Cara Cek Mobil Bekas

Cara Cek Mobil Bekas
Cara Cek Mobil Bekas

Secara umum orang-orang bakal khawatir saat membeli mobil bekas. Hal ini dikarenakan mereka bahkan kamu belum tahu cara cek mobil bekas dengan benar, serta rentan tertipu dengan penawaran harga yang diberikan. Meski begitu, sebagian besar masyarakat yang pernah atau akan membeli mobil bekas dari showroom biasanya terpancing dengan tampilan body mobil yang mengkilat.

Tak bisa dipungkiri bila salah satu aspek terpenting yang harus kalian perhatikan saat hendak membeli mobil bekas adalah mesin kendaraan. Pasalnya, bagian internal tersebut punya peran besar terhadap keamanan dan kenyamanan kamu saat berkendara.

Apabila kamu membeli mobil bekas yang kondisi mesinnya tidak bagus, maka bisa menimbulkan risiko kecil bahkan besar seperti menghabiskan biaya untuk service sparepart bahkan kecelakaan di jalan raya. Bagian mesin pada mobil bekas juga terbagi ke dalam beberapa aspek, mulai dari ruang mesin sampai knalpot yang satu sama lain punya keterkaitan terhadap kinerja mobil saat dikemudikan.

Maka dari itu, kamu harus selektif dan teliti saat membeli mobil bekas karena tidak semua kendaraan yang permukaan luarnya mulus mempunyai kondisi mesin yang baik. Kamu bisa berkonsultasi kepada ahlinya untuk cari tahu soal hal-hal yang harus dipertimbangkan sebelum membawa pulang kendaraannya.

Cara Cek Mobil Bekas

Cara Cek Mobil Bekas
Cara Cek Mobil Bekas

Jangan pernah bertindak sembarangan saat kamu bakal membeli mobil bekas. Siapa saja harus mengutamakan keamanan dan keselamatan saat akan berkendara dengan mobil yang dibeli nanti. Kamu harus mengutamakan aspek mesin kendaraan sebelum memperhatikan bagian lain dari mobil bekas yang akan digunakan.

Pasalnya, bila salah satu komponen mesin bermasalah bisa dipastikan dampak buruk akan mengintai andai kamu tidak memperhatikan sejak awal. Kamu cukup memperhatikan bagian internal dan eksternal dari mesin mobil bekas untuk memastikan kondisinya masih layak digunakan.

Apabila kamu kurang paham bahkan tidak mengerti sama sekali, maka bisa meminta bantuan kepada tenaga ahli dari dealer showroom yang menjual kendaraan tersebut. Tujuannya agar kalian dapat melihat langsung bagian mana saja yang masih bagus atau tidak untuk diganti dengan komponen baru demi pemakaian jangka panjang.

Cara Cek Mobil Bekas Aman dan Tervalid

Jika kalian belum tahu cek mobil bekas dengan baik dan benar, ikuti dan simak pembahasan ini sampai akhir. Kami sudah merangkum semua informasi mengenai bagian mana saja yang harus diperiksa bila kalian berniat membeli mobil bekas dari showroom resmi. Selain itu, semuanya pasti dibutuhkan dan harus diperiksa dengan seksama secara mandiri maupun bersama petugas terkait. Berikut adalah cara cek kendaraan bermobil bekas yang baik, yaitu :

Ruang Mesin

Kamu bisa memeriksa ruang mesin terlebih dahulu. Siapa saja yang bakal membeli mobil bekas pasti dianjurkan mengecek bagian ini lebih awal. Pasalnya, kalian akan melihat apakah bagian ini pernah diwarnai atau tidak. Kamu bisa membuka kap mesin dan periksa sekeliling bagiannya untuk melihat cat yang diaplikasikan. Apabila ruang mesin pernah diwarnai, maka bisa dipastikan mesinnya pernah diturunkan akibat tabrakan, terkena banjir atau lainnya.

Starter Mobil

Jangan lupa memastikan suara mesin mobilnya masih halus keika dihidupkan tanpa tekanan gas. Kamu perlu tahu sebuah mobil yang bagus dan terawat biasanya tidak tersendat saat dihidupkan. Apabila mesinnya tersendat, dipastikan aki mobil bekas yang kamu beli sedang bermasalah bahkan tidak pernah diperbaiki ke tempat service secara rutin. Kondisi ini mengakibatkan timbulnya kotoran yang menumpuk dan menyumbat kinerja mesin mobilnya.

