Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang diberikan kepada para pencari kerja, cara cek kartu prakerja perlu kalian tahu bila kalian menjadi salah satu subjek yang dimaksud.
Selain itu, programnya juga berlaku untuk individu maupun kelompok yang berstatus sebagai pekerja maupun buruh dimana kondisinya terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), serta para pekerja yang butuh pengembangan talenta atau kompetensi sesuai bidangnya masing-masing.
Tak sedikit masyarakat yang belum tahu bahwa program ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja dan meningkatkan produktivitas dari para pencari kerja. Kamu juga bahkan bisa menaikkan daya saing bersama angkatan kerja lainnya untuk menambah persentase kemampuan wirausahawan dalam lingkungan sosial.
Wajar saja Kartu Prakerja sedang dibutuhkan sebagian besar lapisan masyarakat yang terkena wabah pandemi yang merusak kehidupan ekonominya.Sementara itu, asumsi publik yang mengatakan bahwa Kartu Prakerja mampu memenuhi kebutuhan ekonomi masyarakat selama wabah pandemi tidak benar.
Hal ini dikarenakan pemerintah pusat tidak meluncurkan program tersebut untuk menggaji seluruh lapisan masyarakat yang sukses menyelesaikan kompetensinya. Pasalnya, Kartu Prakerja hanya dihadirkan untuk meningkatkan kompetensi kerja dengan memberikan bantuan biaya pelatihan kalian saja.
Daftar Isi
Cara Cek Kartu Prakerja
Kartu Prakerja sudah memasuki gelombang 11 dan beberapa orang berlomba mendaftarkan dirinya untuk mengikuti pelatihan kompetensi sesuai kemampuannya masing-masing. Meski begitu, mereka bahkan kamu sendiri tidak serta merta mengikutinya untuk menambah pengalaman dan wawasan saja.
Kamu juga ingin menambah uang saku sebagai biaya pelatihan kompetensi dari pemerintah, bukan? Dana tersebut bakal diterima bila kamu sudah menyelesaikan uji pelatihan yang dipilih.
Tak bisa dipungkiri bahwa Kartu Prakerja bukan media yang memberi upah untuk para pemilik dan penggunanya selama masa pandemi. Bagaimana tidak, pemerintah hanya memberikan biaya pelatihan sekali saja untuk digunakan sebagaimana mestinya sesuai kebutuhan kalian masing-masing.
Namun, apakah kamu tahu cara mengecek Kartu Prakerja dengan benar? Kami akan memberitahu kalian soal memeriksanya dengan cepat dan mudah sampai gelombang 11 yang akan segera berlangsung.
Cara Cek Kartu Prakerja Cepat dan Terpercaya
Pemerintah Indonesia tidak sembarangan meluncurkan Kartu Prakerja untuk seluruh lapisan masyarakat. Pasalnya, pihak-pihak yang meluncurkan gagasan tersebut bagi kalangan tertentu saja.
Kalian harus tahu langkah mengecek Kartu Prakerja dengan baik dan benar agar dapat mengikuti programnya dari awal sampai akhir. Bagaimana memerika Kartu Prakerja? Kalian akan tahu jawabannya lewat ulasan yang kami rangkum berikut :
- Gunakan aplikasi web browser yang terdapat pada smartphone kamu.
- Kunjungi website resmi Prakerja via https://www.prakerja.go.id/.
- Tunggu beberapa saat sampai kalian diarahkan ke halaman Login atau Sign Up.
- Apabila kamu sudah punya akunnya, maka kalian bisa menekan tombol Login atau Masuk.
- Pakai email dan password yang sesuai pendaftaran pada tahap awal.
- Kalian bisa melihat dashboard Kartu Prakerja sesuai nama kamu nanti.
- Peserta yang dinyatakan lolos bakal terlihat dari jawaban yang muncul pada dashboard.
- Pihak Prakerja bakal memberitahukan pengumuman kelulusan pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 11 lewat SMS.
- Jika kamu menerima informasi maupun pertanyaan yang belum pasti mengenai pengumuman kelulusan Kartu Prakerja gelombang 11, maka kamu bisa mengakses website resmi Prakerja.
- Selesai.
Siapa Saja yang Bisa Menerima Manfaat Program Prakerja?
Kartu Prakerja sudah memasuki gelombang 11 dan siapapun pasti berusaha secepat mungkin untuk memperoleh manfaatnya berupa bantuan dana pengembangan kompetensi dari pemerintah.
