Kini cara melacak handphone yang hilang dengan email bisa menjadi salah satu cara paling efektif. Di tengah-tengah maraknya aksi pencurian smartphone, tentu kita harus benar-benar waspada dengan keamanan smartphone yang kita miliki. Aksi pencurian hp yang kian meningkat tentu bukan tanpa alasan, hal ini wajar terjadi karena harga hp bisa sampai 2 juta hingga 3 jutaan bahkan lebih.
Kehilangan Hp sama saja seperti kehilangan banyak sekali data penting. Tak hanya tentang memori atau foto yang tersimpan. Lebih dari itu, setiap orang kerap menyimpan berbagai data penting di smartphone, tak terkecuali password m-banking atau e-banking. Belum lagi, akses menuju Gmail dan beberapa platform sosial media secara default bisa bermasalah jika diakses orang tidak dikenal, karena bisa sangat merugikanmu.
Namun untungnya saat ini, hp yang hilang dapat dilacak lewat berbagai cara dan salah satunya ialah cara melacak handphone yang hilang dengan email. Jika penasaran, langsung saja simak tutorialnya dibawah ini!
Daftar Isi
Cara Melacak Handphone yang Hilang Dengan Email
Tut0rial Melacak Hp yang Hilang Dengan Email
Dengan akun email yang Kamu miliki, kini bisa Kamu manfaatkan untuk melacak keberadaan hp yang hilang dengan mudah cukup dengan cara login Gmail. Kamu bahkan dapat melakukannya memakai berbagai jenis merk Hp. Entah itu memakai smartphone Oppo, Xiaomi, Vivo, maupun Samsung.
Tapi bagi yang belum mempunyai akun email, alangkah baiknya untuk membuat email terlebih dahulu. Tentu saja cara untuk membuat akun Gmail sangat mudah. Jika Kamu telah mempunyai akun Gmail, selanjutnya bisa menocba cara melacak handphone yang hilang dengan email berikut ini :
- Pertama-tama, silahkan login akun email menggunakan email aktif di ponsel yang hilang. Silahkan login lewat smartphone lain atau laptop/PC.
- Setelah itu, tinggal pilih saja menu Google Mail yang menampilkan versi full webnya.
- Jika sudah sukses, selanjutnya cari ikon 9 titik di pojok kanan pada atas layar. Kemudian ketuk atau klik menu tersebut.
- Pilih Google Account atau akun Google lalu scroll sampai ke bagian bawah sampai kamu melihat opsi “Temukan Ponsel”.
- Silahkan pilih nama Hp yang hilang lalu ketuk, selanjutnya inputkan password email yang disamakan dengan password akun Gmail di hp Kamu yang hilang. Selanjutnya ketuk “Temukan”.
- Apabila muncul Google Map ketuk Tutup. Silahkan pilih jenis ponsel yang akan dilacak lalu ketuk refresh jika ingin update posisi Hp Kamu terupdate.
Setelah melakukan cara melacak handphone yang hilang dengan email di atas, maka pencarian hp Kamu yang hilang bisa menjadi lebih mudah. Asalkan Kamu memenuhi persyaratan yang diperlukan, yakni ponsel yang hilang masih login memakai akun emailmu. Jadi akan lebih mudah melakukan pelacakan hp lewat email.
Selain itu, yang harus Kamu ketahui ialah proses pencarian sebaiknya segera dilakukan saat hp telah muncul dilokasi. Sebab langkah tersebut cukup menghabiskan banyak daya. Tentu saja menjadi lebih efisien lagi apabila Kamu melacak hp yang hilang memakai laptop.
Tutorial Melacak Hp yang Hilang Lainnya
Selain cara melacak handphone yang hilang dengan email, Kamu juga bisa mencoba cara lainnya yang cukup ampuh. Berikut diantaranya :
1. Tutorial Melacak Hp yang Hilang Melalui Google Map
Meskipun Kamu melacak Hp yang hilang menggunakan Google Map, tetap saja email berperan penting dalam hal ini. Jadi intinya, email merupakan penghubung antara kedua perangkat dalam pelacakan.
