Cara Membuat Video dari Foto dengan Lagu

Cara Membuat Video dari Foto dengan Lagu

Jika Kamu ingin menyimpan momen-momen berhargamu berbentuk foto untuk dijadikan ke dalam video, kini sangat mudah dilakukan. Sebab ada berbagai aplikasi yang ditawarkan di Google Play Sore untuk memudahkan proses pembuatan video dengan cara manual. Bahkan Kamu bisa mencoba cara membuat video dari foto dengan lagu hanya bermodalkan perangkat android saja tanpa PC. Meskipun tentunya, Kamu memerlukan aplikasi android untuk membuatnya.

Cara Membuat Video dari Foto dengan Lagu

Cara Membuat Video dari Foto dengan Lagu
Membuat Video dari Foto dengan Lagu

Membuat Video dari Foto dengan Lagu

Dalam tutorial cara membuat video dari foto dengan lagu yang akan Kami bagikan, kita bisa mencoba memakai hp dan PC. Hal ini bisa menjadi perbandingan, mana cara yang paling mudah!

Metode 1 : Tutorial Membuat Video dari Foto dengan VideoShow di Hp

Salah satu alternatif membuat video berdasarkan foto ialah dengan memanfaatkan aplikasi videoShow untuk membuat sebuah video slideshow yang menarik. Pembuatan video slide show sendiri adalah salah satu terobosan terbaru. Sebab editing video dulunya dinilai sangat kompleks, bahkan hanya bisa dilakukan memakai PC saja. Namun kini sudah bisa dilakukan hanya menggunakan smartphone saja.

Ada banyak aplikasi video editor atau video maker yang bisa dipilih. Salah satu aplikasi yang bisa Kamu pakai ialah VideoShow. Platform editing foto untuk dijadikan video ini sebenarnya sangat populer. Bahkan sudah diunduh hingga sebanyak 100 juta lebih pengguna.

Untuk membuat video slideshow dari foto lewat perangkat hp dengan VideoShow sebenarnya sangat mudah. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan sesudah mendownload dan memasang aplikasi :

1. Mempersiapkan Konsep Video

Langkah pertama yang harus dilakukan ialah tentukan konsep video terlebih dahulu. Persiapkan konsep video terlebih dahulu. Hal tersebut bisa menjadi penentu apa saja langkah yang harus diambil nantinya. Temukan keunikan pada videomu, serta cobalah memunculkannya dengan teknik dan timin yang sesuai. Supaya lebih mudah, Kamu bisa membuat storyboard terlebih dahulu.

2. Pilih Gambar yang Ingin Dipakai

Jika sudah menentukan tema, serta memiliki gambaran konsep video yang akan Kamu buat nantinya, selanjutnya pilih gambar. Silahkan buka VideoShow Apps yang sudah diunduh di perangkatmu, kemudian tekan “Photo&Video”. Lalu pilih beberapa foto yang Kamu inginkan sesuai tema. Setelah selesa, tekan instruksi “Start” jika ingin memulai editing foto.

3. Mulai Editing Foto

Langkah cara membuat video dari foto dengan lagu memakai VideoShow berikutnya ialah pilih temanya. Silahkan memilih tema yang sesuai dengan konsep pada videomu. Jika sudah, lanjutkan opsi pengaturan durasi. Berikutnya tambahkan lagu atau latar musik.

Pastikan lagu atau musik yang Kamu inginkan telah tersedia di dalam penyimpanan terlebih dahulu. Kamu bisa memilih lagu atau musik di My Songs. Jika Kamu ingin mengambil beberapa bagian pada lagu atau musik pilihan, silahkan atur Precise time agar hasilnya lebih tepat atau presisi. Selain itu, Kamu juga bisa menggeser penanda ke kiri atau ke kanan. Jika sudah selesai, tekan Add Music.

Mungkin Kamu juga ingin memberikan efek tertentu demi menyempurnakan video slideshow. Kamu bisa menemukan lebih banyak fitur di dalam opsi Pro Edit. Silahkan pilih fitur sesuai dengan kebutuhan, seperti stiker, teks dan sebaainya. Sesudah selesai, simpan video berformat MKV caranya dengan tekan logo yang bertanda panah di samping kanan atas.

