Cara Memakai Lae Sa Luay

Cara Memakai Lae Sa Luay

Bagaimana cara memakai lae sa luay? Memiliki rambut indah dan sehat merupakan impian bagi setiap wanita. Maka dari itu, menjaga rambut agar selalu terlihat cantik dengan memakai treatment tertentu akan dengan senang hati dilakukan.

Mengikuti perkembangan informasi tentang perawatan kecantikan juga tidak kalah penting. Perawatan kecantikan kini telah menjadi trend yang memiliki standart tertentu mengikuti arus zaman.

Read More

Review Produk Lae Sa Luay

Baru-baru ini, viral produk perawatan rambut dari Thailand atas review beauty vlogger Tasya Farasya. Produk tersebut bernama Lae Sa Luay. Atas ulasan yang positif tentang produk ini, penjualan Lae Sa Luay meningkat drastis di pasaran Indonesia.

Lae Sa Luay Hair Spa Smooth Keratin Repair Treatment merupakan serangkaian produk perawatan rambut asal negeri Thailand yang bekerja sebagai treatment perawatan rambut lepek, anti rusak, dan dapat menjaga kesehatan rambut.

Produk ini berbentuk masker rambut yang dapat digunakan dengan mudah dan anti ribet. Harga terjangkau dan kualitas sangat bagus, dihadiahi bintang 5 oleh Tasya Farasya serta berbagai review positif dari pengguna yang telah merasakan sendiri produk perawatan Lae Sa Luay ini.

Produk ini kerap digunakan dalam proses smoothing. Keratin dikenal sebagai protein alami yang diproduksi oleh tubuh untuk membentuk dan menjaga rambut agar tetap sehat, kuat, dan lembut.

Kaya akan kandungan keratin yang baik untuk menutrisi rambut, bekerja memberikan lapisan pelindung pada rambut sehingga menjaga rambut agar tetap sehat dan berkilau.

Selain keratin, produk perawatan rambut Lae Sa Luay ini juga mengandung komposisi alami seperti air, mineral oil, jojoba oil, olive oil, serta keratin itu sendiri yang berfungsi memberi efek halus, lurus, menghilangkan ketombe, dan memberi wangi yang natural pada rambut.

Cara Memakai Lae Sa Luay

Cara Memakai Lae Sa Luay
Panduan Memakai Lae Sa Luay

Cara memakai Lae Sa Luay seperti pemakaian masker rambut pada umumnya. Tidak ribet dan mudah digunakan. Untuk memperoleh kenyamanan dan hasil yang memuaskan dalam memakai produk ini, berikut cara memakai masker rambut Lae Sa Luay;

  1. Keramas seperti biasa. Setelah keramas, keringkan rambut dan tunggu hingga setengah lembab

  2. Setelah itu oleskan masker rambut Lae Sa Luay ke seluruh permukaan rambut, pastikan tidak ada sela yang terlewatkan. Kalian bisa memakai tangan untuk melulurkan masker ini ke rambut, atau menggunakan sisir semir rambut agar masker rambut dapat meresap hingga ke bagian yang sulit dijamah rangan

  3. Diamkan hingga 20 menit

  4. Setelah itu bilas dengan air hingga bersih

  5. Pemakain masker rambut Lae Sa Luay telah selesai, rasakan efek setelah melakukan treatment ini.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan masker Lae Sa Luay secukupnya. Pemakaian terlalu sering dikhawatirkan membuat rambut menjadi terlalu berminyak, sedangkan pemakain kurang teratur bisa membuat rambut kurang terawat.

Cara memakai Lae Sa Luay dapat dioptimalkan sekitar 3-4 kali selama satu minggu secara teratur agar memberikan hasil yang nyata.

Fungsi Lae Sa Luay dan Hasil yang Diperoleh

Berdasarkan ulasan dari beberapa pengguna yang telah merasakan hasil baik dari penggunaan produk ini, berikut rangkuman fungsi masker perawatan rambut Lae Sa Luay:

1. Menghaluskan rambut

Masker ini ampuh untuk membuat tekstur rambut menjadi lebih halus. Aktivitas diluar ruangan terkadang membuat rambut terkontaminasi debu paparan sinar matahari. Hal itu membuat rambut menjadi kering dan kasar. Dengan pemakaian rutin masker Lae Sa Luay, rambut menjadi lebih halus dan tidak mudah kering.

