Cara Pesan KFC

Cara Pesan KFC

Bagi penyuka ayam goreng, Kamu tentu sudah familiar dengan salah satu brand makanan cepat saji terkemuka, yaitu KFC. Waralaba fried chicken yang satu ini memang sudah tersebar hingga di seluruh Indonesia. Entah itu dengan membuka outlet-nya sendiri atau tersedia di pusat-pusat perbelanjaan yang ada di area perkotaan. Jika Kalian belum pernah mencobanya, Kamu bisa mencoba cara pesan KFC.

Untuk jam layanan, KFC sendiri memiliki jam layanan yang berbeda tergantung dari lokasi KFC itu sendiri. Ada yang tutup sampai jam 10 malam, bahkan ada pula yang buka secara non stop full 24 jam. Karenanya sangat cocok bagi kamu yang merasa ingin membeli makanan pada waktu-waku yang tidak tentu, saat semua gerai makanan sudah tutup.

KFC dinobatkan sebagai waralaba fast food terbesar di Indonesia. Pelayanannya tidak hanya melakukan pembelian di outlet saja, melainkan juga bisa memesan makanan hanya melalui telepon atau website resminya. Hebatnya, saat ini KFC sudah bekerja sama dengan berbagai aplikasi antar makanan secara online. Diantaranya aplikasi Gojek dan aplikasi Gocar yang dapat memanjakan pelanggan, sehingga bisa memilih dan membeli makanan tanpa harus repot pergi ke outlet.

Cara Pesan KFC

Cara Pesan KFC
Panduan Pesan KFC Mudah

Panduan Cara Pesan KFC Mudah

Bagi Kamu yang baru ingin mencicipinya, ada beberapa cara pesan KFC yang bisa Kamu coba, diantaranya bisa secara langsung maupun via online. Silahkan pilih salah satu diantara 3 cara pesan makanan di KFC berikut ini :

Cara 1 : Pesan KFC Langsung di Outlet KFC

KFC adalah restoran cepat saji, sehingga teknis pemesanan secara langsung ke outlet nya hampir sama dengan restoran cepat saji lainnya. Sebut saja seperti Richeese Factory, CFC maupun McDonald’s. Secara sederhana Kamu tinggal datang saja ke kasir kemudian memesan makanan yang di inginkan lalu terakhir bayar harga sesuai dengan makanan yang dibeli. Secara detail berikut langkah-langkahnya jika kamu ingin membeli makanan dari KFC secara langsung :

1. Datang ke Meja Kasir

Pertama datanglah ke kasir untuk memesan makanan yang kamu inginkan, jika harus mengantri, silahkan ikuti antrian dibelakang orang yang akan membeli makanan juga.

2. Pilih Kasir yang Kosong

Biasanya kasir terdiri dari 2 kasir untuk setiap outlet. Hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya antrian panjang. Sementara itu tugasmu silahkan cek kasir yang masih kosong atau hanya memiliki sedikit antrian, selanjutnya tinggal pilih saja kasir tersebut supaya makananmu langsung diproses.

3. Jelaskan Pesanan yang Kamu Inginkan

Ketika berhadapan dengan kasir, biasanya kasir akan langsung menanyakan makanan apa yang akan kamu pilih untuk dipesan. Makanan tersebut biasanya bisa kita lihat di display berukuran besar di dinding bagian belakang atau dalam bentuk brosur.

Jika ingin pesan fried chicken, silahkan konfirmasikan pesananmu secara detail kepada kasir, tentang jenis menu makanan yang Kamu inginkan. Misalnya saja, ayam bagian dada, sayap atua paha. Lalu, pilih jenis fried chicken yang akan dipesan, apakah ayam tersebut rasanya original maupun crispy. Untuk yang crispy sendiri biasanya terbagi kedalam 2 jenis lagi yaitu crispy original maupun crispy pedas.

4. Pembayaran Pesanan

Setelah memesannya, biasanya kasir akan langsung menghitung jumlah biaya yang harus dibayar termasuk minuman, jika memesan minuman. Kamu juga harus ingat bahwa nominal yang dibayarkan biasanya telah termasuk PPN atau pajak penghasilan 10%.

5. Tunggu Pesanan Dipersiapkan Kasir

Cara pesan KFC selanjutnya, silahkan tunggu beberapa waktu sampai makananmu disediakan oleh petugas dan diantar ke depan meja kasir.

6. Bawa Pesananmu ke Meja yang Sudah Kamu Pilih

Ingatlah bahwa makanan yang kamu pesan tidak diantar ke meja tempat makan. Kamu harus membawa makanan tersebut secara mandiri. Sementara itu, Kamu juga harus memilih meja makan sendiri, silahkan cek meja kosong dan Kamu bisa duduk dengan membawakan pesanan ke meja tersebut.

