Perawatan wajah bagi sebagian besar wanita memiliki peranan yang sangat penting. Bagaimanapun merawat wajah dengan baik, bisa membuat tampilan tetap glowing meskipun sudah memasuki usia yang tak lagi muda. Salah satu teknik perawatan wajah yang sedang populer saat ini adalah double cleansing. Apa itu double cleansing dan bagaimana sih cara double cleansing? Tenang, Kamu akan mendapatkan jawabannya di artikel ini!
Daftar Isi
Apa Itu Double Cleansing?
Sebelum kita membahas lebih jauh tentang cara double cleansing, tentu Kamu harus tahu dulu tentang double cleansing. Sesuai namanya, double cleansing merupakan teknik membersihkan kulit wajah melalui 2 tahapan berbeda, supaya kulit wajah lebih bersih maksimal. Dengan kata lain, jika memanfaatkan teknik ini Kamu harus melewati 2 tahapan membersihkan wajah sekaligus memakai 2 produk facial wash berbeda.
Tujuan memakai teknik double cleansing dalam perawatan wajah sendiri ialah untuk mencegah terjadinya penyumbatan pori-pori kulit wajah sebagai penyebab munculnya jerawat. Pakai produk facial wash yang berbahna minyak sesuai kondisi dan tipe kuitmu, agar terhindar dari permasalahan kulit yang disebabkan ketidaksesuaian produk yang dipakai.
Cara Double Cleansing
Panduan Melakukan Double Cleansing
Untuk memaksimalkan manfaat double cleansing, Kamu harus mengikuti tahapan-tahapan cara double cleansing di bawah ini!
1. Kondisi Tangan Dalam Keadaan Bersih
Untuk melakukan double cleansing, pastikan terlebih dahulu tanganmu dalam kondisi yang bersih. Tujuannya agar tangan tidak menjadi media masuknya kuman dan bakteri ke kulit wajah. Oleh sebab itu, Kamu perlu memastikan agar tangan selalu bersih sebelum menyentuh bagian wajahmu.
2. Memakai First Cleanser
Langkah cara double cleansing selanjutnya ialah melakukan first cleansing. Dalam tahapan ini, wajib memastikan jika produk yang digunakan sesuai kebutuhan setiap orang tergantung jenisnya. Kamu dapat menggunakan cleansing oil bagi pemilik kulit wajah yang normal, kombinasi, berminyak atau kering. Sementara cleansing jenis balm dapat diterapkan untuk kulit wajah yang kering atau sensitif. Silahkan sesuaikan dengan kebutuhanmu.
3. Menggunakan Cleansing Balm atau Oil
Ada 2 jenis cleansing untuk digunakan, seperti cleansing balm dan oil. Pada jenis cleansing oil, sesuai namanya memiliki kandungan minyak. Tapi meskipun demikian, jenis cleanser yang satu ini justru dapat mengangkat kotoran dan minyak di wajah. Selain itu, hasil yang Kamu dapatkan membuat wajahmu anti berminyak dan lebih bersih.
Sedangkan pada cleansing balm, biasanya memiliki tekstur seperti cream. Dengan hasil akhir cenderung dapat melembabkan kulit. Selain itu, jenis cleanser ini pun dapat membersihkan kulit wajah dari debu, kotoran maupun sisa riasan secara efektif.
4. Memakai Gerakan Memutar
Cara double cleansing yang benar selain harus memilih pembersih yang tepat juga harus dilakukan dengan teknik yang tepat. Kamu harus menggunakan teknik gerakan memutar di area wajah. Tahapan tersebut dilakukan supaya proses pembersihan menjadi lebih maksimal pada kulit wajah.
Kamu bisa mencoba gerakan memutar ke bagian dalam tiap bagian wajah perlahan. Kamu bisa melakukan gerakan memutar saat membersihkan wajah menggunakan teknik double cleansing sampai 1 menit. Dengan begitu, sisa riasan, kotoran, minyak dan debu dapat terangkat secara maksimal.
5. Pijatan Lembut Pada Wajah
Tak hanya dengan gerakan memutar, Kamu juga bisa mengikuti cara double cleansing dengan melakukan teknik memijat. Dimana cara yang satu ini sangat efektif membersihkan wajah dan dapat memberikan efek relaksasi yang menenangkan. Silahkana beri pijatan secara perlahan dan lembut ke bagian wajah.
