Baru pertama kali naik pesawat? Jika ya, kamu mungkin akan kebingungan saat mau check in pesawat. Jangan khawatir, di artikel ini kita akan bahas gimana cara check in pesawat dengan mudah!
Bepergian ke luar kota atau luar negeri, memang menawarkan pilihan transportasi udara seperti pesawat yang lebih praktis dan cepat. Dengan menggunakan pesawat, perjalananmu ke tempat tujuan tidak membutuhkan waktu lama, bahkan hanya dalam hitungan jam saja kamu bisa tiba di luar negeri.
Sayangnya, tidak semua orang langsung paham dengan cara check in pesawat pertama kali. Inilah yang buat kamu harus mencari informasi tentang chec in pesawat. Tapi tunggu dulu, sudahkah kamu memesan akomodasi di tempat tujuan? Jika belum, untuk yang pergi ke luar kota kamu bisa coba cara check in RedDoorz!
Daftar Isi
Sebelum masuk ke cara check-in pesawat, kamu harus memperhatikan beberapa dokumen penting yang wajib kamu persiapkan. Sebab biasanya dokumen-dokumen tersebut akan dipakai ketika melakukan check-in di bandara sebelum naik pesawat.
Saat check-in, petugas maskapai penerbangan akan memeriksa dan memverifikasi dokumen kamu untuk memastikan bahwa kamu sudah memenuhi persyaratan perjalanan menggunakan pesawat. Berikut penjelasannya :
Petugas check-in akan memeriksa paspor kamu untuk memastikan bahwa paspor tersebut masih berlaku dan tidak melewati batas masa berlaku yang diharuskan oleh negara tujuan. Petugas pun akan memeriksa identitas kau untuk memastikan bahwa paspor tersebut benar-benar milik.
Jika kamu memerlukan visa untuk tujuan perjalanan, maka petugas check-in akan memeriksa visa kamu untuk memastikan bahwa visa yang digunakan masih berlaku.
Selanjutnya petugas akan memverifikasi bahwa jenis visa yang kamu gunakan sesuai dengan jenis perjalanan yang kamu lakukan.
Kamu harus menunjukkan tiket pesawat yang sah Ketika check-in. Petugas check-in memeriksa tiket kamu untuk memastikan bahwa tiket tersebut masih berlaku sesuai dengan penerbangan yang kamu tuju.
Jika ada persyaratan dokumen tambahan, maka petugas check-in akan memeriksanya untuk memastikan bahwa kamu sudah memiliki izin untuk melakukan perjalanan.
Itulah beberapa dokumen penting yang harus kamu miliki Ketika hendak melakukan check-in di setiap maskapai yang kamu gunakan.
Gimana, sudah paham dengan dokumen apa saja yang harus kamu persiapkan buat check in? Jika sudah, ikuti tahapan-tahapan cara check in pesawat di bawah ini :
Untuk metode pertama, kamu bisa check in langsung di bandara sebelum keberangkatan. Silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini :
Cara check in pesawat yang kedua adalah dengan cara online lewat situs web maskapai penerbangan tertentu. Ini adalah cara termudah yang bisa kamu lakukan, sebab kamu hanya perlu mengunjungi website resmi dari maskapai penerbangan saja. Begini tahapannya :
Metode ketiga yaitu check-in melalui aplikasi maskapai penerbangan di perangkat hp, sebab biasanya setiap maskapai punya aplikasi tersendiri. Berikut langkah-langkahnya:
Kamu juga bisa mencoba cara check in pesawat dengan mesin check-in yang tersedia di setiap bandara. Berikut langkah-langkahnya:
Sebetulnya, mudah sekali kan cara check in pesawat? Dengan salah satu metode di atas, tentu saja bisa lebih menghemat waktu proses check in sebelum keberangkatan. Jadi pastikan kamu mengecek semua persiapan dan syarat-syarat maskapai penerbangan yang kamu pilih, demi memastikan tetap mengikuti prosedur yang tepat.
Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More
Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More
Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More
WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More
Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More
Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More