Setiap akun sosial media biasanya akan selalu disertai password untuk mengaksesnya, begitupun juga pada Instagram. Untuk bisa mengakses dan menggunakan Instagram, maka kalian harus memakai password yang ditentukan pada saat pendaftaran. Maka dari itu, usahakan agar tidak lupa password agar kalian tetap bisa mengaksesnya. Namun bagaimana jika lupa? Disini ada cara mengetahui password Instagram yang lupa!
Jika kalian sering memakai Instagram tentunya harus menghafal password IG untuk berjaga-jaga ketika kalian hendak membuka Instagram pada perangkat lainnya. Penting sekali mengingat password Instagram, karena jika hp kalian diganti atau hilang, otomatis kalian akan kesulitan membuka aplikasi Instagram lewat perangkat baru.
Bagi yang sering lupa, sebaiknya catat atau simpan password Instagram dan media sosial lainnya di platform catatan atau lewat hp, agar kalian bisa dengan mudah menarinya. Namun jangan khawatir, jika sudah terlanjur lupa, ada cara mengetahui password Instagram yang lupa di bawah ini!
Daftar Isi
Cara Mengetahui Password Instagram Yang Lupa
Setiap kali mengakses platform atau aplikasi tertentu, biasanya kita harus menggunakan password. Supaya kalian tetap ingat atau tidak lupa ketika mengakses aplikasi media sosial atau aplikasi, sebaiknya harus menyimpan password tersebut. Sebab bisa saja, password yang ditentukan berbeda-beda karena alasan keamanan.
Tentu saja hal ini juga berlaku bagi pengguna Instagram. Namun menariknya, kalian bisa mengandalkan cara mengetahui password Instagram yang lupa dengan mudah melalui metode yang akan kami bagikan. Simak tutorialnya di bawah ini :
1. Mengetahui Password Instagram yang Lupa via Android
- Buka perangkat android, lalu masuk pada menu settings.
- Setelah masuk ke menu settings atau pengaturan, gulir sedikit ke bawah dan temukan opsi menu akun.
- Jika sudah, silahkan pilih akun email yang telah terkoneksi akun IG kalian.
- Lalu tekan akun Google di dalamnya mencakup info, serta keamanan & Personalisasi.
- Selanjutnya, akan ditampilkan halaman baru pengelolaan akun Google yang terdapat beranda, info pribadi, serta data & personalisasi.
- Setelah itu, geser menu di bagian atas, lalu pilih keamanan. Gulir atau scroll layar ke bagian bawah sampai kalian menjumpai menu pengelola sandi. Silahkan klik dan kalian akan ditampilkan akun-akun yang sudah pernah terkoneksi dengan gmail milik kalian.
- Lalu pilih akun Instagram dan cek kata sandi IG kalian yang lupa.
- Silakan untuk scroll sedikit demi sediki ke bagian bawah hingga menemukan opsi ‘Pengelola Sandi’. Pilihan tersebut adalah untuk menyimpan semua kata sandi yang ada pada akun alian. Silahkan tekan pilihan tersebut.
- Di halaman Pengelola Sandi, gulir sedikit demi sedikit ke bagian bawah hingga menemukan aplikasi Instagram. Atau jika terlalu banyak aplikasi yang tersedia di halaman tersebut, kalian bisa mencarinya pada kolom pencarian lalu ketik nama aplikasinya : Instagram.
- Klik aplikasi Instagram dan masukkan kunci layar pada halaman berikutnya jika menggunakan keamanan seperti ini karena untuk mengakses password suatu aplikasi. Pengelola Sandi harus memastikan bahwa yang mengakses ini merupakan pengguna asli dari akun Google dan akun-akun lainnya.
- Setelah masuk pada halaman khusus mengelola password dari aplikasi Instagram, kalian akan melihat dari nama Instagram, dan passwordnya. Kalian bisa menyalin password tersebut pada aplikasi lainnya untuk disimpan. Misalnya disimpan di notepad, keep, maupun pada perangkat office untuk berjaga-jaga jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan sehingga bisa di akses kembali.