Pasalnya cara melacak handphone yang hilang dengan email merupakan teknologi terbaru untuk mempermudah para pemilik Hp dalam memonitor keberadaan hp yang terjatuh atau dicuri orang. Sehingga semua data pun akan tetap aman.
Namun jika ingin memakai Google Maps saat melacak hp yang hilang, Kamu harus mempunyai akun Gmail dan Google. Selanjutnya jika Kamu sudah mempunyai akunnya, tinggal ikuti beberapa langkah berikut :
- Silahkan buka Google Maps, biasanya aplikasi ini sudah tersedia secara default atau bawaan dari ponsel jadi tidak perlu diunduh lagi. Jadi tinggal buka saja aplikasinya.
- Sesudah masuk ke Google Maps, selanjutnya tekan opsi Settingan atau Pengaturan dan ketuk “Bagi Lokasi”. Setelah itu, “Mulai” di samping kiri bagian atas.
- Kamu bisa memilih waktu pelacakan selama satu jam, selain itu juga pilih sampai dinonaktifkan. Biasanya waktu pelacakan ponsel wajib ditentukan sendiri.
- Setelah itu, ketuk Pilih Orang lalu inputkan nomor Hp dan akun email di perangkat yang akan dilacak.
- Ketuk opsi “Bagikan” dan ketuk “Aktifkan”.
Cara ini sebenarnya bisa membuat pelacakan hp yang hilang berlangsung hingga 24 jam.
2. Tutorial Melacak Hp yang Hilang Dengan Akun Khusus
Cara melacak handphone yang hilang dengan email lainnya ialah bisa dengan memakai akun khusus. Untuk smartphone produk pabrik tertentu, biasanya ada tambahan aplikasi yang telah disematkan saat mencari Hp yang hilang. Adapun merk-merk hp tersebut diantaranya ialah Xiaomi dan Samsung. Setiap pengguna ponsel tersebut cukup membuat akun di aplikasi yang telah disediakan oleh pabrikan itu sendiri.
Adapun cara mencari hp yang hilang dengan memakai aplikasi masing-masing yang tersedia di setiap ponsel itu sendiri, ialah sebagai berikut :
-
Melacak hp yang hilang untuk merk Samsung
Bagi pengguna Samsung, jika Kamu sudah membuat akun samsung, Kamu tinggal mengakses findmymobile.samsung.com. Kamu tinggal sign in dan masuk memakai akun maupun ID yang sesuai dengan ponsel yang hilang.
Apabila muncul pilihan legal information, langkah berikutnya ketuk agree. Setelah itu, Find My Mobile dari Samsung akan menampilkan informasi lokasi keberadaan Hpmu yang terakhir kali. Di samping itu, ada pula informasi tentang jaringan yang telah terhubung dan sisa baterai.
-
Melacak hp yang hilang untuk merk Xiaomi
Bagi pengguna Xiaomi, tentu saja Kamu bisa langsung masuk lewat Mi Clodus di web browser PC. Selanjutnya tinggal sign in lewat i.mi.com atau Mi cloud. Lalu sign in dengan akun sesuai yang dipakai di hp yang hilang.
Pastikan untuk selalu mengingat password dan akun Mi yang dipakai. Selanjutnya tinggal masuk ke pilihan Find My Devide lalu hapus akun saat Hp telah ditemukan. Kamu bisa memasukkan Hp melalui opsi lost mode.
-
Melacak hp yang hilang untuk merk iPhone
Bagi pengguna iPhone, Kamu juga bisa mencoba melacak hp yang tiba-tiba saja hilang. Adapun cara yang bisa dilakukan untuk mencari hp yang hilang ialah dengan mengakses Apple ID lewat icloud.com.
Setelah itu, kamu tinggal masuk ke dalam Skip Two Factor Authentication lalu pilih lagi opsi Find My iPHone. Apabila lokasi telah terlihat tinggal aktifkan saja opsi lost mode, agar data yang telah tersimpan di Hp terhapus dan alarm bisa berbunyi meskipun dalam jarak jauh.
Nah, itulah beberapa langkah cara melacak handphone yang hilang dengan email yang bisa Kamu coba. Dengan mencoba cara-cara di atas, tentu saja bisa meningkatkan peluang hp yang hilang dapat ditemukan secepatnya!