Cara Agar Gambar HD Tanpa Pecah dan Tidak Blur

Cara Agar Gambar HD
Cara Agar Gambar HD

Cara agar gambar HD menjadi salah satu hal penting yang harus kamu perhatikan saat mengirim atau menerima foto. Buktinya, ketika kamu menerima atau mengirim foto yang blur, pastinya kamu merasa foto tersebut kurang menarik bukan?

Namun tenang saja, sebab saat ini ada banyak cara yang bisa kamu gunakan untuk membuat gambar atau fotomu berkualitas HD. Jika kamu penasaran, begini sederet cara agar gambar HD yang efektif dan mudah.

 Cara Agar Gambar HD

Cara Agar Gambar HD
Cara Agar Gambar HD

Untuk membuat gambar menjadi HD, tentunya kamu membutuhkan bantuan dari beberapa website atau aplikasi tambahan. Bahkan kamu bisa memanfaatkan website dan aplikais berikut ini secara gratis, lho. Berikut ringkasannya.

  1. Waifu2x

Cara agar gambar jadi HD yang pertama adalah menggunakan situs Wauifu2x. Situs satu ini berbeda dengan situs lainnya, sebab menggunakan algoritma yang mampu menghaluskan piksel yang ada pada sebuah foto. Seperti yang sudah kamu ketahui, bahwa piksel merupakan suatu penyebab foto menjadi blur jika tidak sempurna.

Berikut adalah langkah-langkah menggunakan waifu2x:

  • Masuklah ke http://waifu2x.udp.jp
  • Tekan tombol choose file untuk memilih foto yang akan dijadikan HD
  • Pilih style yang akan kamu terapkan pada foto
  • Pada menu noise reduction kamu bisa pilih none/low/medium/highest hingga opsi tertinggi untuk menajamkan piksel pada foto
  • Kemudian pilih 2x pada menu upscaling
  • Terakhir, isilah CAPTCHA agar kamu bisa menyimpan hasil foto yang sudah diubah
  1. Bigjpg

Situs kedua ini mempunyai sistem kerja yang hampir sama dengan Waifu2x. Hanya saja, situs ini menyediakan pilihan agar pengguna bisa mendaftar sebagai member sehingga memudahkan proses pengeditan foto. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  • Buka situs https://bigjpgpg.com
  • Kemudian login atau register untuk membuat akun
  • Tekan tombol start untuk mulai proses ubah foto jadi HD online
  • Pada pilihan image type, sesuaikan dengan foto yang ingin kamu gunakan
  • Atur menu upscaling: 2x/4x/8x/16x dengan pilihan tertinggi
  • Pilih menu noise reduction
  • Jika sudah, pilih OK and Start
  • Tunggulah sampai proses selesai
  1. Adobe Photoshop Express

Selain kedua situs di atas, adobe photoshop express menjadi aplikasi terbaik di playstore yang bisa kamu gunakan untuk mengubah foto jadi HD. Bahkan aplikasi ini bisa kamu gunakan melalui ponsel kesayangan. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  • Unduh aplikasi dan masuk ke aplikasi
  • Kamu bisa login menggunakan akun google, facebook, atau adobe jika ada
  • Beri izin aplikasi untuk akses foto pada ponselmu
  • Pilih foto yang ingin kamu edit
  • Pilih fitur adjust dan klik tools sharpen
  • Atur tingkat sharpen sampai 150
  • Jika kamu ingin hasil yang lebih jernih, gunakan fitur auto enhance
  • Terakhir, simpan foto ke galeri
  1. Toolwiz Photos

Aplikasi selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah Toolwiz photos yang bisa mempertajam fotomu. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu gunakan.

  • Unduh dan buka aplikasi Toolwiz photos
  • Beri izin aplikasi untuk akses foto
  • Pilih pro editing dan pilih foto
  • Pilih menu enhance yang ada di bagian pojok kanan bawah
  • Klik defog dan strong untuk membuat foto lebih jelas
  • Pilih menu auto tune
  • Simpan foto pada galeri

Nah, itulah beberapa cara agar gambar HD yang bisa kamu gunakan ketika ingin mengirim atau menerima foto dengan kualitas gambar buruk atau blur. Beberapa cara di atas sudah terbukti efektif dan mudah untuk kamu lakukan dan cocok bagi kamu yang pemula. Selamat mencoba!

 

Related posts