Cara Mengganti Background Zoom di Hp Xiaomi

Zoom sebagai aplikasi video conference secara virtual selalu memberikan fitur-fitur terbaru yang bisa kalian gunakan. Bahkan kalian dapat mengganti background Zoom agar tampilan latar belakang Zoom tidak monoton saat digunakan untuk meeting. Kali ini, kita akan coba cara mengganti  background Zoom di hp Xiaomi khususnya bagi pengguna Xiaomi.

Menariknya, Zoom memang dapat digunakan di perangkat apapun, baik hp maupun PC. Untuk smartphone sendiri, tidak ada batasan merk yang kompatibel dengan Zoom karena memang semua merk hp bisa kalian pakai untuk meeting di Zoom.

Read More

Cara Mengganti Background Zoom di Hp Xiaomi

Mengingat Zoom Meeting adalah aplikasi yang digunakan untuk keperluan formal, maka sudah seharusnya saat meeting kita memperlihatkan identitas diri. Bukan hanya mengganti namanya saja dengan cara mengganti nama di Zoom memakai nama asli. Tetapi juga kalian harus memperlihatkan diri kalian saat meeting berlangsung.

Untuk menambah kesan formal dan menarik, tentu saja background layar yang digunakan saat meeting bukan tampilan seperti sedang di kamar, atau lainnya. Oleh sebab itu, penting sekali mencoba cara mengganti background Zoom di hp Xiaomi, apabila kalian menggunakan hp Xiaomi untuk meeting di Zoom.

1. Buka Aplikasi Zoom Meet

Untuk memulai mengganti background Zoom pada hp Xiaomi, silakan buka terlebih dahulu aplikasi Zoom yang sudah terpasang di hp Xiaomi.

Apabila kalian belum memiliki aplikasi Zoom di hp Xiaomi, kalian juga dapat mengikuti panduan instalasi aplikasi Zoom dibawah ini :

  • Buka google Play Store terlebih dahulu.
  • Cari aplikasi Zoom pada kolom pencarian dengan mengetik nama apliaksinya yaitu : Zoom.
  • Setelah ketemu, install aplikasinya.
  • Ketuk Buka, maka aplikasi Zoom akan terbuka secara otomatis.
  • Sekarang tinggal membuat akun, kalian bisa membuatnya pada bagian Create Account. Atau jika tidak ingin kerepotan, pada tahap ini bisa langsung menggunakan akun Google atau menggunakan akun media sosial yang ada.
  • Namun jika ingin lebih mudah lagi, bisa dengan menggunakan nomor HP aktif yang digunakan pada saat itu.
  • Silahkan lanjutkan ke tahap berikutnya jika sudah selesai menginstall aplikasi Zoom.

2. Masuk ke Virtual Background

Setelah aplikasi Zoom kalian terbuka, sekarang masuklah pada menu More untuk mengakses virtual background. Simak panduannya berikut :

  • Pada halaman beranda Zoom. Sorot di bagian kanan bawah aka nada tulisan more dengan dicirikan ikon titik tiga. Klik bagian tersebut.
  • Di menu More, ada beberapa opsi yang bisa dipilih yaitu Chat, Meeting Settings, Minimizr Meeting, Virtual Background, Disconnect Audio, dan Cancel. Karena tujuannya ingin mengubah background, sekarang pilihlah opsi Virtual Background.

3, Mulai Mengganti background

Langkah selanjutnya yaitu mulai mengikuti cara mengganti background Zoom di hp Xiaomi. Berikut langkah-langkahnya :

  • Pada halaman background, pilih background yang sudah disediakan oleh aplikasi Zoom.
  • Bagi yang ingin menggunakan background sendiri, bisa klik ikon tanda plus (+) kemudian pilihlah pada galeri hp Xiaomi sesuai dengan tema meeting yang sedang dilaksanakan.
  • Apabila telah selesai memilih gambar untuk dijadikan background dari galeri hp, klik tombol Done yang ada di bagian kanan bawah.
  • Setelah itu tinggal klik tombol Close.
  • Secara otomatis gambar pilihan untuk dijadikan virtual background telah berhasil dilakukan.

