Cara Konsultasi di Halodoc

Cara Konsultasi di Halodoc

Inovasi teknologi digital ternyata tak hanya berlaku bagi bidang IT saja, tetapi juga bagi bidang Kesehatan. Karena kini tak sedikit platform-platform layanan Kesehatan kita temukan, dengan melayani jasa konsultasi bersama pasien. Salah satunya adalah Halodoc. Sebagai salah satu website terpopuler, Halodoc memberikan pelayanan konsultasi bersama dokter. Nah, ingin tahu bagaimana cara konsultasi di Halodoc? Ikuti terus ulasan artikelnya disini ya!

Kesehatan merupakan elemen kehidupan manusia yang terpenting dan harus dijaga setiap waktu. Meskipun kehidupan umumnya bersandare pada takdir, tapi sebagai manusia kita harus berikhtiar dengan terus menjaga Kesehatan. Apalagi Kesehatan itu mahal harganya, karena tak sedikit penyakit yang mengharuskan kita menghabiskan kocek hanya untuk berobat.

Selain itu, setiap orang setidaknya harus mengetahui kondisi tubuh mereka. Tak ada salahnya pula jika Kamu beberapa kali melakukan cek Kesehatan atau general check up. Tujuannya adalah untuk mengetahui bagaimana kondisi tubuhmu, apakah dalam kondisi yang sehat atau bisa saja ada penyakit yang tidak kamu sadari bersarang di tubuhmu.

Dalam tubuh manusia, sebenarnya ada 2 macam penyakit yang muncul berdasarkan waktu terjangkitnya, yakni penyakit jangka Panjang dan jangka pendek. Penyakit jangka pendek sendiri terdiri atas penyakit batuk, pilek, demam, atau flu. Sementara penyakit jangka Panjang, meliputi penyakit jantung, stroke dan kanker. Karena hal tersebut, Kamu sudah seharusnya sering berkonsultasi dengan dokter.

Konsultasi Kesehatan Online

Bagi kamu yang tidak ingin repot-repot pergi ke layanan kesehatan hanya untuk memeriksakan kondisi Kesehatan, seperti Klinik, Puskesmas atau Rumah Sakit. Jangan khawatir, karena Kamu kini bisa memanfaatkan layanan konsultasi Kesehatan online.

Kamu bisa berkonsultasi online memakai platform atau web khusus yang siap menjawab setiap keluhanmu terkait kondisi kesehatan. Namun yang perlu kamu perhatikan adalah dengan memilih jasa konsultasi yang terpercaya dan memiliki banyak review positif dari para klien yang sudah pernah menggunakan jasanya.

Dengan menggunakan cara konsultasi online maka kamu akan berbincang langsung dengan dokter terpercaya berdasarkan tingkat kepercayaan klien sebelumnya lewat pelayanannya. Dan tidak tanggung-tanggung, dokter yang berpartisipasi merupakan para dokter spesialis yang juga bisa membantumu untuk berkonsultasi tentang penyakit-penyakit berat.

Konsultasi Kesehatan Terbaik di Halodoc

Salah satu tempat konsultasi terbaik adalah Halodoc, dimana layanan ini bisa kamu jumpai baik dalam bentuk website ataupun dalam bentuk aplikasi. Halodoc menyediakan berbagai macam fasilitas pelayanan, yang tak hanya mencakup jasa konsultasi saja. Sehingga informasi yang akan diberikan bisa lebih terjamin serta membuat pelanggan merasa puas.

Dengan memanfaatkan Halodoc, memungkinkanmu dapat berkonsulasi dengan dokter spesialis. Kamu dapat melakukan appointment hingga membeli berbagai produk kesehatan dengan hanya sekali klik. Jika Kamu pengguna pertama yang ingin berkonsultasi di Halodoc, maka Kamu bisa melakukan konsultasi tanpa bayar alias gratis di Halodoc, dengan memakai kupon online ADAHALODOC.

Apa Saja Kelebihan Layanan Konsultasi di Halodoc?

Apabila Kamu mendaftar jadi member di Halodoc, maka ada beberapa kelebihan yang dapat Kamu peroleh, diantaranya sebagai berikut :

1. Chat Dokter

Salah satu aktivitas yang dapat Kamu lakukan di Halodoc adalah berkonsultasi langsung dengan dokter spesialis dengan harga yang terjangkau. Untuk selanjutnya, Kamu akan mendapatkan resep secara lengkap dari dokter. Dan yang paling penting adalah percakapan kamu dengan dokter bersifat rahasia dan aman. Oleh karena itu, Kamu bebas mengutarakan keluhan Kesehatan,meskipun bersifat sangat privasi atau sensitif.

2. Fasilitas Berbelanja Produk Kesehatan

Dengan halodoc, kamu bisa membeli berbagai macam kebutuhan kesehatan hingga produk-produk perawatan kulit dan kecantikan. Dan barang-barang yang dijual di Halodoc biasanya akan diberikan potongan harga.

