Gofood plus. Gofood plus ini akan kamu dapatkan jika dirimu sering memesan makanan di Gofood dengan menggunakan metode pembayaran Gopay. Setidaknya kamu harus melakukan pemesanan makanan minimal 1 dalam sehari.

Setelah beberapa mingung, maka nantinya kamu akan menerima sebuah notifikasi di halaman utama layanan GoFood yang menjelaskan bahwa kamu bisa bikin atau berlangganan layanan Gofood plus. Berikut adalah langkah-langkah untuk mendapatkan Gofood plus agar kamu bisa order makanan beda kota.

  • Pertama, silahkan kamu membuka aplikasi Gojek di HP android ataupun iPhone kesayanganmu.
  • Pada halaman utama aplikasi ini, silahkan kamu pilih menu Gofood
  • Kemudian akan ada banner promo Gofood Plus
  • Lalu kamu tunggulah tekan pilih paket

Kamu juga bisa mengganti lokasimu agar bisa menikmati makanan restoran yang ada di luar kotamu. Sedangkan untuk pembayarannya, kamu bisa menggunakan Gopay. Oleh karena itu, pastikan bahwa kamu mempunyai saldo Gopay yang cukup untuk bisa berlangganan atau beli paket Gofood Plus.

Kesimpulan

Nah, itulah penjelasan singkat mengenai bagaimana cara pesan Gofood beda kota yang bisa kamu lakukan secara mudah dengan berbagai pilihan metode. Kamu jangan khawatir, sebab metode yang kami sebutkan di atas sangat aman untuk kamu gunakan dan terbukti banyak berhasil dilakukan oleh pengguna Gofood. Selamat mencoba dan selamat menikmati makanan dari kota yang berbeda dengan alamat aslimu

 

Related posts