Pengguna Vivo Y91 yang ingin melakukan screenshot kini tidak perlu bingung lagi, karena kamu bisa coba cara screenshot Vivo Y91 di artikel ini. Vivo Y91 adalah hp Vivo dengan level middle end karena memang harganya cukup terjangkau, sekitar Rp1 jutaan lebih. Meskipun demikian, kamu sudah mendapatkan banyak fitur dan spesifikasi.
Daftar Isi
Cara Screenshot Vivo Y91
Untuk mengambil tangkapan layar pada Vivo Y91, kamu bisa melakukan beberapa metode di bawah ini :
1. Cara Screenshot Vivo Y91 Menggunakan Tombol Kombinasi
Cara pertama adalah menggunakan tombol kombinasi. Namun yang perlu kamu perhatikan adalah agar tombol fisik yang terdapat pada body Hp Vivo Y91 berfungsi dengan baik seperti tombol volume dan tombol power. Begini panduannya :
- Buka halaman atau obyek tertentu yang ingin di screenshot dengan menggunakan tombol kombinasi Hp Vivo Y91.
- Pastikan terlebih dahulu area atau objek yang akan di screenshot posisinya sudah tepat, sesuai yang diinginkan untuk menghindari screenshot yang gagal.
- Sekarang tekan tombol kombinasi berikut : tombol Volume Bawah + tombol Power.
- Jika Hp mengeluarkan suara shutter dengan dibarengi layar yang berkedip sesaat, maka hal tersebut sebagai tanda bahwa screenshot telah berhasil.
- Segera lepaskan kedua tombol kombinasi sesaat setelah terdengan bunyi tersebut.
- Notifikasi screenshot akan muncul.
- Untuk melihat hasil screenshot, silakan buka menu Galeri Hp Vivo Y91.
- Bagi yang ingin mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa mengeditnya pada gambar screenshot tersebut seperti memotong (cropping) bagian yang tidak diinginkan, atau bisa juga mengubah warna gambar secara keseluruhan yang disesuaikan.
2. Cara Screenshot Vivo Y91 Menggunakan fitur Swipe 3 Jari
Cara kedua dengan menggunakan fitur swipe layar 3 jari yaitu menggunakan jari telunjuk, jari tengah dan jari manis. Untuk menggunakan fitur swipe 3 jari, ikuti tutorialnya berikut ini dengan benar :
- Aktifkan terlebih dahulu fitur swipe 3 jari melalui Menu Pengaturan.
- Kemudian pilih menu Pintasan dan Aksesibilitas. Silakan cari menu tersebut pada kolom pencarian dengan mengetik opsi yang dimaksud apabila kamu kesulitan mendapatkan menu tersebut.
- Selanjutnya silakan pilih opsi S-Capture.
- Pada halaman selanjutnya pilih opsi ‘Geser ke bawah menggunakan tiga jari untuk mengambil tangkapan layar’ dengan cara meggeser toggle yang berada di samping kanan tulisan tersebut dari posisi off ke posisi on.
- Dengan mengaktifkan fitur tersebut, maka screenshot menggunakan 3 jari telah aktif dan sudah bisa digunakan untuk screenshot.
- Langkah selanjutnya tinggal mempersiapkan obyek atau halaman tertentu yang akan kamu screenshot dengan fitur swipe 3 jari.
- Jika sudah disiapkan obyeknya, sekarang tinggal mengusap layar menggunakan 3 jari mulai dari layar bagian bawah menuju layar ke bagian atas.
- Jika berhasil melakukannya, maka layar akan berkedip sesaat dan shutter akan berbunyi seperti jepretan kamera.
- Proses screenshot telah selesai. Jika ingin mengeditnya, cukup tap ikon kecil yang di bagian bawah lalu gunakan tools yang ada.
- Untuk membaginya, silakan ketuk ikon bagikan untuk dikirimkan ke berbagai media yang tersedia.
- Jika ingin melihatnya langsung, cukup masuk pada menu Galeri Hp Vivo Y91.
3. Menggunakan Menu Control Center
Control Center merupakan menu yang terdapat ketika mengusap layar Hp yang berisi kumpulan shortcut, termasuk didalamnya shortcut untuk melakukan screenshot. Tertarik menggunakan menu control center untuk screenshot? Begini caraya :
- Persiapkan terlebih dahulu opbyek atau halaman yang akan kamu screenshot dengan menggunakan Menu Control Center.
- Silakan buka side bar terlebih dahulu agar menu Control Center terbuka dengan cara mengusap layar dari atas ke bagian bawah layar.
- Sekarang pilih opsi shortcut ‘Tangkapan Layar Super’.
- Silakan pilih opsi Tangkapan Persegi Panjang.
- Selanjutnya atur tata letak screenshot pada obyek atau halaman yang diinginkan.
- Jika sudah, klik tombol Simpan yang berada tepat di bagian bawah layar.
- Screenshot telah berhasil tersimpan.
Itulah ulasan 3 cara screenshot VIvo Y91 yang bisa kamu coba untuk melakukan tangkapan layar pada hp.