Cara Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android

Cara Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android

Password Instagram memiliki fungsi yang sangat penting untuk keamanan. Maka dari itu, biasanya dibuat dengan kode unik yang hanya diketahui oleh pemiliknya. Namun sayangnya, terkadang pemilik akun IG juga lupa dengan password yang sudah dibuatnya. Tapi jangan khawatir, karena ada cara melihat password Instagram yang tersimpan di android dengan mudah.

Ketentuan Melihat Password IG di Android

Kalian harus tahu bahwa cara melihat password Instagram yang tersimpan di android akan berbeda dengan melihat username di IG. Hal ini dikarenakan sebenarnya pengguna tidak memerlukan aplikasi IG saat akan melihat password IG.

Read More

Supaya cara ini dapat berjalan, sebaiknya pastikan perangkat telah dipakai untuk masuk atau login ke akun IG. Selain itu, pastikan juga kalian sudah menyinkronkan perangkat dengan memakai akun Google.

Cara Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android

Cara Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android
Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android

Ada 2 cara melihat password Instagram yang tersimpan di android, diantaranya sebagai berikut :

Metode 1 :Melihat Password Instagram di Android Lewat Google Chrome

Untuk mengetahui password Instagram melalui Google Chrome, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan di bawah ini ”

1. Buka Browser Chrome di Android

Langkah pertama, silahkan jalankan browser Google chrome yang tersedia di Hp. Namun sebelumnya, kalian harus menyinkronkan akun Google pada perangkat terlebih dahulu.

2. Menu Pengaturan

Cara melihat password Instagram di android lewat Google Chrome selanjutnya adalah masuk ke dalam menu setting. Menu tersebut biasanya terdapat pada More Features dengan ikon titik tiga vertikal di samping kanan bagian atas layar.

3. Tekan Kata Sandi

Jika sudah berhasil mengakses Setting, pilih password dan lanjutkan prosesnya.

4. Lihat Password Instagram

Setelah itu, kalian akan melihat riwayat masuk ke Instagram. Silahkan tekan ikon tersebut dan password IG yang tersimpan pada hp android secara otomatis akan muncul.

Metode 1 :Melihat Password Instagram di Android Lewat Pengaturan

Tidak hanya Google Chrome saja, kalian juga dapat mengecek password Instagram di android lewat menu setting. Sebab semua kata sandi yang tersimpan pada android dapat dilihat lewat menu pengaturan Google Account. Ini dia cara melihat password Instagram yang tersimpan di android :

1. Masuk ke Pengaturan Android

Langkah pertama, buka setting pada smartphone android. Jika sudah berhasil, pilih opsi Google.

2. Masuk Fitur Keamanan

Setelah itu, tap Manage your Google Account. Kalian selanjutnya akan langsung dibawa pada pengelolaan Google Account di android. Setelah itu, masuk ke dalam pilihan Security options.

3. Akses Pengelola Password

Silahkan gulir layar ke bawah sampai kalian menemukan Pengelola Kata Sandi. Setelah itu, pada menu tersebut biasanya akan muncul pilihan password yang tersimpan pada hp android, seperti halnya akun IG.

4. Lihat Password IG

Setelah itu, tap login IG dan otomatis kata sandi akun langsung ditampilkan. Sesudah masuk ke tahapan ini, tentu saja cara mengecek password akun IG pada hp android telah sukses dilakukan.

Kenapa Gagal Mengecek Password IG di Android?

Cara melihat password Instagram yang tersimpan di android mungkin mudah dilakukan, tapi sayangnya ada beberapa yang gagal saat mengaksesnya. Ada salah satu penyebab yang membuat password IG tidak bisa dilihat yaitu pemilik Google Account masih belum menyinkronkan akunnya dengan perangkat.

Tidak hanya itu saja, Google Chrome di perangkat android juga bisa mengalami crash atau gangguan pada perangkat.

Melihat Password yang  Tersimpan Pada iPad dan iPhone

iPhone telah meluncurkan fitur pengisian otomatis kepada para penggunanya saat merilis iOS 7.  Dari sinilah pengalaman mengeksplor sekaligus mengisi formulir pada Safari kian nyaman menurut pengguna iPhone. iPad dan iPHone menyimpan password untuk website yang kalian akses serta untuk aplikasi tertentu yang didaftarkan.