4. Menghapus Tampilan Background

Ketika sudah selesai menggunakan background, kalian bisa menghapusnya apabila acara meeting pada Zoom telah selesai. Caranya yaitu :

  • Buka Kembali menu More yang ada di halaman beranda di bagian kanan bawah.
  • Selanjutnya pilih opsi Virtual Background.
  • Di halaman virtual background, klik tombol None yang berada di sebelah kiri, atau bisa langsung klik tombol Remove.
  • Dengan mengikuti Langkah tersebut, akan secara otomatis background yang sudah disetting sebelumnya terhapus.

Itulah beberapa Langkah cara mengganti background Zoom di hp Xiaomi yang sangat mudah. Yang paling utama adalah harus mempersiapkan gambar terlebih dahulu untuk dijadikan sebagai background. Dengan catatan, background yang kalian buat harus memakai rasio 16:9 dengan minimal resolusi sebesar 1280 x 720 piksel.

Kalian bisa mengubah background hp di Zoom dengan background yang sudah tersimpan di galeri hp Xiaomi. Atau mungkin memakai background sesuai permintaan penyelenggara acara Zoom. Semuanya tergantung dari situasi dan kondisi sesuai dengan pelaksanaan Zoom itu sendiri.

Hal Yang Perlu Diperhatikan Ketika Membuat Virtual Bakcground

Ada beberapa hal yang waib kalian lakukan Ketika akan membuat virtual background agar hasilnya bisa lebih baik dan background bisa terlihat dengan jelas di belakang kalian, yaitu :

1. Penggunaan Warna Latar

Warna latar di usahakan tidak terlalu menyilaukan dan tidak ada banyak warna di belakang kalian. Dominasikan satu warna saja seperti warna hijau sebagai warna terbaik untuk pemasangan virtual background.

Untuk mengakali warna latar hijau, kalian bisa menggunakan kain berwarna hijau ketika acara Zoom dilaksanakan. Selain warna hijau, rekomendasi lainnya bisa menggunakan warna biru, coklat, atau abu-abu. Namun tetap saja jika ada warna hijau, lebih baik gunakan warna tersebut.

2. Ruang Untuk Zoom Cukp Tersedia

Ketika akan menggunakan Zoom apalagi akan menggunakan virtual background, yang paling utama adalah memastikan ruangan yang kalian pakai memadai. Jangan terlalu sempit dan jangan juga terlalu luas. Usahakan tempatnya sesuai dengan ukuran lebar background yang di pasangkan.

Untuk mengantisipasi hal ini sebenarnya bisa dengan memajukan atau memundurkan kamera hp Xiaomi kalian dengan sebaik mungkin. Tujuannya agar tampilan background bisa terlihat dengan jelas walaupun kondisi ruangan tidak terlalu memungkinkan.

3. Membuat Tambahan Tulisan Pada Background

Sebenarnya cara ini bisa dilakukan apabila dari penyelenggara tidak memberikan background untuk pelaksanaan Zoom. Maka kalian bisa berinisiatif menggunakan tampilan background menjadi lebih baik lagi, dengan menyesuaikan tema meeting, jam pelaksanaan meeting, dan penyelenggaraan meeting.

Sebagai contoh jika kalian mengikuti Zoom dengan tema pertanian, maka lebih baik pergunakan background tertentu berwarna hijau, lalu masukan instansi penyelenggara di bagian atasnya. Selain itu masukan juga tanggal pelaksanaan meeting mulai hari dan tanggal pelaksanaan.

4. Memakai Pakaian Yang Tidak Kontras

Agar hasil bakgroundnya tidak bentrok dengna warna baju kalian, maka pergunakan warna yang tidak sama dengan warna bakgroundnya. Contoh jika kalian akan menerapkan background berwarna putih, maka usahakan baju yang dipakai selain berwarna putih.

Kenapa Hp Saya Tidak Bisa Mengganti Background Zoom?

Salah satu penyebab tidak munculnya virtual background Zoom pada hp adalah dikarenakan hp tidak kompatibel. Biasanya versi aplikasi Zoom Meet pada hp yang digunakan harus di atas 5.3.0. Sementara itu, untuk spek hp android setidaknya 8.0, dengan RAM 3 GB serta GPU minimal Snapdragon SDM 835.

Kenapa background blur tidak ada di Zoom?

Biasanya background blur tidak berfungsi karena membutuhkan klien desktop Zoom untuk menjalankan versi 5.50 atau di atasnya. Sedangkan pada aplikasi Zoom di iOS dan android minimal memakai versi 5.6.6 atau di atasnya.

Bagaimana, sudah jelas terkait cara mengganti background Zoom di hp Xiaomi di atas?

Related posts