Cara Buat M Banking BCA ?‍♀️ via Online (Tanpa Ke Bank)

Cara Buat M Banking BCA
Cara Buat M Banking BCA
?️Tools:
  • Smartphone Android/iPhone ?
  • Kuota Internet ?
  • Aplikasi BCA mobile ?
  • Kopi ☕️
?Langkah-langkah: Membuat M Banking BCA
  1. Download dulu aplikasi BCA mobile ✔️
  2. Buka aplikasi BCA mobile ✔️
  3. Tap menu m BCA ✔️
  4. Baca syarat ketentuan, tap Accept ✔️
  5. Masukkan 16 digit nomor yang ada di kartu ATM BCA ✔️
  6. Tap OK ✔️
  7. Kirimkan SMS verifikasi ✔️
  8. Tap tombol Kirim ke nomor 69888 ✔️
  9. Tunggu balasan SMS Verifikasi ✔️
  10. Buka aplikasi BCA mobile lagi ✔️
  11. Input PIN m BCA ✔️
  12. Konfirmasi registrasi nomor HP dijadikan ID m Banking ✔️
  13. Tap Send ✔️
  14. Masukkan PIN BCA mobile ✔️
  15. Tunggu notifikasi status registrasi M Banking BCA ✔️
Gimana sudah bisa belum? Ingin lebih jelas dan detail?
Biar lebih paham lagi, bisa lanjutkan membaca artikel dibawah ini yaa…

WIGATOS.com | Yuk, yang malas keluar pakai cara buat m banking BCA! Biar kamu bisa bebas bertransaksi selama 24 jam nonstop. Tapi ingat ya, gunakan sesuai kebutuhan supaya saldo rekeningmu tetap aman. Apalagi, ada tambahan biaya admin untuk nasabah yang menggunakan fitur m banking tersebut.

Apakah Daftar M Banking BCA Bisa Lewat HP?

Nah, maka dari itu untuk kamu yang masih mempertanyakan apakah daftar m banking BCA bisa dilakuakan via HP. Jawabannya adalah iya. Karena pihak bank sendiri telah mengedapankan inovasi kecanggihan teknologi untuk memudahkan customer dalam melakukan registrasi layanan hingga transaksi hanya melalui genggaman tanganmu.

Cara Buat M Banking BCA

Cara Buat M Banking BCA
Cara Buat M Banking BCA

Cocok bukan, untuk kamu yang memiliki aktivitas tinggi dengan jadwal yang begitu padat setiap harinya. Termasuk para kaum mageran yang senang melakukan apapun hanya dari dalam ruangan. Karena itulah kamu wajib tahu cara buat m banking BCA. Ada lebih dari satu caranya, tinggal kamu praktekan saja salah satunya. Let’s check this out!

Cara Buat M Banking BCA Tanpa ke Bank (Online)

Unutk mengawali pembahasan kita kali ini, kamu akan temukan informasi bagaimana cara agar bisa membuat fitur m banking BCA tanpa harus pergi ke bank terlebih dahulu. Gampang banget. ikuti arahan selengkapnya di bawah ini!

  1. Download aplikasi BCA Mobile melalui Android maupun iOS di Play Store dan App Store
  2. Pilih tombol open untuk membuka halaman utama aplikasi
  3. Lanjut ke pilihan menu m BCA yang tedapat di urutan paling atas
  4. Klik accept setelah kamu selesai membaca seluruh ketentuan m BCA
  5. Isi kolom kosong yang tertera di halaman m bCA dengan memasukkan 16 digit nomor yang ada di kartu ATM
  6. Pilih tombol OK untuk melanjutkn ke step berikutnya
  7. Kirimkan SMS verifikasi sesuai dengan format kode yang telah diberikan oleh pihak bank
  8. Ketuk ikon send ke nomor 69888
  9. Silahkan kamu tunggu balasan SMS verifikasi, lalu buka kembali aplikasi BCA Mobile
  10. Masukkan PIN m BCA (terdiri dari 6 digit)
  11. Lakukan konfirmasi registrasi bahwa nomor HP yang kamu daftarkan digunakan sebagai ID m-banking
  12. Tekan tombol send
  13. Silahkan ulangi poin 10 dengan memasukkan PIN BCA Mobile
  14. Tunggu beberapa saat sampai kamu menerima notifikasi registrasi

Untuk pembuatan kode PIN m-banking BCA, kamu bisa gunakan kombinasi antara huruf dan angka sesuai apa yang kamu inginkan. Pastikan kamu mudah untuk menghafal password tersebut. Jika salah memasukkan PIN hingga 3x, maka secara otomatis akunmu akan terblokir sementara waktu.