2. Meluruskan rambut

Pemakaian Lae Sa Luay terbukti dapat meluruskan rambut bergelombang hanya dengan memakai satu botol. Treatment ini cocok untuk kalian yang hobi berganti-ganti gaya rambut. Dengan menggunakan masker Lae Sa Luay dapat membentuk rambut kalian lurus alami.

3. Mengurangi rambut rontok dan efektif menguatkan akar

Masker Lae Sa Luay mampu mengurangi rambut rontok dan menguatkan akar. Penggunaan secara rutin dalam batas tertentu dapat memaksimalkan nutrisi keratin untuk membuat rambut sehat secara alami.

4. Memperbaiki rambut bercabang

Banyak review yang mengatakan masker Lae Sa Luay ampuh mengatasi rambut bercabang. Rambut bercabang terjadi karena banyaknya gesekan debu dan udara di bawah cahaya matahari. Dengan treatment masker Lae Sa Luay, wanita kini dapat percaya diri untuk tetap tampil karena nutrisi yang mengalir dalam setiap batang rambut.

5. Menghilangkan ketombe dan anti lepek

Ketombe datang dari rambut yang berkeringat. Selain ketombe, rambut menjadi mudah bau dan apek sebab aktivitas dengan banyak gerak. Dengan menggunakan masker Lae Sa Luay, rambut menjadi lebih segar sepanjang waktu dan mengurangi resiko baud an apek serta ketombe yang tumbuh di rambut.

6. Mematikan kutu rambut

Kandungan dalam masker Lae Sa Luay juga efektif untuk membunuh kutu yang bersarang di rambut. Kutu menyukai tempat yang lembab dan jarang dibersihkan, maka dengan penggunaan teratur masker perawatan rambut Lae Sa Luay dapat membantu untuk mengurangi perkembangbiakan kutu di dalam rambut.

7. Mengkilatkan rambut secara natural

Rambut mengkilat selalu menarik perhatian siapa saja. Untuk mendapatkan rambut ini, maka rajin-rajinlah merawat rambut dengan nutrisi yang cukup. Dengan kandungan keratin yang terdapat dalam masker Lae Sa Luay, rambut jadi ternutrisi dan memberi efek mengkilat serta lembut secara alami sehingga pergerakan rambut enak untuk dipandang.

Packaging Produk Lae Sa Luay

Produk kemasan Lae Sa Luay Hair Spa Smooth Keratin di desain dengan botol berwarna ungu dengan tutup berwarna emas. Berat bersih produk ini 250 ml dengan harga yang dibandrol sekitar 60 ribu rupiah.

Di bagian badan produk ini terdapat logo produk dan komposisi yang telah dialih bahasakan ke bahasa Indonesia (aslinya Thailand) dan tersedia juga terjemahan bahasa Inggris. Telah disertai BPOM sehingga produk ini aman dan legal diperjual belikan di dalam negeri.

Tekstur dan Aroma

Tekstur Lae Sa Luay Hair Spa Smooth Keratin ini tidak jauh beda dengan krim dan masker rambut pada umumnya. Teksturnya sangat lembut, tidak terlalu padat dan tidak terlalu encer. Aroma yang dihasilkan dari produk perawatan rambut ini sangat harum dan tahan lama. Setelah pemakaian aroma ini bisa bertahan hingga beberapa jam kemudian.

Pentingnya Perawatan Rambut

Perawatan rambut merupakan suatu yang penting bagi semua orang khususnya wanita. Memiliki rambut yang indah dan sehat dapat menambah kepercayaan diri. Selain Nampak luar, rambut yang sehat juga memberi kesan positif dari dalam diri seseorang atau disebut sebagai inner beauty. Maka dari itu siapapun penting untuk merawat kesehatan rambut, entah itu laki-laki, perempuan, berhijab maupun tidak berhijab.

Merawat rambut bisa dilakukan dengan menjaga pola kebiasaan dalam memperlakukan rambut secara baik dan benar. Mulai dari pemilihan sampo yang tepat, melembabkan dengan conditioner, menyisir dengan hati-hati, dan perawatan seperti memakai masker rambut dalam jangka waktu tertentu.

Tentu saja, produk masker Lae Sa Luay dapat membantu kalian untuk menjaga dan merawat kesehatan rambut. Jadi, rutinkan memakai produk ini dengan mengikuti cara memakai Lae Sa Luay dengan benar!

Related posts