Jika Kamu ingin mengambil saus pedas atau tomat misalnya, silahkan ambil sendiri. Biasanya posisi saus berada di tempat strategis. Bagi yang butuh sedotan untuk minuman yang kamu pesan, kamu bisa mengambilnya pada tempat yang sama dengan saus.

7. Nikmati Makananmu dan Buang Sampah Pada Tempatnya

Silahkan nikmati fried chicken yang Kamu pesan di KFC. Setelah selesai makan, jangan lupa untuk membuatng sisa makanan atau sampah ke tempat yang sudah disediakan karena ada aturan baru bahwa setiap orang yang makan di KFC harus membuang sampah ke tempat yang sudah disediakan.

Cara 2 : Pesan KFC Melalui Situs Resmi KFC

KFC saat ini sudah memiliki official website sendiri dan Kamu bisa mengaksesnya dengan mudah. Biasanya di dalamnya terdapat berbagai macam informasi mulai dari profil perusahaan, informasi outlet, makanan yang sedang hot in, hingga pemesanan makanan KFC bisa melalui situs tersebut.

Dengan memesan makanan secara online melalui website resmi KFC, maka kamu tidak perlu repot datang ke outlet kfc. Cara pemesanannya sangat gampang, berikut cara pesannya :

1. Buka Browser di Laptop

Buka web browser yang biasa Kamu gunakan di laptop ataupun di perangkat hpmu. Kamu bebas menggunakan browser apa saja bisa Google Chrome, Firefox, Brave, atau Internet Explorer.

2. Akses Kolom Pencarian

Ketikan pada kolom pencarian dengan mengetik situs resmi KFC yang beralamat www.kfcku.com.

3. Tentukan Kota Sesuai Domisili

Pada bagian kiri di jendela utama website www.kfcku.com pilih KFC Online. Setelah itu tentukan kota sesuai dengan domisilimu, jangan lupa untuk mengisi alamat secara lengkap. Jika alamat sudah sesuai dengan peta, kamu tinggal klik saja ‘gunakan lokasi ini’.

4. Pilih Makanan yang Ingin Dipesan

Cara pesan KFC selanjutnya, pilihlah makanan yang akan kamu pesan dengan cara klik pada gambar makanan tersebut. Disana juga tertera harga dari makanannya sehingga kamu bisa menentukan makanan yang mana yang akan kamu pilih sesuai dengan budget. Tentukan jumlah untuk setiap item yang kamu pesan dengan cara klik ‘tambah keranjang’.

5. Tekan Checkout Jika Sudah Fix

Jika sudah selesai memilih makanan dan Kamu sudah pasti ingin memesan makanan tersebut, langkah terakhir adalah dengan klik ‘checkout’. Opsi ini biasanya berada di bagian bawah rincian pesanan untuk menyelesaikan pesanan yang akan kamu pesan.

6. Pilih Instruksi Pengiriman

Bagi kamu yang ingin menambahkan item tambahan, maka pilihlah intruksi pengiriman yang berada di bagian bawah dengan menulis di kolom yang tersedia tepat berada di bagian bawah total harga seluruh pesanan kamu. Setelah itu klik saja tombol ‘lanjutkan’.

7. Pilih Metode Pembayaran

Silahkan pilih metode pembayaran yang akan Kamu gunakan. KFC saat ini menerima beberapa pembayaran seperti COD, menggunakan kartu kredit, melalui DOKU Wallet hingga T – Cash. Kamu bisa memilih salah satunya.

8. Tunggu Pengiriman

Secara umum, untuk waktu pengantaran rata-rata berada di kisaran 45 menit. Namun jika kamu berada di perkotaan yang sarat kemacetan mungkin akan sedikit terlambat.

Cara 3 : Pesan KFC via Telepon

Cara ini merupakan cara yang paling mudah dilakukan, kamu hanya tinggal menelepon ke nomor khusus untuk memesan makanan, caranya adalah sebagai berikut :

  • Tekan 14022 melalui telepon maupun hp kamu.
  • Tunggu beberapa saat hingga tersambung dengan operator KFC, kemudian sebutkan data diri juga alamat lengkap yang akan dijadikan sebagai alamat pengiriman pesanan.
  • Kamu harus menginformasikan makanan yang akan kamu pesan dengan benar agar perhitungan harga yang harus dibayarkan tepat.
  • Setelah menutup telepon, selanjutnya kamu akan dihubungi oleh petugas bahwa kamu akan dikirimkan pesanan yang kamu pesan beberapa saat kemudian.

Ya, itulah 3 cara pesan KFC yang bisa Kamu pilih tergantung dari tingkat kemudahan dan kepraktisan pesanan. Semoga bermanfaat!

Related posts