Cara Daftar Go Car

Bagaimana cara daftar Go Car? Go Car merupakan layanan penyedia alat transportasi dengan memberikan kemudahan dan kecepatan pengantaran sampai ke tempat tujuan. Selain itu, Go Car bisa dikatakan sebagai layanan taksi online di bawah perusahaan Gojek.

Seperti kita ketahui bahwa Gojek adalah perusahaan terkemuka yang ada di Indonesia. Meskipun banyak perusahaan serupa yang bermunculan, seperti Anterin, tetap saja Gojek memiliki kesan tersendiri di hati masyarakat.Dimana perusahaan ini menyediakan berbagai macam layanan taksi dan ojek online, mulai dari GoRide, GoFood, GoRide, GoPoint, GoPulsa, GoSend, GoBluebird dan yang lainnya.

Read More

Adapun aplikasi transportasi online di Indonesia yang paling banyak dipakai ialah GoRide dan GoCar. Dengan banyaknya orang yang menggunakan Go Car, tentu saja semakin banyak juga masyarakat yang tertarik mejadi driver Go Car.

Menariknya Peluang Usaha Driver Go Car

Meningkatnya peminat untuk menjadi driver di perusahaan Go car sendiri mengingat peluangnya yang sangat besar dalam menghasilkan uang. Selain menghasilkan uang, sistem kerja Go Car yang fleksibel bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja menjadi kelebihan driver Go Car.

Menariknya lagi, driver Go Car yang ada di Indonesia kebanyakan mengambil kendaraa baru langsung dari showroom dengan sistem kredit demi bisa menarik Go Car. Meskipun demikian, mereka bisa langsung melunasi kendaraan yang sudah diambil melalui profesi driver GO Car. Selain itu, biasanya peminat driver di perusahaan transportasi online ini selain disukai oleh orang dewasa juga digemari kalangan remaja dan mahasiswa.

Bahkan tidak sedikit mahasiswa yang mengambil kesempatan bekerja paruh waktu sebagai driver Go Car untuk menambah penghasilan. Asalkan syarat utama menjadi driver di perusahaan ini ialah harus mempunyai kendaraan pribadi. Kehadiran Go Car bagi masyarakat sendiri mempunyai dampak positif, sebab para konsumen cukup pesan di aplikasi saja tanpa ribet mencari konsumen sendiri.

Persyaratan Mobil Go Car

Ada beberapa persyaratan bekerja sama dengan Go Car, khususnya tipe mobil yang akan digunakan untuk menarik pelanggan. Go Car sendiri memberikan aturan tidak semua jenis mobil bisa dikendarai driver Go Car. Adapun tipe mobil yang diperbolehkan ialah sebagai berikut :

  • Tipe mobil yang didaftarkan untuk driver Go Car paling maksimal mobil yang sudah berusia 5 tahun.
  • Adapun jenis mobil tersebut bisa Crossover, MVP, SUV, City Car dan berbagai tipe mobil lainnya sesuai batas usia mobil yang diperbolehkan oleh Go Car.
  • Mobil harus mempunyai kapasitas silinder di atas 1000 cc.

Persyaratan Daftar Driver Go Car

Jika Kamu ingin mendatar driver Go Car, maka ada beberapa dokumen yang dibutuhkan dan harus dipersiapkan terlebih dahulu sebelum mengikuti cara daftar Go Car. Adapun persyaratan dokumen tersebut, ialah sebagai berikut :

  • Mempunyai SIM A aktif dan minimal berlaku selama 6 bulan mendatang.
  • Foto profil pribadi dengan gambar berkualitas, jelas dan tidak miring.
  • KTP asli.
  • SKCK aktif.
  • Mempunyai akun gmail atau email aktif.
  • Menggunakan smartphone dan nomor ponsel aktif.
  • Memiliki tabungan rekening bank.
  • STNK masih berlaku.

Cara Daftar Go Car

Cara Daftar Go Car
Mendaftar Driver Go Car

Mendaftar Driver Go Car Online via Web Resmi

Apakah Kamu sudah siap bergabung bersama Go Car? Mendaftar driver Go Car sendiri kini bisa dilakukan lewat ponsel secara online. Adapun langkah-langkah yang bisa Kamu ikuti ialah sebagai berikut :

1. Melengkapi Form Pendaftaran

Langkah pertama cara daftar Go Car ialah mengunjugi web resmi dari Gojek dan pilih layanan GoCar. Silahkan pilih Bergabung atau Join menjadi driver Go Car. Lengkapi data-data yang harus diisi pada formulir pendaftaran driver Go Car. Biasanya formulir tersebut berisi kolom akun email, nama depan dan belakang, serta nomor Hp aktif.

