Cara Daftar Link Aja

Bagaimana cara daftar Link Aja? Mungkin masih banyak yang belum tahu dengan platform ini. Link Aja adalah layanan e-money atau uang elektronik dari Telkomsel. Sebelumnya Telkomsel meluncurkan layanan digital bernama Tcash, hingga terhitung dari Februari 2019 lalu kini namanya menjadi Link Aja.

Dengan memakai layanan ini, maka Kamu bisa memanfaatkannya untuk pembayaran tagihan TV kabel, asuransi, PDAM, kartu kredit, pembelian online, dan lain sebagainya.

Sama seperti Tcash, dengan memakai Link Aja Kamupun dapat berbelanja memakai saldo LinkAja di beberapa gerai yang telah bermitra dengan Telkomsel. Adapun gerai tersebut biasaya ditandai oleh stiker TCash Tap atau NFC. NFC atau Niear Field Communication ialah sebagai teknologi berbasis RFID (Radio Frequency Identification).

Kini teknologi NFC sendiri banyak diaplikasikan di berbagai layanan, seperti e-toll, pembayaran kartu kereta maupun yang lainnya.

Penjelasan Tentang Link Aja

Bisa dibilang, Link Aja adalah sarana maupun prasarana dari Pemerintah sebagai holding beberapa layanan fitur keuangan yang ada di negara Indonesia. Jika diruntut dengan benar, platform ini adalah layanan keuangan berbasis digital yang diluncurkan untuk memudahkan setiap transaksi.

Jadi singkatnya, Link Aja termasuk gabungan beberapa layanan finansial/keuangan dari pemerintah yang digabungkan ke dalam satu layanan dengan satu fungsi, seperti berikut :

  • e-Cash sebagai layanan dari Bank Mandiri
  • T-Cash sebagai layanan dari Telkomsel.
  • unikQu sebagai layanan dari BNI.
  • TBank sebagai layanan dari Bank BRI.
  • T-Money sebagai layanan dari Telkom.

Adapun tujuan utama penggabungan layanan-layanan keuangan digital dari Pemerintah ke dalam satu aplikasi Link Aja, tentu saja tak semata ingin menawarkan kemudahan untuk banyak orang dalam melakukan transaksi digital. Akan tetapi, membuat perusahaan BUMN bisa bersaing dalam pasar Fintech tanah air atau layanan e-money yang berbasis QR-Code.

Layanan berbasis e-wallet atau dompet elektrinik sendiri bukan produk baru yang ada di Indonsia, sebab ada beberapa produk yang sudah ada sebelumnya. Sebut saja Layanan GoPay untuk aplikasi Gojek, serta OVO yang kerap dipakai untuk Grab.

Cara Daftar Link Aja

Cara Daftar Link Aja
Mendaftar Layanan Link Aja

Mendaftar Layanan Link Aja

Sebelum mendaftar layanan Link Aja, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi terlebih dahulu. Adapun persyaratan tersebut diantaranya e-KTP, nomor Hp Aktif, akun email valid, dan PIN.

Selain itu, syarat utama dalam cara daftar Link Aja ialah tentu saja sudah menjadi WNI (Warga Negara Indonesia) yang telah dibuktikan lewat KTP. Jika sudah, silahkan ikuti panduannya di bawah ini :

1. Download Link Aja di iOS atau Android

Mendaftar layanan Link Aja, cukup dengan mengunduh aplikasi Link Aja terlebih dahulu untuk pendaftaran akun e-money. Bagi pengguna iphone, Kamu bisa mengunduh aplikasi Link Aja di App Store dan pengguna android bisa unduh aplikasinya di Google Play Store.

2. Masukkan Nomor Hpmu

Setelah diunduh, silahkan install aplikasi Link Aja dan mulai jalankan. Selanjutnya Kamu akan diminta untuk berikan akses nomor HP di aplikasi. Masukkan nomor Hp-mu.

3. Verifikasi OTP Aplikasi Link Aja

Cara daftar Link Aja selanjutnya tinggal menginputkan kode verifikasi saja, selanjutnya Akun Link Aja yang Kamu buat sudah berhasil. Bagaimana, sangat mudah dan simple kan?

4. Inputkan Data Diri

Untuk melengkapi proses pendaftaran, Kamu tinggal memasukkan data diri, berupa nama lengkapu dan foto selfie. Sebenarnya untuk foto selfie sendiri bisa Kamu skip.

5. Inputkan Akun Email

Jika sudah melengkapi data diri, tahap cara daftar Link Aja selanjutnya ialah dengan memasukkan akun email milikmu. Dalam tahapan ini, sebenarnya Kamu belum diwajibkan untuk melakukan verifikasi akun email Link Aja.

