Cara Cek Garansi Huawei

Cara Cek Garansi Huawei
Cara Cek Garansi Huawei

Huawei merupakan salah satu merek gadget asal China yang cukup populer di tanah air, bila kamu membelinya lewat internet maupun toko resminya tentu saja cara cek garansi Huawei harus diperhatikan terlebih dahulu. Kondisi ini perlu dipahami dan diperhatikan para pengguna Huawei.

Bagaimana tidak, sebagian besar penggunanya pasti membelinya dari internet dan biasanya disebut sebagai produk black market karena terdapat beberapa hal berbeda yang biasanya tidak lengkap daripada memperoleh lewat toko resminya. Kamu bisa menemukan Service Center Huawei di seluruh Indonesia.

Secara umum bahwa garansi ponsel menjadi tolak ukur yang harus diperhatikan semua penggunanya lantaran kerusakan bahkan kehilangan bisa saja terjadi dan sulit diprediksi. Garansi HP punya banyak manfaat yang tidak boleh dipandang sebelah mata.

Kamu bahkan dapat memperbaiki kerusakannya tanpa biaya sama sekali. Maka dari itu, kamu harus tahu prosedur pemeriksaan garansi Huawei terbaru dan terlengkap lewat pembahasan selanjutnya supaya bisa memastikan ponselnya masih berhak menerimanya atau tidak.

Cara Cek Garansi Huawei

Cara Cek Garansi Huawei
Cara Cek Garansi Huawei

Pada dasarnya, kalian akan menemukan kartu garansi yang tersimpan di dalam kotak ponsel saat membelinya. Produsen HP pasti menyimpannya untuk meyakinkan semua konsumen bahwa gadget yang dibeli akan memperoleh layanan garansi bila terjadi kerusakan, namun sesuai dengan periodenya.

Huawei memberikan batas waktu garansi yang tidak main-main untuk penggunanya, agar kamu dapat menikmati penggunaan gadget dengan minim kerusakan. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut soal cek garansi Huawei, kamu bisa mengikuti pembahasan selanjutnya yang akan dijabarkan secara detail seperti berikut :

Panduan Cek Garansi Huawei Mudah dan Terlengkap

Persaingan merek smartphone asal China sudah terjadi di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Hal ini dikarenakan sebagian besar merek gadget asal China punya layanan terbaik dengan fitur berkualitas untuk menunjang aktivitas yang dilakukan penggunanya setiap hari.

Huawei akan tetap berkontribusi kepada para penggunanya yang setia memilih ponselnya untuk dipakai sebagai sarana komunikasi setiap hari. Untuk mengetahui prosedur permintaan garansinya maka kamu bisa ikuti ulasannya seperti berikut :

1. Cara Cek Garansi HP Huawei Secara Manual

Sebagian besar pengguna Huawei pasti selalu memeriksa garansi ponsel secara manual. Kamu bisa melakukannya dengan membuka box asli HP Huawei yang sudah dibeli, namun bila dipesan secara online tidak mustahil pihak tertentu akan menukar kotaknya bahkan aksesoris dengan barang palsu.

Kalian perlu waspada jika membelinya lewat toko online karena para pembeli tidak akan melihat kondisi fisik dari ponsel yang dibeli secara langsung. Untuk memastikan garansi HP Huawei masih bergaransi atau tidak, kamu bisa melihat kartu garansi yang tersimpan di dalam box yang berisi informasi tentang ponselnya.

2. Cara Cek Garansi HP Huawei via Pengaturan

Jika kamu lupa menyimpan bahkan tidak punya box HP Huawei lagi, maka kamu masih bisa memeriksa garansi melalui menu Pengaturan atau Setting. Langkah awal yang harus dilakukan adalah hidupkan ponselnya terlebih dahulu, tekan tombol Setting.

Kemudian, pilih opsi Tentang Ponsel atau About Phone. Kalian bisa melihat informasi seputar HP Huawei yang sedang digunakan secara lengkap, termasuk nomor serinya yang berkaitan dengan masa garansi ponsel. Nomor tersebut bisa kalian sesuaikan dengan memasukkannya ke website cek IMEI.

3. Cara Cek Garansi HP Huawei via Dial Phone

Kamu bisa cek garansi HP Huawei melalui menu telepon dan dinilai sebagai langkah paling mudah. Pertama, tekan menu Call atau Telepon dari HP Huawei kamu dan masukkan kode angka seperti #606# untuk memeriksa nomor seri Huawei, sedangkan panggilannya bebas biaya alias gratis.