- Jika sudah selesai menyalin passwordnya, kalian bisa menutup halaman tersebut.
2. Mengetahui Password Instagram yang Lupa Memakai Perangkat iOS
Bagi para pengguna iOS mungkin caranya cukup berbeda dari pengguna android pada umumnya. Jika kalian termasuk pengguna produk Apple, berikut cara mengetahui password Instagram yang lupa lewat iOS berikut :
- Silahkan buka Pengaturan pada iphone kalian.
- Klik tab “Kata Sandi” yang akan kalian cari.
- Setelah itu, kalian wajib membukanya lebih dulu.
- Selanjutnya, akan ada tampilan pop up meminta kalian memakai Face ID, Touch ID maupun kode sandi untuk mengakses kunci halaman.
- Masukkan password 6 digit, lalu halaman password atau kata sandi langsung terbuka.
- Di halaman ini, kalian akan melihat seluruh password yang telah disimpan di beberapa situs web.
- Silahkan gulir ke bagian bawah halaman sampai menemukan opsi instagram.com. Selanjutnya ketuk pada instagram.com dan cek detail login akun IG di iOS.
3. Mengetahui Password IG yang Lupa di Email
Cara mengetahui password Instagram yang lupa juga dapat kalian coba lewat akun email yang telah tercantum di akun IG kalian. Ini dia caranya :
- Buka Instagram yang sudah terinstall pada hp.
- Jika sudah, masuk atau login.
- Di bagian bawah, tekan forgot password.
- Inputkan alamat email kalian yang sudah terhubung dengan Instagram.
- Setelah itu, tekan Send Login Link.
- Lalu buka email, kemudian tekan link di email tersebut.
- Kalian akan langsung diminta menginputkan password yang baru.
4. Mengetahui Password Akun IG yang Login
Jika kalian lupa password akun IG, tapi posisi akun IG masih login di hp. Tentu jangan khawatir, sebab ada banyak opsi untuk mengecek password IG kalian yang sebelumnya sudah login.
Cara mengetahui password Instagram yang lupa kali ini adalah dengan melakukan setel ulang password atau reset password. Berikut tutorialnya :
- Buka aplikasi IG di hp kalian.
- Tekan foto profil di ujung kanan bawah.
- Klik ikon tiga garis di ujung kanan atas.
- Pilih Keamanan.
- Silahkan ketuk Kata Sandi.
- Pilih forgot password atau lupa kata sandi di bagian bawah.
- Selanjutnya kalian akan mendapatkan email masuk dari IG untuk melakukan reset password.
Kiat Supaya Tidak Lupa Kata Sandi IG
Sebagai langkah antisipasi supaya kalian tidak lupa kata sandi semua akun platform medi sosial kalian, ada beberapa tips yang bisa kalian coba berikut :
1. Password Harus Mudah Diingat
Buat satu kata sandi di semua akun media sosial kalian, password tersebut yang terpenting harus kuat dan tidak gampang dihack. Silahkan buat kata sandi sesuai nama kalian, namun ada beberapa huruf diganti dengan karakter atau angka.
2. Pakai Aplikasi Untuk Penyimpan Password
Apabila kalian terlanjur memakai berbagai password, tentu saja kalian akan sulit mengingatnya. Sebagai solusinya, kalian tinggal memakai aplikasi penyimpan password. Pada PC, kalian dapat memakai lastpass sedangkan untuk pengguna hp bisa memakai aplikasi bernama 1password untuk menyimpan seluruh password pada sistem.
3. Simpan di Buku
Meskipun termasuk cara yang jadul, tapi ini adalah solusi efektif yang dapat dipakai. Kalian hanya perlu mempersiapkan buku catatan khusus penyimpan password dan username. Namun ingat, sebaiknya buku tersebut tidak selalu dibawa bepergian dan bersifat rahasia.
Meskipun mungkin terkesan sepele, tapi tentu saja lupa password bisa berbahaya jika sampai kalian lupa, apalagi untuk aplikasi-aplikasi penting. Jika perlu, selain cara mengetahui password Instagram yang lupa di atas kalian juga perlu mengganti password tersebut.