WIGATOS | Tingkatkan penjualan produk di tokomu dengan mengaplikasikan cara buat QRIS BCA. Pembuatannya mudah, dan cepat. Selain itu, pengajuan bisa dilakukan secara virtual. So, tunggu apalagi? Segera buktikan kekuatan dari kehadiran kode QR tersebut!
Daftar Isi
Berapa Biaya Dibalik Pembuatan QRIS BCA?
Khusus untuk kamu yang berminat membuat QRIS BCA, adapun biaya interactive admin yang dikenakan yakni Rp 2.000 per transaksi. Itupun, kalau transaksinya mencapai Rp 25.000,- sampai dengan Rp 49.999,-. Sedangkan bagi pelanggan yang melakukan transaksi mulai dari angka Rp 50.000,- besar biaya QRISnya mencapai Rp 3.000,-.
Cara Buat QRIS BCA
Maka dari itu, setelah kamu mengetahui biayanya kini kita lanjut ke pembahasan cara buat QRIS BCA. Selain untuk keperluan bisnis, QRIS juga dapat kamu gunakan dalam kepentingan pribadi. Selengkapnya, simak disini!
Cara Buat QRIS BCA Bisnis
Sebagai langkah awal untuk pemilik toko yang ingin usaha bisnisnya semakin terdepan. Maka kamu perlu mengenal cara buat QRIS BCA bisnis. Dijamin mudah, dan prosesnya juga cepat. Tapi sebelum itu, pertama-tama kamu harus persiapkan beberapa dokumen persyaratannya dahulu. Lihat penjelasan lengkapnya di bawah ini:
Dokumen Persyaratan Pengajuan QRIS:
- NPWP (opsional)
- Formulir pendaftaran pengajuan QRIS Merchant BCA
- Surat izin profesi
- KITAP.KITAS untuk pihak pemohon yang berasal dari luar negeri atau WNA
- KTP atau paspor bagi WNI
- Surat kuasa serta pernyataan rekening untuk keperluan settlement Merchant BCA
- Nomor induk berusaha atau tanda daftar perusahan
- Dokumen pendukung di luar dari persyaratan umum yang telah disebutkan
- Surat izin usaha dari instansi yang berwenang
Cara Daftar QRIS BCA:
- Masuk ke aplikasi browser yang ada di perangkat kamu
- Kunjungi halaman resmi BCA dengan cara klik tautan berikut https://www.bca.co.id/id/bisnis/produk/penerimaan-bisnis/QRIS-bisnis
- Scroll ke bawah dan temukan pilihan Dapatkan Layanan
- Untuk pengguna HP Android, klik pilihan Download Merchant BCA
- User iPhone pilih opsi Isi Form
- Klik pilihan menu Belum memiliki EDC/QRIS BCA
- Selanjutnya, lengkapi semua kolom di layar sesuai dengan informasi yang diminta
- Ketuk tombol Submit, lalu tunggu sampai pihak BCA berhasil melakukan verifikasi data milikmu
- Buat kamu pengguna Android, pastikan sudah berhasil menginstal aplikasi Merchant BCA
- Setelah itu, pilih tombol Daftar
- Masukkan semua informasi pada kolom yang tersedia dengan benar
- Terakhir, pilih Submit
Tahukah kamu, masih ada beberapa tahapan lagi untuk melanjutkan prosedur di atas? Dimana, langkah-langkah ini akan menuntun kamu agar segera mendapatkan kode QR BCA untuk digunakan sebagai alat pembayaran. Let’s see!
- Login ke aplikasi BCA Mobile yang sebelumnya sudah kamu instal di HP kamu
- Klik pilihan menu m-BCA
- Ketuk opsi Accept yang terdapat di bagian syarat dan ketentuan pengguna
- Isi nomor kartu ATM BCA yang kamu miliki (terdiri dari 16 digit)
- Lanjut ke tombol OK
- Secara otomatis sistem akan mengalihkan kamu ke aplikasi SMS dimana terdapat pesan dari pihak BCA
- Kirimkan pesan tersebut sesuai instruksi yang tertera di dalam isi pesan
- Tunggu beberapa saat sampai kamu mendapatkan balasan SMS dari BCA
- Balik ke aplikasi BCA Mobile dan ketikkan kode akses yang telah kamu dapatkan
- Temukan fitur QR pada aplikasi BCA Mobile
- Scan kode QRIS yang sudah tersedia di dekat mesin kasir Merchant
- Muncul nama penerima transfer dan pastikan kalau itu sama dengan Merchant yang akan kamu bayar
- Ketikkan besar nominal transaksi kamu
- Isi kode PIN m-banking BCA dan transaksi kamu otomatis selesai
Sebagai tanda bukti kalau kamu telah berhasil menyelesaikan transaksi pembayaran, pihak BCA akan mengirimkan notifikasi bahwa transaksi selesai. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan buktinya melalui struk yang dicetak oleh mesin EDC di bagian kasir.
