Tangkapan gambar layar atau screenshot (SS) merupakan fitur yang banyak digunakan oleh pengguna hp, termasuk Samsung. Ada banyak aktivitas yang terbantu oleh keberadaan fitur ini, antara lain untuk bukti transaksi, mengambil tangkapan artikel dari web, atau lainnya. Lantas, bagaimana cara SS Samsung A03S?
Daftar Isi
Cara SS Samsung A03S
Untuk mengambil gambar layar dari Samsung seri A03S, kamu bisa melakukan beberapa metode di bawah ini :
1. Cara SS Samsung A03s Melalui Tombol
Cara yang bisa kamu lakukan pertama adalah dengan menggunakan tombol yang terdapat pada hp Samsung. Ini adalah native fitur perangkat android, karenanya seluruh perangkat android bisa melakukannya.
- Buka pada halaman layar di hp yang ingin kamu screenshot.
- Tekan tombol power+volume bawah bersamaan, dan lepaskan.
- Selanjutnya, kamu akan mendengar suara jepretan atau shutter kamera yang diiringi oleh tampilan layar berkedip dalam beberapa waktu.
- Setelah itu, hasil pada tangkapan layar secara otomatis, langsung tersimpan pada galeri ponsel.
2. Cara SS Samsung A03s Menggunakan Panel Edge
Metode selanjutnya adalah kamu bisa memakai panel edge untuk screenshot Samsung A03s. Dalam hal ini, Panel Edge merupakan menu khusus dalam pembuatan pintasan atau shortcut dapat berbentuk aplikasi maupun fungsi hp Samsung yang lainnya.
- Buka pengaturan dan tekan tampilan.
- Aktifkan layanan panel edge terlebih dahulu.
- Jika sudah, tekan panel dan klik pilih cerdas.
- Selanjutnya jika ingin mengambil tangkapan layar, geser garis pada sisi layar menuju arah tengah ponsel.
- Jika Panel Edge sudah muncul, kamu akan melihat ikon untuk Ambil Gambar Layar.
- Selanjutnya, hasil tangkapan layar bisa kamu lihat pada galeri hp Samsung.
Melalui fitur Panel Edge ini, maka kamu tidak perlu lagi menggunakan tombol fisik. Jadi, tombol fisik hp Samsung kamu akan tetap awet.
3. Screenshot Samsung A03s dengan Pintasan
Cara screenshot hp samsung ini juga memungkinkan para penggunanya untuk tidak menggunakan tombol. Karena Samsung sudah menyajikan pintasan screenshot yang ada pada Menu Asisten. Akan tetapi, jika secara default Panel Edge belum aktif, maka kamu harus mengaktifkannya lebih dulu.
- Buka pengaturan, dan gulir layar ke bawah.
- Pilih aksesibilitas, selanjutnya pada halaman tersebut kamu akan melihat pilihan interaksi dan kecekatan.
- Jika sudah terbuka, silakan aktifkan layanan menu asisten.
- Dalam mengambil tangkapan layar, tekan tombol melayang yang berbentuk bulatan.
- Klik gambar layar, selanjutnya proses screenshot berjalan dan otomatis gambar hasil SS akan tersimpan pada galeri.
4. Screenshot Panjang Pada Hp Samsung A03s
Fungsi dari Screeshot Panjang ini adalah untuk melakukan pengambilan gambar layar memanjang, mulai dari atas hingga ke bawah layar. Sehingga kamu bisa mengambil gambar layar hingga keseluruhan percakapan bersama seseorang pada aplikasi Telegram atau Whatsapp.
Hanya saja, fitur screenshot default tidak tersedia secara otomatis pada Samsung A03s. Hal ini bisa jadi karena hp Samsung ini termasuk entry level. Namun kamu masih dapat melakukannya dengan memakai aplikasi. Begini ulasannya :
- Install aplikasi yang bernama Longshot pada Google Play Store terlebih dahulu.
- Aktifkan layanan auto scroll.
- Setelah itu, akan muncul pemberitahuan, tekan oke.
- Jika sudah menemukan opsi aksesibilitas, silakan tekan LongShot dan aktifkan.
- Selanjutnya, buka lagi Longshot dan tekan kamera warna biru.
- Saat diminta mengizinkan proses perekaman, tekan Mulai Sekarang.
- Jika sudah, klik Izinkan Tampilan di Aplikasi Lain.
- Setelah itu, akan terlihat tombol melayang dan tekan Mulai.
- Kini coba akses halaman bergulir, seperti pada opsi setting dan klik mulai.
- Selanjutnya, halaman tersebut langsung bergulir sendirinya, selanjutnya tekan simpan.
Dengan pilihan Cara SS Samsung A03S di atas, kamu bisa mencoba memilih salah satu metode yang paling mudah dan praktis.