Untuk pengiriman barang yang dipesan ada beberapa cara, yaitu bisa dikirim secara instan, atau dikirim di lain hari. Adapun untuk kemasannya akan di bungkus dengan sangat rapi, sehingga dijamin barang yang dikirim lebih aman tanpa mengakibatkan barang rusak.

3. Buat Janji di Rumah Sakit

Salah satu keunggulan menggunakan platform Halodoc yaitu, Kamu bisa membuat janji dengan dokter spesialis terdekat. Kemudian cek jadwal dokter, dan tinggal membuat janji temu, baik untuk jadwal besok atau jadwal kapanpun sesuai dengan ketersediaan waktu dokter tersebut. Dengan kata lain, memakai jasa konsultasi di Halodoc tidak akan membuatmu lama mengantri untuk temu janji bersama dokter pilihanmu.

4. Layanan Langsung ke Rumah Pasien

Kelebihan lainnya yaitu Kamu bisa mendapatkan pelayanan dengan mendatangkan petugas Kesehatan langsung ke rumahmu. Diantara pelayanan tersebut adalah melakukan cek lab langsung di rumah, bisa tes swab, rapid test maupun antigen.

5. Proteksi Kesehatan

Halodoc juga telah memberikan layanan proteksi Kesehatan.  Dimana, kamu bisa menghubungkan asuransi kesehatan lengkap menyesuaikan jumlah anggota keluarga, dan layanan cashless bersama klinik yang telah bekerjasama dengan Halodoc.

Mengingat banyaknya kelebihan menggunakan layanan Kesehatan online di Halodoc, tentu jangan ragu lagi untuk menjadi member di Halodoc, dan ikuti cara konsultasi di Halodoc berikut!

Cara Konsultasi di Halodoc

Cara Konsultasi di Halodoc
Konsultasi Kesehatan Online di Halodoc

Berkonsultasi Masalah Kesehatan di Halodoc

Jika Kamu sudah mempunyai akun atau menjadi member di Halodoc, dan mengetahui banyak kelebihan konsultasi layanan Kesehatan online di Halodoc, langkah berikutnya harus tahu cara konsultasi di Halodoc.

Halodoc menawarian 2 jenis pelayanan konsultasi, yakni lewat aplikasi dan website. Berikut ini, ada beberapa langkah cara konsultasi di Halodoc lewat aplikasi. Mengingat, layanan lewat aplikasi lebih disukai karena kepraktisannya. Langsung saja simak ulasannya di bawah ini :

1. Masuk ke Aplikasi Halodoc

Setelah aplikasi berhasil di install dan kamu sudah mendaftar akun sendiri, maka sekarang mulailah menjelajah beberapa fitur yang ada di halodoc. Salah satu fitur yang dapat Kamu coba diantaranya yaitu untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis.

2. Chat dengan Dokter Spesialis

Setelah itu, pada halaman utama akan ada beberapa menu yang terpampang jelas, namun karena kamu ingin berkonsultasi dengan dokter spesialis maka harus memilih menu ‘chat dengan dokter’.

Berikutnya setelah memilih menu tersebut, akan muncul beberapa dokter diantaranya dokter umum dan dokter spesialis. Pilihlah dokter yang menurut kamu relevan dengan jenis penyakitmu yang ingin Kamu konsultasikan. Apabil sudah memilihnya, mulailah chat bersama dokter tersebut, caranya dengan menekan ‘chat’.

3. Metode Pembayaran

Cara konsultasi di Halodoc berikutnya yaitu memasuki metode pembayaran. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa biasanya pelanggan baru akan menerima layanan chat pertama secara gratis dengan memasukan kupon tertentu. Namun bagi pelanggan Halodoc lama, maka kamu harus membayar biaya konsultasinya.

Kamu jangan khawatir terkait biaya konsultasi dengan dokter pilihanmu, karena di Halodoc Kamu akan mendapatkan biaya konsultasi jauh dibawah biaya konsultasi pada umumnya.

Adapun cara pembayarannya adalah dengan memilih metode pembayaran tertentu sesuai yang kamu miliki. Setelah itu, tunggulah beberapa saat hingga proses pembayarannya berhasil. Dengan begitu, kamu bisa leluasa melakukan chatting dengan dokter pilihanmu tersebut.

4. Resep Dokter Setelah Berkonsultasi

Apabila proses konsultasi telah kamu lakukan dengan dokter pilihanmu, secara konsultasi di Halodoc berikutnya, Kamu akan diberikan sebuah resep dari dokter. Nah, resep tersebut nantinya bisa ditukarkan dengan obat sesuai dengan keluhan penyakit yang dirasakan berdasarkan diagnose dokter.

Sementara itu, obat yang akan kamu dapatkan bisa langsung dari halodoc atau bisa juga dengan datang ke apotek terdekat. Semua tergantung pilihanmu karena halodoc bisa membuat aktivitas konsultasi dan pemeriksaan Kesehatan mejnadi lebih praktis.

Itulah cara konsultasi di halodoc yang sangat mudah dan tentunya tidak perlu keluar rumah untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis. Selamat mencoba!

 

Related posts