Kendati demikian, pihak penyelenggara memberikan batas minimum usia bagi calon penerima Kartu Prakerja yang berusia 18 tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal. Program Kartu Prakerja juga lebih mengutamakan para pekerja atau buruh yang dirumahkan, serta pelaku usaha kecil yang terkena wabah pandemic.
Apakah hanya kalangan tersebut saja? Kalian harus tahu bahwa pemerintah pusat tidak akan pernah memberi kesempatan sama sekali untuk mereka yang ingin mendaftarkan diri sebagai calon peserta Kartu Prakerja dari kalangan tertentu. Beberapa pihak tersebut antara lain :
- Aparatur Sipil Negara.
- Pejabat Negara.
- Kepala Desa dan Perangkat Desa.
- Direksi, Komisaris dan Dewan Pengawas pada Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
- Prajurit Tentara Nasional Republik Indonesia.
- Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, dan
- Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
Apakah Program Prakerja Harus Diberikan kepada Pengangguran?
Pemerintah Indonesia tidak pernah mewajibkan para penerima Program Kartu Prakerja adalah individu yang belum pekerja (pengangguran). Kalian yang berstatus sebagai pekerja, karyawan maupun korban PHK sekalipun juga boleh mendaftarkan diri selama memenuhi persyaratan calon penerima Kartu Prakerja.
Namun, kamu harus punya tekad kuat selama mengikutinya supaya dirimu bisa meningkatkan kompetensi di tengah wabah pandemi seperti sekarang.
Apakah Lulusan Universitas Terbaik atau Pekerja Berhak Ikut Program Prakerja?
Bisa! Pekerja yang berasal dari universitas ternama maupun individual juga berhak mengikuti Program Kartu Prakerja. Hal ini dikarenakan mereka punya hak yang sama untuk meningkatkan kompetensi kerja maupun keahlian masing-masing.
Meski begitu, pemerintah pusat tetap mengutamakan sasarannya kepada para pencari kerja usia muda serta pelaku usaha mikro yang terkena dampak wabah pandemi, sedangkan risikonya merusak perputaran ekonomi rakyat kecil.
Bagaimana Daftar Akun Prakerja dengan Baik dan Benar?
Untuk menikmati Program Kartu Prakerja rupanya kamu harus mengikuti ketentuan dan syarat yang sudah ditetapkan pihak penyelenggara. Kalian harus mendaftarkan diri terlebih dahulu dan langkah pertama adalah mengunjungi website resmi Prakerja via https://www.prakerja.go.id/.
Kemudian, ikuti langkah selanjutnya dengan menekan tombol Daftar atau Sign Up, gunakan email dan password kalian yang valid supaya bisa terbaca dan terdata.Apabila kamu sudah memasukkan email dan password aktif, maka kalian bakal mendapatkan notifikasi via email dari Prakerja.
Buka emailnya dan lakukan verifikasi akun Prakerja sesuai petunjuk yang berlaku. Registrasi akun berhasil dan kamu sudah membuat akun Prakerja, sedangkan alamat email dan passwordnya tidak boleh lupa lantaran kamu harus memakainya lagi untuk masuk ke dalam dashboard dengan mengikuti tutorial yang sudah kami jelaskan sebelumnya.
Apakah Program Kartu Prakerja Aman dan Terpercaya?
Kami tegaskan bahwa Program Kartu Prakerja sudah terbukti aman dan terpercaya. Kalian perlu mengikuti panduan cara cek Kartu Prakerja yang kami ulas secara ringkas seperti di atas untuk mengetahui informasi soal diri kamu apakah sudah terdaftar atau tidak.
Tak hanya itu, pelayanan ini bersifat terbatas alias semua gelombang mulai dari awal sampai ke-11 cuma menerima beberapa orang saja. Penerima bantuan dana kompetensi juga harus ikuti aturan dan syarat yang ada.
Program Kartu Prakerja juga hanya punya satu website resmi saja, yakni https://www.prakerja.go.id dan kegiatan ini sudah berada di bawah naungan Kementerian Koordinator Badan Perekonomian Republik Indonesia.
Kamu juga bisa menghubungi Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja via email yaitu [email protected], serta Call Center Program Kartu Prakerja via nomor telepon 0800-150-3001. Kalian bisa terhubung selama jam operasional saja, yakni Hari Senin sampai Minggu mulai pkl.08:00 hingga 20:00 WIB.