Pembelian produk digital, baik kuota maupun pulsa kini kian mudah. Hal ini juga berlaku bagi pengguna Axis, kamu bisa coba cara mengisi paketan Axis dengan sangat mudah. Untuk mengisinya, kamu tidak perlu harus pergi ke counter pulsa saja tetapi juga bisa memakai cara lainnya yang lebih simpel.
Axis adalah provider yang menawarkan banyak kelebihan, seperti menawarkan akses internet murah, layanan akses internet free 100MB/bulan, bonus SMS dan masih banyak lagi. Inilah kenapa Axis banyak diminati bagi yang gemar berselancar di dunia maya.
Daftar Isi
Cara Mengisi Paketan Axis
Jika kamu ingin membeli paket atau kuota Axis, maka wajib membeli pulsa lebih dulu atau harus memiliki sisa pulsa. Akan tetapi, kamu juga bisa melakukan pembelian kuota internet Axis sebenarnya dapat dilakukan lewat kartu voucher, AxisNet, kode dial up, dan m banking.
1. Cara Isi Kuota Axis Melalui AXISNet
Untuk mengisi kuota Axis lewat AxisNet, pastkan terlebih dahulu kamu sudah mengunduh aplikasi AXISNet. Kemudian lakukan cara mengisi paketan Axis berikut :
- Install aplikasi AXISNet yang sudah kamu unduh sebelumnya. Setelah itu, buka aplikasinya.
- Kamu bisa mendaftar aplikasi AXISNet dengan memakai nomor hp.
- Setelah itu, kamu perlu memilih jenis paket internet yang ada pada tampilan aplikasi awal.
- Silahkan pilih paket kuota yang kamu inginkan. Pilih sesuai masa aktif dan tarif sesuai kebutuhan.
- Tekan pada paket internet yang kamu pilih dan tunggu beberapa saat.
- Selesai, jika kamu berhasil membeli paket internet Axis yang dipilih, akan ada notifikasi yang masuk yang menyatakan bahwa kuota internet berhasil dipaketkan.
2. Isi Kuota Internet Melalui Voucher via Kode Dial
Kamu juga bisa coba cara mengisi paketan Axis menggunakan kode dial phone. Silahkan ikuti panduan berikut :
- Gosokkan pelindung pada kode voucher di belakang voucher Axis.
- Jika sudah, buka hp menggunakan kartu hp Axis yang akan kamu isi.
- Selanjutnya buka menu panggilan telepon di hp kamu.
- lalu ketikkan *838*16 digit angka kode voucher#.
- Misalnya saja, *838*1234567812345678#
- Jika sudah menginputkan kode voucher, selanjutnya tekan dial atau panggil.
- Selanjutnya tunggu sampai kamu menerima pemberitahuan SMS dari Axis.
- Konfirmasi pembelian kuota berhasil.
3. Isi Kuota Internet Axis Melalui ATM
Cara mengisi paketan Axis selanjutnya juga bisa dilakukan lewat ATM. Berikut panduannya :
- Silahkan datangi gerai ATM dari bank yang kamu miliki.
- Masukkan kartu ATM ke slot mesin ATM.
- Jika sudah, tekan Transaksi Lainnya.
- Klik opsi Voucher Isi Ulang.
- Selanjutnya tekan XL/AXIS Voucher.
- Silahkan pilih nominal jumlah pulsa yang diisi.
Jika sudah mengisi pulsa, kamu bisa membeli paket kuota internet Axis sesuai pilihanmu.
4. Isi Kuota Internet Axis Dengan Pulsa via Kode USSD
Bagi yang sudah mempunyai pulsa reguler, maka kamu bisa mencoba mengisi kuota Axis dengan pulsa melalui kode USSD berikut :
- Silahkan buka menu telepon atau panggilan.
- Ketik USSD *123#.
- Jika sudah tekan Call atau Panggil.
- Pilih paket internet Axis yang kamu mau.
- Ikuti format untuk balasan internet.
- Silahkan selesaikan transaksi untuk membeli paket Axis.
5. Isi Kuota Internet Axis Melalui e-Commerce
Ternyata pengisian atau pembelian kuota internet juga dapat dilakukan melalui aplikasi e-commerce. Berikut ulasannya :
- Silahkan buka aplikasi e-commerce yang kamu miliki, seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak dan Lazada.
- Pilih opsi Pembelian Pulsa atau Data.
- Inputkan nomor AXIS milikmu.
- Tekan pilihan Paket.