6. Pembuatan PIN

Sesudah pembuatan akun di Link Aja sukses dilakukan, Kamu tinggal  membuat PIN. Nah, PIN inilah yang memiliki kunci penting untuk bisa mengakses dompet digital di aplikasi Link Aja.

Jika semua proses sudah selesai dilakukan, selanjutnya Kamu tinggal login saja ke layar. Ini artinya, pendaftaran Link Aja sudah selesai dilakukan.

Cara Topup Saldo Link Aja

Mengingat saat pertama Kali Kamu membuka aplikasi Link Aja, tentu saja Kamu tidak mempunyai saldo di dalamnya. Oleh karena itu, Kamu perlu melakukan pengisian saldo alias top up di Link Aja sesuai nominal yang Kamu butuhkan.

Cara topup saldo Link Aja sebenarnya sangat mudah, karena Link Aja telah terkoneksi ke dalam beberapa pilihan bank. Oleh karenanya, Kamu dapat melakukan pengisian saldo melalui ATM, internet banking dan e-banking.

Selain itu, sama halnya dengan pengisian saldo Gopay atau OVO, Kamu juga dapat melakukan pengisian saldo melalui beberapa gerai, diantaranya seperti Alfamidi/Alfamart, Grapari, Family Mart, Dandan Kantor Pos, Indomaret, dan lainnya yang sudah bekerjasama dengan LinkAja.

Jika Kamu sudah mempunyai apikasi LinkAja, serta sudah memiliki saldo karena Kamu sudah melakukan pengisian. Tentu akan ada banyak manfaat yang Kamu dapatkan saat Kamu telah memilikinya.

Manfaat Layanan Link Aja

Berikut manfaat mendaftar layanan Link Aja yang sudah terisi saldonya, diantaranya sebagai berikut :

  • Kamu dapat memakai aplikasi LinkAja untuk pembayaran saat berbelanja di toko maupun merchant-merchant tertentu yang telah bekerjasama dengan layanan LinkAja.
  • Bisa dipakai untuk pembelian pulsa maupun paket data.
  • dapat berbelanja online di marketplace-marketplace tertentu yang telah bermitra dengan Link Aja.
  • Bisa mengirimkan uang atau mentransfer ke sesama pengguna layanan LinkAja.
  • Bisa dipakai untuk pembayaran tagihan per bulan, seperti pembayaran Telkom, Listrik, PDAM, BPJS maupun tagihan lainnya.

Cara Upgrade Link Aja

Selain cara daftar Link Aja, penting juga untuk mengetahui cara upgrade Link Aja. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, berupa e-KTP asli, foto selfie dan nama ibu kandung.

Untuk Kamu yang e-KTPnya masih belum jadi atau rusak, upgrade hanya dapat dilakukan memakai e-KTP asli sesuai data yang terdapat pada LinkAja. Sehingga Kamu tidak bisa menggunakan dokumen lain, seperti SIM maupun passport.

Untuk lebih jelasnya, berikut ulasan cara upgrade Link Aja :

1. Pilih Akun Link Aja

Pada layar utama Link Aja, tepat di bagian bawahnya terdapat tombol AKUN. Silahkan klik. Sesudahnya, Kamu akan dibawa ke data diri, pada bagian ini Kamu akan melihat tipe akun pada bagian paling atas, terdiri dari akun full service, dan basic.

Adapun perbedaan akun full service dan basic LinkAja ialah pada akun basic,  Kamu hanya bisa menyimpan saldo sampai RP. 2 juta saja dan tidak dapat dipakai untuk transfer atau tarik uang. Sedangkan pada akun full service Kamu bisa menyimpan saldo sampai Rp. 10 juta dan Kamu bisa memakainya untuk transfer uang atau tarik uang.

2. Pilih Upgrade ke Full Service LinkAja

Selanjutnya pilih upgrade ke layanan Full Service Link Aja untuk mendapatkan fasilitas lebih lengkap.

3. Ambil Foto KTP

Kamu bisa mengambil foto KTP, pastikan memakai e-KTP asli, dan izinkan Link Aja mengambil foto serta merekam video. Selain itu, izinkan pula layanan Link Aja mengakses media. file dan foto. Silahkan foto KTP pada kotak yang tersedia.

4. Inputkan Data Diri

Selanjutnya tinggal masukkan biodata atau data dirimu sesuai yang dibutuhkan aplikasi LinkAja, seperti nomor e-KTP, dan nama ibu kandung.

5. Foto Selfie

Selain foto KTP, Kamu juga harus membuat foto selfie dengan jelas dan terang. Jika sudah selesai, cukup tunggu prosesnya saja.

Demikian ulasan cara daftar Link Aja, manfaatnya dan cara upgrade akun ke Full Service. Semoga bermanfaat

 

 

 

Related posts