Tekan tombol OK/CALL/YES. Tunggu beberapa saat sampai pihak operator menampilkan notifikasi pop up pada layar smartphone yang memberitahu soal nomor IMEI HP Huawei miliki kalian saat ini. Kamu harus tahu bahwa setiap orang yang memeriksa IMEI lewat panggilan tidak akan dipungut biaya (potongan pulsa) karena panggilan ini bersifat gratis.

4. Cara Cek Garansi HP Huawei via Internet

Bukan rahasia umum bahwa pemeriksaan nomor IMEI HP bisa dilakukan lewat beberapa situs di internet. Untuk memeriksa masa garansi HP Huawei yang kamu gunakan saat ini, maka kamu bisa mengunjungi URL berikut : https://www.imei.kemenperin.go.id/.

Masukkan nomor seri HP Huawei yang telah kalian temukan pada prosedur sebelumnya. Tunggu beberapa saat sampai muncul informasi batas garansi ponsel milik kamu yang masih tersisa. Alternatif selanjutnya yang bisa kalian lakukan adalah mengunjungi website resmi Huawei untuk memeriksa masa garansi ponsel.

Cara Membaca Nomor Seri HP Huawei yang Cepat dan Mudah

Kamu pasti belum tahu cara membaca nomor seri HP Huawei, bukan? Hal ini masih menjadi pertanyaan bagi sebagian besar penggunanya lantaran mereka bahkan kamu sendiri hanya melihat beberapa angka yang punya arti tersendiri. Oleh karena itu, kamu hanya perlu menyesuaikan nomor-nomornya sesuai urutan nomornya.

Nomor 8 untuk Tahun Pembuatan, angka 9  untuk Bulan Pembuatan dan nomor 10 dan 11 ditujukan untuk Tanggal Pembuatan. Tiga digit pertama nomor serinya punya peran penting dalam menentukan batas garansi HP Huawei kamu. Umumnya tiga nomor pertama melambangkan waktu produksi dari gadget yang kamu miliki.

Ketentuan dan Syarat Masa Garansi HP Huawei dari Toko Resmi

Huawei punya aturan dan syarat yang harus kalian patuhi sebagai pemilik ponsel supaya bisa memperoleh garansi saat smartphone rusak. Oleh karena itu, berikut ini merupakan hal-hal penting yang harus diketahui dan diperhatikan :

  • Garansi berlaku dalam jangka waktu 2 (dua) tahun atau 24 bulan dari tanggal pembelian.
  • Konsumen berhak menerima garansi yang dimulai sesuai tanggal pembelian maupun kwitansi pembelian produk yang disebut Bukti Pembelian HP.
  • Kwitansi, kartu garansi produk atau Salinan kwitansi BOLEH dipakai sebagai Bukti Pembelian.

Kamu akan selalu disarankan membeli HP Huawei melalui gerai resminya. Mengapa? Hal ini dikarenakan siapa saja tidak perlu meragukan lagi keasliannya dan Huawei akan melampirkan semua data ke dalam box HP saat kamu membeli ponselnya, kalian bisa datang ke Service Center yang tersebar di kota-kota Indonesia.

Cara Cek Garansi HP Huawei Lewat Alternatif Lain

Demikian informasi soal cara cek garansi Huawei terbaru dan terpercaya untuk diketahui semua pengguna setianya. Kalian dapat menggunakan kwitansi atau surat sejenisnya sebagai bukti pembelian HP. Kamu bisa pastikan semua informasi di atas terbukti akurat dan sudah dibuktikan mayoritas pengguna smartphone Huawei tanah air.

Apabila kamu tidak mempunyai ketiganya, maka garansi bisa dimulai dari 90 hari setelah tanggal pembuatan yang dikenal sebagai nomor seri perangkat. Meski begitu, tak salah bagi kalian untuk photocopy kwitansi pembelian produk sebagai salinannya. Kamu bisa tunjukkan kepada petugas Service Center Resmi Huawei.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa kunjungi situs resminya di www.consumer.huawei.com atau menghubungi Call Center Huawei via 0078-0308-520-888 (Bebas Biaya) yang aktif setiap hari pkl.09-00 s/d 21:00 WIB dan pusat layanan Huawei akan menjawab semua pertanyaan kamu soal masa garansi ponselnya.

Baru Diulas:

Related posts