Kondisi Mesin

Kamu harus memastikan tidak ada kebocoran bahkan kerusakaan pada kondisi fisik mesin mobil bekas. Walaupun tampilannya bekas, namun dapat disebut terawatt bila bebas dari kebocoran pada selang-selang maupun permukaan mesin. Kamu bisa mengetahuinya lewat pemeriksaan satu per satu bagian mesinnya dan pastikan tidak muncul rembesan oli maupun cairan apapun. Jangan lupa perhatikan baut yang ditempel pada ujung komponen mesinnya.

Bunyi Mesin

Dengarkan suara mesin ketika pertama kali dihidupkan dari kondisi dingin. Pastikan apakah muncul suara aneh dari mesinnya atau tidak. Apabila terdengar suara asing seperti gesekan plat besi atau suara ketukan dari bagian dalam mesin saat kamu gas, dipastikan kondisi mesin bermasalah. Kamu harus membawanya ke showroom atau bengkel resmi untuk mengatasi masalah tersebut demi menghilangkan suara tersebut demi kenyamanan saat berkendara.

Getaran Mesin

Perhatikan getaran mesin untuk memastikan munculnya getaran tidak wajar saat membuka kap mesinnya. Jika kalian merasakan getaran aneh yang tidak seirama, kondisi mesinnya bisa dibilang pincang bahkan nyaris rusak. Masalah ini terjadi akibat engine mountain maipun sistem kelistrikan yang tersendat. Risikonya adalah getaran mesin saat kamu gas tidak sama bahkan aneh yang bisa saja memicu gangguan saat kalian berkendara di jalan raya nanti.

Indikator dan Speedometer

Ketika mesin mobil dihidupkan, perhatikan setiap lampu indikator untuk memastikan apakah ada yang hidup atau tidak. Beberapa lampu indikator kondisi mesin di dashboard seperti tempatur maupun oli, serta pastikan tidak ada yang menyala keseluruhan. Kamu bisa gas mobilnya secara perlahan, lepas dan amati turunnya speedometer jarun BBM. Kalian pastikan jarum RPM tetap stabil naik dan turun, dan bila tidak maka mesin mobilnya tidak bagus.

Knalpot (Gas Buang)

Amati ujung knalpot dan perhatikan gas buangnya. Umumnya tanda-tanda bekas hasil pembakaran yang baik atau tidak bisa terlihat dari ujung knalpot. Contohnya adalah asap knalpot berwarna putih yang berarti indikasi pembakaran bahan bakar tidak sempurna, serta asapnya berwarna putih yang menandakan ada campuran oli di dalam ruang pembakaran. Tetesan air di knalpot juga merupakan hall umrah dan membuktikan mesin mobilnya bagus.

Test Drive

Jangan tergesa-gesa saat kalian test drive. Hal ini dikarenakan banyak masalah sering terjadi saat mesin mobil telah dipanaskan dan dipakai berkendara jarak jauh. Ketika test drive biasanya kamu harus memperhatikan performa mesin, serta kenyamanan performa rem maupun perpindahan transmisi. Keduanya harus diperhatikan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman saat kamu berkendara, terutama rem yang pasti digunakan saat perjalanan.

Apa Pemeriksaan Lanjutan Sebelum Beli Mobil Bekas?

Kamu juga perlu memeriksa bagian-bagian lain saat berniat membeli mobil bekas, seperti kaki-kaki, interior dan body. Kamu pasti tidak ingin membeli mobil bekas yang mesinnya jelek, bukan? Kamu harus perhatikan bentuk mobil dan pastikan tampilannya datar agar dapat mengetahui kualitas ban dengan mudah. Kami tegaskan permukaan yang rata tidak akan menimbulkan rasa tidak nyaman saat berkendara karena bannya tidak melorot bahkan turun.

Demikian informasi tentang cara cek mobil bekas aman dan tervalid. Kami sarankan kamu tidak pernah terlena dengan penawaran harga murah meski membeli mobil dari tangan orang lain alias second. Selain itu, kamu perlu membayar dana lebih untuk memperoleh mobil bekas yang kualitas mesinnya masih bagus. Jangan pernah sembarangan menerima tawaran dari showroom yang bisa saja menjualnya dengan kondisi mesin nyaris rusak dan tidak aman dipakai.

Related posts