Bila perlu, kalian bisa mengecek seluruh password yang disimpan pada aplikasi maupun situs web berbeda. Tentu saja fitur tersebut sangat berguna untuk kalian yang sering lupa password. Keunggulan lainnya memakai iOS yaitu membuka akun serta mengecek password mudah sekali dilakukan.

Sehingga kalian bisa menemukan password dari iPad, iPod atau iPhone dengan mudah, termasuk kata sandi IG.

1. Cek Password IG yang Disimpan di iPhone Melalui Pengaturan

Bagi yang tertarik ingin mengecek password yang disimpan pada iPad, iPod Touch maupun iPhone, kalian wajib mengikuti beberapa langkah di bawah ini :

  • Silahkan buka Pengaturan pada perangkat iOS.
  • Gulir layar ke bawah, silahkan temukan serta klik password & akun.
  • Setelah itu, klik password situs web dan aplikasi.
  • Jika sudah perangkat langsung meminta kalian otentikasi sekarang. Kalian bisa mengotentikasi memakai Face ID atau Touch ID.
  • Jika otentikasi sudah selesai, kalian dapat mengecek daftar isi terkait password yang disimpan.
  • Silahkan pilih data tertentu yang akan kalian cek kata sandi, nama pengguna serta aplikasi/web yang terhubung dengannya. Seperti halnya Instagram.
  • Kalian juga bisa mencari lewat daftar tersebut apabila ingin menemukan password untuk website tertentu.
  • Caranya tinggal tekan lalu tahan password dan username untuk menyalinnya.
  • Selanjutnya, kalian bisa melihat sekaligus memakai kata sandi tersebut.

2. Cek Password IG yang Disimpan di iPhone Melalui Safari

Kalian juga bisa melihat password yang tersimpan pada iphone lewat pengaturan Safari. Metode ini termasuk alternatif yang dapat dilakukan untuk melihat seluruh password yang disimpan ketika menjelajah lewat browser Safari di iphone. Silahkan ikuti perintahnya :

  • Buka Pengaturan pada iphone.
  • Masuk ke browser Safari.
  • Klik IsiOtomatis atau Autofill.
  • Selanjutnya gulir layar ke bawah, lalu klik password yang tersimpan. Kini kalian dapat mengecek daftar isi berisi URL web berikut kata sandinya.
  • Jika kalian ingin mengecek kata sandi, tinggal klik data yang akan kalian lihat.
  • Maka perangkat langsung meminta kalian menginputkan password. Silahkan pakai password untuk mengakses kunci layar.
  • Selamat! kalian kini sudah bisa melihat password apapun termasuk Instagram disini.

Bagaimana Cara Mengganti Password IG Melalui Android?

Jika kalian ingin mengganti kata sandi Instagram lewat hp android karena sudah bosan atau mungkin karena alasan keamanan. Jangan khawatir, kalian bisa mencoba langkah-langkah berikut ini :

  • Silahkan akses aplikasi Instagram.
  • Selanjutnya, masuk ke menu profil.
  • Lalu masuk ke menu pilihan. Bisa juga klik ikon tiga garis di pojok kanan bagian atas.
  • Klik pengaturan atau pada ikon roda di tampilan tersebut.
  • Selanjutnya klik menu keamanan.
  • Jika sudah, masuk ke menu bertuliskan kata sandi.
  • Lalu kalian bisa menginputkan kata sandi yang lama, beserta kata sandi yang baru di kolom yang ada.
  • Setelah itu, simpan perubahan yang sudah dilakukan.
  • Lanjutkan dengan mengklik tanda centang di samping kanan atas.

Dengan mengganti password secara rutin di Instagram, maka kalian akan terbebas dari yang namanya aksi hacker atau peretas. Apalagi cara melihat password Instagram yang tersimpan di android maupun iOS juga sangat mudah dilakukan.

Kalian tidak perlu takut jika suatu saat lupa dengan password IG sendiri, dan benar-benar membutuhkannya untuk mengakses Instagram.

 

Related posts