Salah satu hal yang buat orang tertarik saat memakai Instagram adalah cara ambil foto profil IG. Karena memang gak banyak pengguna yang tahu gimana caranya buat download foto profil Instagram. Jangankan buat ambil, buat sekedar cek atau lihat profil IG orang saja gak bisa, bahkan susah di zoom.
Cuma kamu gak perlu khawatir lagi jika mau ambil foto profil Instagram, sama seperti cara ambil gambar dari Instagram yang sudah kita bahas, kamu juga bisa memilih beberapa metode yang bisa diambil.
Daftar Isi
Cara Ambil Foto Profil IG
Ada beberapa metode yang bisa kamu coba buat ambil foto profil Instagram di bawah ini :
1. Ambil Foto Profil IG dengan Tangkapan Layar (Screenshot)
Metode pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan screenshot alias tangkapan layar. Ini langkah-langkahnya :
- Buka profil Instagram milik orang lain yang mau kamu ambil foto profilnya.
- Pastikan gambar profil tersebut sepenuhnya sudah terlihat di layar dengan cara klik foto nya.
- Selanjutnya lakukan tangkapan layar dengan menekan beberapa tombol kombinasi sesuai jenis HP nya. Pada perangkat Android, biasanya cukup dengan menekan tombol Volume Down dan tombol Power secara bersamaan. Pada perangkat iOS, cukup tekan tombol Volume Up dan tombol Power.
- Setelah mengambil tangkapan layar dengan kombinasi tombol tersebut, gambar akan secara otomatis disimpan di galeri HP tepatnya pada folder Screenshots.
2. Ambil Foto Profil IG dengan Bantuan Aplikasi Pihak Ketiga
Selain menggunakan tangkapan layar, kamu juga dapat menggunakan aplikasi pihak ketiga yang dirancang khusus untuk mengunduh foto profil dari Instagram. Berikut ada beberapa aplikasi yang dapat kamu coba secara gratis :
- InstaDP (Android/iOS) : Aplikasi ini memungkinkan penggunanya mencari dan mengunduh foto profil Instagram dengan sangat mudah. Cara kerjanya cukup mudah, kamu hanya perlu memasukkan username pengguna yang ingin diambil fotonya. Selanjutnya aplikasi akan menampilkan gambar profil beserta opsi untuk proses pengunduhan.
- FastSave for Instagram (Android) : Dengan aplikasi ini, kamu bisa download foto dan video dari Instagram, termasuk mengunduh foto profil orang lain. Setelah mengunduh aplikasi ini, kamu dapat menyimpan foto profil pengguna. Caranya klik tombol “Save” yang muncul pada saat kamu melihat gambar profil orang yang kamu tuju.
3. Ambil Foto Profil IG Menggunakan Layanan Online
Kamu juga bisa coba cara ambil foto profil IG dengan beberapa layanan online tanpa perlu unduh aplikasinya. Begini penjelasannya :
- Buka browser web terlebih dahulu, kemudian cari layanan online yang menyediakan fitur untuk mengambil foto profil Instagram, seperti “InstaDP” atau “InstaPP”.
- Selanjutnya, silakan buka situs web layanan yang kamu pilih. Lalu temukan kotak atau kolom di mana kamu dapat memasukkan username pengguna Instagram.
- Kemudian masukkan username yang sesuai dan tunggu selama beberapa detik sampai layanan menampilkan foto profil pengguna yang kamu inginkan.
- Setelah foto profil ditampilkan, maka kamu dapat mengklik tombol “Download” atau tautan yang serupa untuk mengunduh gambar ke perangkat.
4. Ambil Foto Profil IG dengan Fitur Developer pada Browser Tertentu
Beberapa browser web yang kompatibel, seperti Google Chrome, salah satunya menawarkan fitur pengembang yang dapat kamu gunakan untuk mengambil foto profil Instagram. Ini tutorialnya :
- Buka profil Instagram yang ingin kamu ambil fotonya dengan menggunakan browser web.
- Klik kanan pada gambar profil lalu pilih opsi “Inspect” atau “Inspect Element” yang berada pada menu yang muncul. Dengan klik opsi tersebut akan membuka panel pengembang di browser.
- Pada panel pengembang, kamu akan melihat beberapa baris kode HTML. Biasanya, bagian kode yang berkaitan dengan gambar profil akan ditandai dengan “img” atau “src” yang berada di dalam kode tersebut.
- Lanjutkan dengan klik kanan pada bagian kode yang berkaitan dengan gambar profil, kemudian pilih opsi “Open in New Tab” atau “Copy Image Address” (nama opsi dapat bervariasi). Ini akan membuka gambar profil dalam tab baru atau menyalin URL gambar yang otomatis tersimpan ke clipboard.
Gimana, mudah bukan? Kini kamu gak perlu bingung lagi jika tertarik dengan foto profil IG orang. Cukup ikuti salah satu cara ambil foto profil IG di atas saja dan kamu sudah berhasil menyimpan profil tersebut.