Metode 2 : Tutorial Membuat Video dari Foto di PC dengan Windows Movie Maker

Selain cara membuat video dari foto dengan lagu di Hp, tentu saja membuat video dari foto di PC lebih banyak lagi tutorialnya. Kamu bisa bebas memilih opsi aplikasi yang bisa digunakan. Salah satunya adalah aplikasi Windows Movie Maker. Berdasarkan namanya, software yang satu ini bisa dimanfaatkan di perangkat Windows atau komputer.

1. Buat Konsep Video

Kamu harus mempersiapkan konsep video yang akan diterapkan. Walaupun video slideshow tampak sederhana, tetap saja harus memiliki alur yang menarik dan jelas agar orang yang menontonnya tidak kebingungan.

2. Buka Aplikasi Lalu Import Gambar

Supaya lebih gampang membuat aplikasi, Kamu bisa mengetikkan Windows Move Maker di tab search pada perangkat Windows. Jika sudah, ketuk file.exe, dan Kamu akan melihat tampilan awal aplikasi Movie Maker di layar. Jika ingin memulai memasukkan gambar, ketuk opsi “Add Videos and Photos” di dalam tab Home. Gambar yang dipilih selanjutnya akan tampil di sisi bagian kanan.

Selain itu, akan semakin mudah lagi untuk menyatukan berbagai macam foto yang ingin dipakai di folder khusus.

3. Mulai Melakukan Editing Foto

Cara membuat video dari foto dengan lagu selanjutnya ialah mulai mengedit. Silahkan atur durasi waktu untuk setiap foto. Untuk menyamakan durasi pada seluruh foto, tekan “All pics” supaya lebih praktis. Setelah itu, tinggal masukkan lagu atau musik untuk dijadikan backsound-nya. Platform ini juga memungkinkanmu memasukkan audio atau suara sendiri untuk dijadikan narasinya. Adapun caranya tinggal klik Record Naration. Lalu tekan Add Music jika ingin memasukkannya ke video.

Agar semua audionya dibuat seimbang, sebaiknya pastikan melakukan pengaturan atau setting-an volume. Kamu juga bisa memadukan antara narasi dengan latar musik yang semakin membuat hasilnya lebih sempurna. Selanjutnya, Kamu bisa mengedit animasi.

Kamu dapat membuat semua foto menjadi bergerak supaya tidak monoton. Selain itu, ada juga transisi yang bisa diatur untuk peralihan antara satu foto ke dalam foto lain.

Metode 3 : Tutorial Membuat Video dari Foto dengan Lagu Online

Kamu juga bisa melakukan cara membuat video dari foto dengan lagu secara online. Salah satu platform online yang bisa dipakai ialah Kizoa.com. Adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut :

1. Tentukan Konsep Video

Sama seperti langkah-langkah di atas, sebelum membuat video slideshow, Kamu harus mempersiapkan konsep video. Supaya tidak ada yang sampai terlewat, Kamu harus membuat catatan yang sederhana di kertas maupun media lainnya.

2. Mulai Membuat Video Slideshow

Selanjutnya, Kamu bisa mulai membuat video slideshow dengan Kizoa.com, Adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut :

  • Pertama-tama, silahkan buat akun di kizoa.com terlebih dahulu.
  • Jika sudah, konfirmasi sebelum melakukan log in.
  • Di laman dashboard, sesudah login Kamu akan ditampilkan 5 pilihan fitur, diantaranya My Photos, Upload, Slideshow Saya, Pembuat Slideshow, serta My Account.
  • Silahkan mulai membuat album. Kemudian pilih “upload” dan pilih instruksi “New” di samping kiri bagian bawah pada laman.
  • Jika album sudah dibuat, silahkan masukkan gambar-gambar yang ingin dipakai.
  • Jika sudah, kini mulai lakukan editing. Silahkan melakukan pengaturan dengan sebaik mungkin, pada efek, animasi dan musik yang dipakai.
  • Sebelum Kamu menyimpannya, cek hasil editing-nya terlebih dahulu. Jika sudah sesuai menurutmu, baru simpan hasil slideshow-nya.

Nah, itulah langkah-langkah cara membuat video dari foto dengan lagu, baik dari PC, smartphone maupun secara online. Meskipun awalnya sulit, namun jika Kamu melakukannya secara telaten dengan melatih skill-mu, tak menutup kemungkinan Kamu bisa menciptakan hasil karya yang apik.

Related posts