Bagaimana cara mengganti password Facebook yang mudah? Kata sandi memang perlu dilakukan perubahan secara berkala. Hal ini dimaksutkan agar menjaga keamanan akun kamu dari peretasan ataupun hal yang tidak kamu inginkan.
Password atau kata sandi adalah serangkaian kode huruf dan angka yang kamu buat untuk membuka akses ke akun sosial media kamu. Setiap sosial media pasti memerlukan kata sandi untuk mengakses ke akun pribadi yang telah dibuat. Tak terkecuali dengan Facebook.
Namun dibalik itu semua kamu juga harus memperhatikan keamanan akun kamu sendiri. Supaya kamu terhindar dari peretasan akun oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Untuk itu kamu perlu memperhatikan keamanan akun kamu.
Nah, untuk membantu keamanan akun kamu. Facebook juga menyarankan kepada seluruh penggunanya untuk melakukan perubahan kata sandi secara berkala. Hal ini bertujuan agar terhindar dari peretasan akun. Dan inilah beberapa cara mengganti password Facebook yang bisa kamu lakukan secara berkala.
Daftar Isi
Cara Mengganti Password Facebook
Sebagian orang akan melakukan perubahan password akun sosial media mereka dalam kondisi tertentu. Tak terkecuali dengan sosial media Facebook. Dan inilah beberapa cara mengganti password Facebook yang bisa kamu lakukan.
1. Ganti Password Facebook di HP
Cara mengganti password Facebook yang pertama adalah kamu bisa melakukannya di gadget kamu. Dengan begitu kamu akan dengan mudah melakukan perubahan kata sandi akun Facebook kamu. Dan kamu bisa mengubahnya kapanpun dan dimanapun. Kamu bisa langsung mengikuti langkah berikut untuk mengubah kata sandi Facebook kamu:
-
Buka Aplikasi Facebook
Tentu saja hal pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi Facebook yang ada di gadget kamu. Jika kamu belum memiliki aplikasinya, kamu bisa langsung menuju ke Google Play Store atau App Store untuk melakukan download dan install terlebih dahulu.
-
Login ke Akun Facebook
Jika sudah membuka aplikasi kamu, tentu saja kamu harus melakukan login terlebih dahulu ke akun Facebook kamu yang ingin diubah kata sandinya. Jika kamu sudah login di aplikasi Facebook kamu, kamu bisa langsung mengikuti langkah selanjutnya.
-
Pergi ke Pengaturan Facebook
Setelah kamu login ke akun kamu, langkah selanjutnya adalah dengan membuka menu “Pengaturan”. Kamu bisa ke menu “Pengaturan” dengan klik ikon garis tiga yang ada di pojok kanan atas layar handphone kamu. Kemudian geser ke bawah dan temukan menu “Pengaturan & Privasi” dan klik “Pengaturan”.
-
Buka Pengaturan Keamanan
Jika sudah kamu bisa langsung membuka menu “Pengaturan Keamanan” untuk memulai mengatura kata sandi kamu. Silahkan pada menu “Pengaturan” kamu buka opsi “Keamanan” kemudian kamu cari dan pilih “Keamanan dan Login”.
-
Ubah Kata Sandi Lama
Setelah masuk pada menu “Keamanan dan Login” silahkan kamu klik opsi “Ubah Kata Sandi” pada menu Login. Maka dengan begitu kamu bisa mengubah password Facebook kamu. Dan setelah itu kamu bisa langsung memasukkan password lama kamu dan tak lupa kamu harus memasukkan password kamu yang baru.
-
Simpan Perubahan
Setelah semua langkah selesai, langkah terakhir adalah dengan menyimpan seluruh perubahan yang telah kamu lakukan. Kamu bisa klik “Update Kata Sandi” untuk menyimpan perubahan kamu dan password kamu.
2. Mengganti Password FB di Komputer
Selain menggunakan gadget, kamu juga bisa mengubah password Facebook kamu di PC atau laptop kamu. Tentu saja dengan menggunakan PC atau laptop kamu akan dengan mudah mengubah kata sandi kamu dengan ukuran layar monitor yang lebih besar. Dan kamu bisa langsung mengikuti langkah berikut:
- Yang pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan menghidupkan power PC atau laptop kamu.
- Kemudian jika sudah hidup, kamu bisa langsung membuka browser yang ada di laptop kamu. Kamu bisa menggunakan Google Chrome, Mozilla Firefox atau browser yang lainnya yang ada di laptop kamu.
- Jika sudah kamu bisa langsung membuka halaman Facebook yang di situs resminya. Atau kamu bisa langsung klik Facebook untuk langsung membuka halaman beranda.
- Kemudian kamu bisa langsung membuka menu “Pengaturan” Facebook dengan klik ikon panah ke bawah di pojok kanan atas dan klik “Setting & Privasi”.
- Pada menu “Setting & Privasi” kamu bisa memilih opsi “Pengaturan”.
- Setelah itu pada menu “Pengaturan” kamu bisa cari dan pilih opsi “Keamanan dan Login”.
- Pada bagian opsi Login kamu bisa langsung klik “Ubah Kata Sandi” dan kamu bisa langsung mengubah password Facebook kamu.
- Masukkan kata sandi kamu yang lama dan jangan sampai ketinggalan dengan password kamu yang baru di kolom yang tersedia.
- Kemudian langkah terakhir adalah dengan melakukan penyimpanan perubahan yang telah kamu buat dengan klik tombol “Save Changes” di bawah kolom kata sandi.
3. Ubah Kata Sandi di Facebook Lite
Bagi kamu pengguna aplikasi Facebook Lite jangan khawatir karena kamu juga bisa melakukan perubahan kata sandi di aplikasi Facebook Lite. Dan kamu bisa langsung ikuti langkah berikut:
- Pertama, kamu harus membuka aplikasi Facebook Lite yang telah terinstal pada smartphone kamu.
- Setelah masuk, tap pada ikon menu yang berada di bagian pojok atas kanan layar smartphone.
- Lalu kamu harus memilih menu “Pengaturan”, dan dilanjutkan dengan memilih opsi “Keamanan dan login”.
Setelah itu, kamu perlu untuk memilih lagi menu “Ubah Kata Sandi”. - Nantinya akan terbuka suatu opsi yang dapat digunakan untuk membuat password yang baru.
- Lanjut dengan memasukkan kata sandi dari Facebook yang sekarang digunakan pada kolom yang disediakan.
- Pada bagian bawah dari kolom tersebut, isikan juga password baru yang akan kamu gunakan.
- Jika sudah, maka tap pada tombol “Simpan Perubahan” yang berfungsi untuk menyimpan pengubahan password yang dilakukan.
- Nantinya akan muncul notifikasi untuk keluar dari akun Facebook kamu terlebih dahulu. Hal ini ditujukan untuk mengamankan akun kamu.
- Untuk itu, alangkah lebih baik jika kamu melakukan logout atau keluar dari akun Facebook kamu terlebih dahulu. Kemudian mencoba login akun dengan password baru yang telah dibuat.
Itulah tadi beberapa cara mengganti password Facebook yang bisa kamu coba. Bagaimana? Mudah sekali bukan? Kamu bisa melakukan perubahan jika kamu mau atau jika dalam keadaan tertentu yang mengharuskan kamu mengganti kata sandi Facebook.