2. Kode Verifikasi Pendaftaran

Sesudah melakukan pengisian formulir pendaftaran, silahkan tunggu beberapa lama. Selanjutnya sistem akan langsung mengirimkan kode OTP untuk verifikasi yang biasanya terdiri atas 4 digit lewat SMS. Sesudah menerima SMS, silahkan inputkan 4 digit kode verifikasi di halaman pendaftaran.

3. Melengkapi Data Diri

Cara daftar Go Car online berikutnya ialah Kamu akan diarahkan menuju halaman pengisian data diri. Silahkan lengkapi data dirimu dengan benar. Di sini Kamu dapat menginputkan 2 nomor Hp berbeda. Jika sudah diisi, pastikan semua data yang Kamu masukkan sudah benar.

4. Upload Dokumen

Langkah berikutnya ialah upload atau unggah dokumen. Jadi, pastikan Kamu sudah mempersiapkan dokumen terlebih dahulu berupa foto diri dengan jelas. Adapun kapasitas tiap-tiap dokumen yang diunggah kurang dari 10 MB dan sebaiknya pilih format JPEG, JPG, BNP, PNG, atau GIF.

5. Lakukan Konfirmasi

Cara mendaftar driver Go Car online selanjutnya Kamu tinggal konfirmasi jika semua data ari pihak Gojek yang menjelaskan bahwa pendaftaran sudah selesai. Jika ingin mengaktivasi akun, Kamu bisa langsung datang ke kantor Go Car dengan menyertakan dokumen-dokumen yang sudah diunggah sebelumnya.

Mendaftar Driver Go Car Offline di Kantor Gojek

Selain mendaftar driver Go Car online di web resmi Gojek, Kamu juga bisa mendatangi kantor Gojek secara langsung untuk melakukan pendaftaran driver Go Car. Berikut panduannya :

  • Pertama-tama, silahkan persiapkan data terlebih dahulu sesuai persayaratan pendaftaran mitra driveri Go Car.
  • Jika semua data sudah dilengkapi sebelumnya, silahkan datang ke kantor Gojek setempat sesuai tempat tinggalmu.
  • Di kantor tersebut, Kamu akan langsung diberikan formulir pendaftaran.
  • Silahkan isi formulir dengan lengkap dan benar sesuai data dirimu.
  • Setelah itu, Gojek akan memvalidasi data-data yang Kamu isi di formulir pendaftaran.
  • Tak hanya itu saja, Kamu juga akan diarahkan untuk mengikuti tahapan selanjutnya dari pihak Gojek.
  • Silahkan ikuti seluruh petunjuk dan arahan Gojek agar Kamu dinyatakan lulus menjadi mitra driver Go Car.

Itulah tahapan cara daftar Go Car yang harus Kamu ikuti jika ingin mendapatkan penghasilan tambahan dari Go Car.

Fitur Go Car Tebaru

Go Car kini menawarkan berbagai macam fasilitas dan fitur untuk mendukung dan mempermudah para penggunanya. Simak ulasannya di bawah ini  :

1. Asuransi Perjalanan

Para pengguna Go Car kini tidak perlu khawatir terjadinya resiko berkendara, karena Go Car sendiri telah menyediakan asuransi langsung dari perusahaan Jasa Raharja.

2. Instant Go Car

Pada beberapa spot yang ada di lingkungan kota besar, ada pangkalan resmi atau titik jemput driver Go Car lewat Instant Go Car. Hal ini akan mempermudah para pengguna Go Car untuk melakukan pemesanan, seperti memilih lokasi penjemputan atau penurunan penumpang.

3. Go Car L

Jika ingin bepergian untuk 6 penumpang lebih, maka Kamu dapat memakai layanan Go Car L yang ukuran mobilnya lebih besar. Tentu saja, layanan ini akan menguntungkan driver yang mempunyai mobil besar, sebab tarifnya pun menjadi lebih tinggi.

4. Tombol Darurat

Fitur lainnya ialah tombol darurat, fitur ini sangat berfungsi bagi driver maupun penumpang saat kondisi darurat. Seperti terjadinya tindakan intimidasi/kriminal, pelecehan seksual dan kecelakaan. Tombol yang satu ini biasanya tersedia ketika driver atau penumpang sedang di perjalanan atau memproser orderan.

Demikianlah ulasan tentang cara daftar Go Car online dan offline yang bisa Kamu ikuti untuk mendapatkan penghasilan tambahan sebagai driver Go Car. Selamat mencoba!

 

 

 

 

 

 

Related posts