Cara Buat QRIS BCA Pribadi
Kemudian, kita akan beralih ke pembahasan cara mendaftarkan QRIS BCA untuk keperluan pribadi. Ya, baik kamu, atau siapapun yang merasa dirinya butuh memiliki kode QR. Maka bisa ajukan segera. Begini caranya:
- Pergi ke laman browser dan buka situs resmi BCA khusus untuk pembuatan QRIS
- Gulir ke bawah sampai kamu temukan tulisan Dapatkan Layanan
- Buat kamu pengguna Android, pilih opsi Download Merchant BCA yang ada di layar ya
- Kalau pengguna iPhone, otomatis sistem akan mengarahkan kamu langsung ke Isi Form
- Klik pilihan Belum memiliki EDC atau QRIS BCA
- Masukkan semua data yang diminta pada kolom secara teliti
- Kemudian, pilih Submit
- Tim BCA akan segera menghubungi kamu via SMS
- Jika kamu menggunakan Android, pastikan sudah instal aplikasi Merchant BCA > klik menu Daftar
- Masukkan informsi berdasrkan data yang diminta di kolom dan klik Submit
Cara Buat QRIS BCA M-Banking
Beres dengan persoalan tips membuat QRIS BCA, selanjutnya kamu akan temukan cara pengecekan pengajuaan QR tersebut secara mandiri. Gampang kok, kalau sudah disetujui biasanya pihak BCA akan mengirimkan QRIS via email ataupun fisiknya ke alamat kamu. Mau cek via aplikasi? Ikuti tutorial berikut ini:
- Buka aplikasi Merchant BCA yang sudah kamu unduh melalui Google Play Store
- Klik Masuk setelah aplikasi berhasil terbuka
- Isi alamat email serta kata sandi yang kamu gunakan ketika mendaftarkan QRIS BCA
- Pilih kembali tombol Masuk
- Mulai lakukan pengecekan QRIS dengan klik pilihan Lihat QR yang terdapat di sudut kanan halaman
- Kode QR dapat kamu download melalui ikon panah
- Tekan ikon tersebut dan bagikan kode QR ke berbagai media sosial yang kamu miliki > klik ikon Share
Cara Membuat QRIS BCA untuk Toko
Setelah kita membahas bagaimana cara pendaftaran dan pengecekan QRIS untuk pribadi. Maka di pembahasan kali ini kita akan beralih ke pembahasan kode QR untuk kebutuhan toko. Biar makin sat set bayarnya, langsung yuk lihat penuturan berikut!
Dokumen Pendukung untuk QRIS Dinamis (EDC):
- Surat pernyatan dan kuasa rekening settlement Merchant BCA
- Berita Acara Peninjauan Usaha (BAPU), khusus untuk kategori Merchant milik perorangan
- Surat pernyataan/ Perjanjian Kerjasama (PKS)/ formulir/ dokumen sejenisnya jik pengjun membutuhkan fasilitas tambahan. Contoh, ECR/CMR (Customized Merchant Report)/Cicilan 0%
- Foto lokasi usaha
Prosedur Pengajuan EDC/QRIS Via Aplikasi Merchant BCA:
- Download aplikasi Merchant BCA di Google Play Store
- Klik aplikasinya, lalu pilih Daftar
- Di halaman pendaftaran Merchant BCA, silahkan pilih QRIS statis
- Setelah itu, klik Perseorangan/ individu pada bagian pilih bentuk usaha
- Persiapkan semua dokumen persyaratan yang dibutuhkan, lalu ketuk tombol Daftar Sekarang
- Beralih ke halaman berikutnya, masukkan 16 digit nomor rekening
- Isi alamat email pemilik usaha > klik tombol Lanjut
- Next, isi nomor rekening yang akan kamu jadikan sebagai tempat untuk menerima hasil penjualan
- Muncul pop-up windows Izinkan aplikasi Merchant BCA mengambil gambar dan merekam video > klik Saat aplikasi digunakan
- Kemudian, jika kamu sudah selesai mengambil foto dan video > pilih Ya, lanjut
- Isi data pribadi sesuai dengan persiapan dokumen yang kamu miliki > klik Lanjut
- Lengkapi juga data usaha sesuai kolom yang tersedia di layar
- Berikutnya, isi Informasi tambahan dengan benar > ambil foto tanda tangan sesuai dengan garis bantu
- Pengisian formulir pendaftaran selesai > masukkan 6 digit kode OTP yang kamu dapatkan
- Formulir kamu akan segera diproses dalam 5 hingga 10 menit kedepan
Nah, itulah cara buat QRIS BCA yang bisa kamu langsung aplikasikan sesuai kebutuhanmu sehari-hari. Berikutnya, kita akan bahas cara buat QRIS Dana. Dijamin tidak kalah menarik dari pembahasan kali ini. See you next time!