Kamu bisa menerapkan teknik double cleansing melalui teknik pemijatan untuk hasil yang maksimal. Selain itu, Kamu dapat memijat wajah sekitar satu menit lamanya. Jika sudah, bilas wajah hingga bersih.
6. Menggunakan Micellar Water
Cara double cleansing selanjutnya, apabila menggunakan cleanser balm atau oil belum cukup untuk membersihkan wajah, maka memakai micellar water dapat dijadikan solusinya. Tujuannya untuk membersihkan kulit wajah agar lebih maksimal. Dengan teknik yang satu ini dapat membantumu untuk mengangkat semua sisa koktoran, make up, debu maupun minyak di wajah.
Walaupun bisa membersihkan kulit wajah secara efektif, sebaiknya pastikan agar sesuai dengan kulit wajahmu. Pilih berbagai macam produk pembersih micellar watter dengan cara menyesuaikan kebutuhan pada kulit wajah. Selain itu, perhatikan pula reaksi kulit saat menggunakannya. Untuk menggunakannya sebenarnya sangat mudah, tuangkan produk micellar water pada kapas lalu terapkan ke seluruh bagian wajah dan usap secara perlahan.
7. Menerapkan Second Cleanser
Jika Kamu sudah menerapkan cara double cleansing yang pertama, selanjutnya Kamu bisa melakukan tahapan second cleanser. Tujuan melakukan teknik ini yaitu supaya hasil pembersihan wajah dapat berlangsung secara maksimal.
Untuk teknik second cleanser, bisa dilakukan dengan cara menerapkan face wash. Kamu bisa melakukan tahapan ini sebagai step terakhir. Silahkan pilih face wash sesuai kebutuhan dan jenis kulitmu. Selain itu, pastikan pula bahan kandungan di dalamnya lembut.
Sebaiknya jangan menggunakan face wash yang mengandung scrub, sebab dapat menimbulkan resiko iritasi. Tahapan pembersihan ini sangat efektif untuk membuang debu, kotoran, sisa make up hingga kuman di wajah.
Untuk hasil maksimal, sebaiknya lakukan cara double cleansing di malam hari. Selanjutnya, Kamu bisa mendapatkan sejumlah manfaat dari double cleansing.
Apa Saja Manfaat dari Double Cleansing?
Berikut ini ada beberapa manfaat melakukan double cleansing, yaitu :
1. Membersihkan Wajah Maksimal
Manfaat dari double cleansing yang pertama yaitu bisa membersihkan kulit wajah dari debu, kotoran, minyak hingga produk riasan secara maksimal. Memakai sabun pembersih dan air saja tentu belum cukup membersihkan wajah. Dalam hal ini, Kamu harus memakai produk pembersih yang berbahan minyak untuk membersihkan wajah. Dengan memiliki wajah yang sehat dan bersih bisa mencegah dari permasalahan kulit, baik itu kulit kusam maupun jerawat.
2. Mencegah Masalah Kulit
Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa double cleansing yang maksimal dapat mencegah terjadinya masalah kulit. Penumpukan sel kulit mati, minyak berlebih dan penumpukkan kotoran di kulit bisa menyumbat bagian pori-pori pada kulit wajah. Inilah yang mengakibatkan munculnya permasalahan kulit,baik itu kulit kusam, penuaan di kulit, dan jerawat.
3. Membuat Skincare Lebih Mudah Menyerap
Dengan melakukan teknik double cleansing, bisa membuat pori-pori pada kulit wajah lebih bersih maksimal. Karenanya proses penyerapan skincare menjadi sempurna. Jika kinerja skincare lebih efektif, efek positifnya bisa merawat kulit dan menutrisinya dengan baik.
4. Membuat Wajah Lebih Cerah
Dengan teknik perawatan double skincare, maka penumpukan sel-sel kulit yang mati bisa terangkat. Hal inilah yang dapat mencegah kulit kusam. Kamu bisa melakukan double cleanser dengan cara rutin agar kulilt wajah lebih bersih maksimal, alhasil wajah pun terlihat lebih cerah.
Dengan banyaknya manfaat melakukan double cleansing, jangan ragu lagi mencoba cara double cleansing ke dalam jadwal perawatan kulit secara rutin. Hal ini bertujuan agar kulit wajahmu tetap bersih, sehat dan terawat sepajang hari. Bahkan terhindar dari masalah kulit wajah.