Dak

Cara Check In Online Super Air Jet Termudah (2 Metode)

Mau bepergian dengan pesawat, tapi bingung pilih maskapai penerbangan? Salah satu yang bisa kamu pakai adalah Super Air Jet. Maskapai penerbangan baru yang muncul tahun 2021 ini sangat pas bagi kaum milenial. Lantas, gimana cara check in online Super Air Jet?

Maskapai Super Air Jet pada Juli 2021 telah siap membawa para penumpang ke berbagai tujuan. Beberapa diantaranya ke Batam, Banjarmasin, Jakarta, Denpasar, Mataram, Lombok, Kupang, Pontianak, Pekanbaru, Padang, Surabaya, Palembang, Yogyakarta dan Tanjung Pinang.

Tak mau kalah dari maskapai penerbangan lainnya yang sudah populer, Super Air Jet juga menawarkan cara check in online Super Air Jet. Adanya fitur ini sangat memudahkan customer untuk melakukan check in kapan saja dan dimana saja.

Tak jauh beda dengan cara check in tiket pesawat umumnya, kamu juga bisa mengikuti langkah-langkah mudah buat check in Super Air Jet online di bawah ini!

Cara Check In Online Super Air Jet

Cara Check In Online Super Air Jet

Sebelumnya, kamu perlu tahu waktu ideal buat check in online di maskapai penerbangan ini adlaha dari 10 jam waktu sebelum keberangkatan hingga waktu terakhir, yakni 2 jam sebelum waktu keberangkatan.

1. Check-in Online Super Air Jet Menggunakan Website Super Air Jet

Cara check in online Super Air Jet yang pertama, menggunakan website resmi Super Air Jet. Mengingat proses ini memungkinkan kamu untuk mengakses webnya maka kamu harus masuk menggunakan web browser.

Berikut ada beberapa langkah buat check in online Super Air Jet lewat website, antara lain :

  • Buka browser terlebih dahulu pada perangkat yang kamu gunakan.
  • Setelah itu, masuk pada kolom pencarian lalu ketikan alamat berikut ini : https://checkin.superairjet.com/dx/IUCI/#/check-in/start?deepLink=true&locale=en-US
  • Di halaman utama dari situs tersebut, kamu akan melihat informasi yang perlu diisi yaitu kolom kode pemesanan. Kode ini berjumlah 6 digit.
  • Setelah dipastikan semua isian benar, sekarang klik Send.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul informasi lanjutan yaitu informasi mengenai barang-barang yang dilarang dibawah oleh penumpang di pesawat.
  • Baca dulu semua peraturan yang tersedia biar perjalananmu lebih lancar.
  • Setelah itu, klik tombol Continue to Check in.
  • Selanjutnya, kamu akan dibawa ke pemilihan kursi yang akan kamu duduki di pesawat. Jika beruntung, kamu bakal mendapatkan kursi yang berdekatan dengan jendela apabila kursi tersebut masih kosong.
  • Setelah memilih kursi yang kamu inginkan, selanjutnya pilih tombol Check in.
  • Lanjutkan dengan menentukan boarding pass yang kamu dapatkan setelahnya, apakah ingin dikirim melalui email saja atau ingin di cetak.
  • Jika boarding pass sudah kamu dapatkan, sekarang kamu bisa menunjukkannya kepada petugas bandara sebagai legalitas untuk naik ke pesawat.

2. Check In Online Super Air Jet Menggunakan Aplikasi

Selain memakai website, kamu juga bisa mencoba cara check in online Super Air Jet dengan aplikasi. Metode ini bisa kamu coba, baik memakai android ataupun iOS. Begini penjelasannya :

  • Masuk ke Google Play Store atau App Store di Smartphone kamu baik android atau iOS.
  • Setelah itu, masuk pada kolom pencarian lalu temukan aplikasinya dengan nama : Super Air Jet.
  • Bagi yang ingin nduh melalui browser Hp, berikut link untuk unduh aplikasinya sesuai dengan system operasi Hp yang kamu pakai. Untuk android di : (https://play.google.com/store/apps/details?id=kabinkitatop.superairjet), dan untuk iOS di :  (https://apps.apple.com/id/app/super-air-jet/id1542895387).
  • Pada halaman utama dari aplikasi tersebut, kamu akan menemukan menu Check in, silakan klik menu tersebut.
  • Masukkan kode pemesanan yang berjumlah 6 digit berikut dengan nama belakangnya.
  • Setelah itu klik tombol Send.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul informasi data penumpang. Periksalah apakah data penumpang tersebut sudah sesuai atau ada yang perlu di koreksi. Jika ada yang perlu dikoreksi segera koreksi dengan memperbaiki data yang tidak benar atau bisa menghubungi pihak maskapai penerbangan.
  • Setelah yakin dengan data informasi penumpang yang muncul,
  • Lanjutkan dengan Tindakan pada boarding pass elektronik yang muncul pada aplikasi. Apakah ingin dicetak sesuai kebutuhan atau cukup dengan mengirimkan boarding pass tersebut melalui email.
  • Dengan pilihan tersebut, intinya boarding pass harus ditunjukkan ke petugas bandara sebelumnya.