Cara Aktivasi M Banking BCA

Maka dari itu, untuk menghindari hal tersebut terjadi sebaiknya gunakan kode PIN unik yang biasa kamu ingat. Ya, selain cara di atas, masih ada tips lainnya khusus buat kamu yang ingin membuat m banking BCA secara online. But, kali ini kita akan bahas cara aktivasinya. Berikut uraian selengkapnya:

  1. Pastikan kamu berhasil melakukan registrasi m BCA 
  2. Setelah itu, buka menu telepon di HP kamu
  3. Masukkan angka 1500888 lalu tekan tombol Panggil / Call
  4. Mulai proses verifikasi dengan pihak petugas di layanan Halo BCA
  5. Ikuti arahan yang disampaikan oleh petugas
  6. Catat kelengkapan dokumen yang harus kamu krimkan ke email resmi bank BCA di [email protected]
  7. Buka aplikasi Gmail, dan kirimkan persyaratan dokumennya ke alamat email Halo BCA
  8. Nanti, tinggal kamu cek kotak masuk mail untuk melihat email balasan dari pihak bank

Adapun dokumen yang dimaksud pada penuturan di atas, tidak lain terdiri dari soft file foto KTP, foto diri beserta KTP, serta surat permohonan untuk pengajuan aktivasi terhadap fitur finansial m-BCA yang sudah kamu bubuhkan tandatangan.

Cara Buat M Banking BCA di ATM

Kalau sebelumnya kamu sudah paham apa saja tahapan-tahapan yang harus dilalui untuk bisa registrasi m-banking via HP, kini kita beranjak ke mesin ATM. Benar, mesin satu ini tidak hanya berfungsi sebagai alat transaksi saja loh. Tapi bisa kamu gunakan juga untuk mengaktifkan fitur m banking. Simak penjelasan lengkapnya sebagai berikut:

  1. Temukan mesin ATM BCA yang ada di dekat tempat tinggalmu
  2. Datangi mesinnya dan masukkan kartu paspor BCA yang kamu miliki
  3. Tekan PIN kartu BCA kamu, lalu klik menu transaksi lainnya
  4. Kemudian klik pilihan menu daftar e-banking
  5. Selanjutnya, pilih opsi Mobile Banking
  6. Perhatikan ketentuan dan persyaratan yang muncul di layar
  7. Ketuk tombol YA untuk menyetujui peraturan yang tertera di mesin ATM
  8. Silahkan isi nomor HP  Mobile Banking yang hendak kamu daftarkan
  9. Pilih Benar
  10. Lanjutkan dengan melakukan konfirmasi nomor HP > pilih YA
  11. Setelah itu, masukkan PIN m-BCA yang sudah kamu tentukan > ulangi langkah ini sebanyak 1 kali
  12. Terakhir, kamu akan menemukan tampilan tulisan konfirmasi yang menunjukkan kalau proses registrasi kamu selesai

Jangan lupa, cetak bukti registrasi mobile banking BCA melalui struk yang keluar dari mesin ATM. Simpan hasilnya untuk memudahkan kamu dalam melakukan aktivasi layanan m-banking.

Aktivasi Layanan M BCA Melalui Kantor Cabang

Karena kamu telah selesai melaksanakan proses registrasi di mesin ATM. Maka step selanjutnya yaitu, mengaktifkan layanan tersebut agar bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan harian. Gampang! Tinggal datang saja ke kantor cabang BCA terdekat. Setelah itu, praktekan langkah-langkah di bawah ini:

  1. Sampaikan kepada pihak petugas keamanan yang berjaga di pintu masuk tujuan kamu datang ke kantor
  2. Ambil nomor antrean dan simpan nomornya sampai kamu dipanggil oleh petugas
  3. Utarakan niat kamu datang ke pihak Customer Service BCA
  4. Simak penjelasan yang disampaikan oleh petugas CS secara seksama
  5. Berikan beberapa dokumen persyaratan seperti buku tabungan, kartu ATM BCA, KTP, dan nomor HP m BCA
  6. Pihak CS BCA akan segera konfirmasi keaslian dari dokumen yang kamu bawa
  7. Selanjutnya, layanan m BCA kamu akan segera aktif setelah proses aktivasi beres

Cek kembali apakah layanan m BCA tersebut sudah bisa kamu gunakan atau belum. Cukup kamu buka aplikasi BCA Mobile di HP, lalu coba gunakan untuk transaksi melalui layanan tersebut.

Cara Buat M Banking BCA Tanpa Kartu

Beres dengan persoalan aktivasi layanan BCA, kini kita cari tahu bagaimana trik membuat m banking BCA tanpa ada kartu ATM. Pastinya, cara satu ini tidak bisa kamu praktekan melalui mesin ATM. Tapi, coba langsung ke bank!

  1. Calon nasabah, silahkan kamu kunjungi kantor cabang Bank BCA terdekat
  2. Sambil menunggu giliran nomor antrean kamu dipanggil, lakukan registrasi m banking lewat HP
  3. Ikuti arahan sesuai dengan petunjuk yang tertera di layar
  4. Datang ke meja Customer Serfice Officer sambil tunjukkan kertas antrean serta tujuan berkunjung
  5. Serahkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan (KTP, buku rekening, kartu ATM, dan nomor HP m-BCA)
  6. Tunggu beberapa saat sampai petugas selesai memproses permohonanmu
  7. Selamat! Aktivasi m-banking BCA kamu sudah berhasil

Semudah itu ya cara buat m banking BCA. Oleh sebab itu, di pembahasan berikutnya kamu bisa temukan cara buat m banking BRI. See you next time!

Related posts