- Klik Menu Data.
- Selanjutnya, ikuti perintah yang terdapat dalam e-commerce.
- Silahkan tunggu pemberitahuan bahwa daftar kuota internet Axis berhasil.
Itulah cara mengisi paketan Axis yang bisa kamu lakukan untuk bisa menikmati internetan kembali menggunakan kuota Axis.
Pilihan Jenis Paket Kuota Axis
Di bawah ini, ada beberapa pilihan paket kuota Axis yang dapat kamu pilih, antara lain :
1. Paket AXIS OWSEM
Melalui paket Axis OWSEM, maka kamu bisa leluasa beraktivitas di internet sepanjang hari. Selain itu, paket ini juga dibagi lagi ke dalam 5 jenis paket dengan kuota yang berbeda.
Kuota tersebut antara lain mulai dari jumlah kuota 16 GB, kuota 24 GB, hingga yang paling besar 80 GB. Walaupun jumlah kuota internetnya berbeda, namun paket-paket yang ditawarkan tersebut sama-sama menyediakan kuota musik, sosmed dan game.
2. Kuota BOOSTR AXIS
Untuk masa aktif paket internet ini hanya berlangsung 7 hari, karenanya pengguna bisa semakin fleksibel memilih jadwal untuk berlangganan. Kuota internet yang satu ini juga dapat dipakai untuk mengakses musik, sosmed dan game.
3. Paket 24 Jam BRONET AXIS
Pilihan paket internet provider AXIS berikutnya yaitu BRONET AXIS selama 24 jam. Kuota internet ini dapat kamu pakai seharian alias 24 jam. Selain itu, paket BRONET juga membagi dual timeband, antara lain pada jam 00.00 sampai jam 23.59. dan jam 00.00 sampai jam 06.00.
4. Paket Internet Suka-Suka
Melalui paket Suka-Suka ini, maka pengguna dapat memilih jumlah kuota secara bebas, baik untuk SMS, internet, telepon hingga masa aktif sesuai dengan kebutuhan.
5. Paket Kuota Malam OBOR
Pilihan paket lainnya adalah Paket Kuota Malam OBOR. Ini adalah paket yang memungkinkan pengguna dapat menikmati internet pada malam hari. Selain itu, paket internet ini berlaku hingga 31 hari dan jumlah kuota 10 GB dengan tarif Rp. 39.900.
Kenapa Pengisian Voucher AXIS Gagal?
Jika salah menginputkan angka kode voucher di dalamnya ketika membeli paket data atau isi ulang, maka transaksi secara otomatis akan gagal. Selain itu, ada beberapa penyebab voucher AXIS gagal diisi, antara lain :
1. Salah Menginputkan HRN
HRN atau Hidden Recharge Number, yaitu nomor kode atau isi ulang yang tersembunyi. HRN biasa dikenal juga dengan nama kode voucher, kamu bisa menemukannya sesudah menggosok hologram pada kartu fisik voucher yang diterima.
Pada layanan AXIS, entah itu untuk paket AIGO maupun isi ulang, biasanya HRN terdiri atas 16 digit angka tersembunyi pada lapisan hologram voucher sebelum kamu gosok. Kamu dapat menggunakannya untuk kode penukaran kuota atau pulsa yang dibeli.
2. Kesalahan Jaringan
Bukan hanya kekeliruan saat mengisi kode voucher saja, tetapi juga kesalahan jaringan dapat membuat pengisian kuota gagal dilakukan. Demi memastikannya, kamu bisa mencoba kode voucher secara berulang. Tapi sebaiknya, berikan jeda beberapa lama untuk setiap kali percobaan.
Karena biasanya kesalahan jaringan dapat terjadi untuk waktu yang lama, karena itu kamu harus memberikan jeda terlebih dahulu sebelum melakukannya.
3. Kode Dial Phone Keliru
Penyebab kegagalan isi kuota Axis lainnya adalah bisa jadi kode dial phone yang kamu tekan ada kesalahan input. Karenanya, kamu harus memastikannya terlebih dahulu apakah kode dial phone sudah benar atau ada yang salah.
Kesimpulan
Bagaimana, cara mengisi paketan Axis di atas sangat mudah bukan? Kini kamu tidak perlu kebingungan lagi jika kehabisan kuota internet. Selain itu, pastikan langkah-langkah di atas sudah kamu lakukan dengan benar agar tidak ada kekeliruan yang berimbas pada kegagalan mengaktifkan paket internet Axis.