Perlu Tahu, Ini Dia Syarat dan Ketentuan Check In Online Super Air Jet lewat Aplikasi!

  • Online Check-in menggunakan aplikasi dibuka mulai dari 12 jam sampai 45 menit sebelum waktu keberangkatan yang telah ditentukan.
  • Pastikan agar memasukkan kode booking yang berjumlah 6 huruf.
  • Penumpang diwajibkan harus berada di ruang tunggu setidaknya 40 menit sebelum waktu keberangkatan yang tertulis di boarding pass.

Saat ini maskapai penerbangan Super Air Jet memberikan keuntunggan bagi penumpangnya yaitu kuoat bagasi tambahan secara Cuma-Cuma sebesar 2 kg diluar Free Baggage Allowance (FBA).

Ketentuannya yaitu kamu memakai fasilitas online check-in Super Air Jet melalui Mobil Apps Super Air Jet.

Informasi Penting Mengenai Web Check-In Yang Perlu Kamu Ketahui

Ada beberapa informasi yang perlu kamu ketahui sebelum melakukan check in, yaitu :

  • Web check-in Super Air Jet hanya tersedia bagi semua penumpang dengan keberangkatan domestik. Jadi bagi penerbangan internasional harus melakukan check in pada counter check in yang tersedia di bandara tempat kamu akan bepergian menggunakan Maskapai Super Air Jet.
  • Semua penumpang yang mempunyai reservasi tiket harus sesuai dengan kartu identitas yang dimiliki, dalam hal ini adalah KTP.

Apa Keuntungan Memakai Super Air Jet?

Meski terbilang masih baru, ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika mau menggunakan Super Air Jet, berikut ini :

1. Harga Terjangkau

Kamu perlu tahu, jika harga tiket pesawat Super Air Jet bisa dibilang terjangkau. Termasuk dari arah Bandara Internasional Soekarno Hatta ke Kualanamu Medan sendiri, biayanya hanya Rp600 ribuan dan sudah include 20kg bagasi.

2. Menyasar Kaum Muda

Dari sejak kemunculannya pertama kali, maskapai domestik ini memang dikenal lewat istilah LC alias Low Cost Carrier sebab menyasar kaum milenial alias kaum muda.

Sebab biasanya kalangan anak muda biasanya selalu tertarik mengujungi kota-kota dengan menyuguhkan berbagai pengalaman menarik, seperti tempat kuliner menarik, atraksai dan masih banyak lagi.

Belum lagi, anak muda juga dianggap selalu bisa menyisihkan uang mereka buat anggaran berlibur.

3. Interior Bersih

Bukan hanya low budget, tapi pesawat Super Air Jet juga menghadirkan interior yang tak hanya modern tapi juga bersih dan rapi. Jika kita lihat pada kabinnya, kamu bisa perhatikan seat belt dan tempat duduk yang kebersihannya masih terjaga.

4. Flight Attendant Sporty

Flight Attendant atau FA maskapai penerbangan hadir dengan tampilan yang sporty. Inilah yang membuatnya menjadi memikat. Bukan hanya itu, petugas  FA juga bisa leluasa bergerak di dalam pesawat sekaligus bisa memandu semua penumpang secara cepat tanpa mengurangi kesan wibawa para petugas FA.

Kesimpulan

Memilih maskapai penerbangan Super Air Jet sangat tepat bagi kamu yang ingin menikmati sensasi perjalanan menyenangkan dengan maskapai baru. Belum lagi, kemudahan cara check in online Super Air Jet membuat kamu lebih nyaman tanpa harus terburu-buru pergi ke bandara. So, tunggu apalagi bisa dicoba buat keberangkatanmu pergi ke luar kota bersama Super Air Jet!

 

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

4 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

4 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

4 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

4 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

4 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

4 months ago