Bagaimana cara daftar Adsense Youtube? Banyak orang yang ingin mendaftar Adsense Youtube demi menjadikan platform yang dimilikinya ini sebagai lahan untuk mendapatkan pundi-pundi rupiah.
Sebenarnya melakukan pendaftaran Adsense Youtube sendiri bukan hal yang mudah dilakukan, mengingat persyaratan utamanya ialah channel Youtube yang dikelola setidaknya harus sudah ditonton hingga 4.000 jam selama 12 bulan. Selain itu, harus sudah memiliki 1000 subscriber.
Jika jumlah subscriber atau pengunjung ke channel Youtube milikmu banyak, tentu saja uang yang bisa Kamu terima bisa sampai puluhan juta. Oleh karena itu, Kamu harus benar-benar memahami kebijkan Adsense supaya bisa mengembangkan channel Youtube secara maksimal.
Daftar Isi
Apa yang dimaksud dengan Adsense? Adsense bisa dikatakan sebagai platform iklan yang telah disediakan oleh perusahaan raksasa, Google. Melalui program tersebut, pemilik channel akun Youtube yang telah melakukan pendaftaran, sekaligus sudah disetujui menjadi publisher bisa memasang iklan dengan mudah.
Jadi paling tidak channel yang Kamu kelola dapat menghasilkan income berdasarkan iklan yang telah ditayangkan maupun diklik pengunjung. Keunggulan yang diperoleh tersebut melalui sistem PPC (Pay Per Click) yang artinya akan dibayar setiap kali di klik oleh pengunjung.
Google Adsense untuk Youtube merupakan sumber penghasil pundi-pundi rupiah yang menjanjikan, jadi wajar jika Kamu menjumpai channel Youtube yang kebanyakan mengaktifkan iklan di video channel-nya.
Akan tetapi, sebelum kamu Kamu bisa memonetisasi video yang di share di Youtube, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, seperti akun Youtube sudah terverifikasi, jumlah subscriber telah mencapai 1000, sudah mendapatkan 4.000 jam tayang selama 12 bulan dan tentu saja tidak spamming.
Tapi Kamu tak perlu berkecil hati, karena ada beberapa tips yang bisa membantumu supaya cepat bisa mendaftar Adsense untuk channel Youtube milikmu di bawah ini :
Utuk melakukan verifikasi, pastikan akun Gmail milikmu sudah tertaut dengan channel Youtube. Jika sudah selanjutnya upload video dengan durasi sekitar 15 menit lebih. Jika video yang akan Kamu upload durasinya di atas 15 menit, sebaiknya lakukan verifikasi akun terlebih dahulu.
Untuk verifikasi akun, silahkan buka pada halaman upload lalu klik “Increase Your Limit”. Selanjutnya Kamu harus melewati 2 pilihan yaitu pesan teks/suara dan kode verifikasi.
Proses validasi harus dilewati sesudah Kamu melalui tahapan verifikasi akunmu. Jadi setelah memperoleh kode verifikasi dari pihak Youtube, selanjutnya inputkan kode tersebut ke form yang sudah tersedia dan pilih “Submit”.
Tahapan ini bisa berhasil jika pada profilmu muncul tulisa “Partnet Verified”. Sebaiknya selesaikan tahap verifikasi akun agar Kamu bisa mengunggah video di atas 15 menit. Tujuannya agar Kamu bisa berjaga-jaga dan tidak perlu melakukan verifikasi akun kembali nantinya.
Tentu saja bukan hal yang mudah untuk mendapatkan 1000 subscriber, meskipun setiap orang kebanyakan mempunyai Hp namu belum tentu video atau konten yang Kamu buat sesuai harapan pengunjungi. Adapun salah satu tipsnya ialah Kamu dapat membagikan link video Youtube ke status WhatsApp dan media sosial lainnya supaya bisa meminimalisir waktu promoso akun Youtube-mu.
Langkah berikutnya Kamu harus mendapatkan jam tayang hingga 4000 jam lebih sebagai persyaratan mendaftar Adsense Youtube utama. Dalam artian selama 1 tahun Kamu harus memiliki target subscriber menonton hingga 4.000 jam, oleh karenanya buat konten video yang menarik dan berkualitas.
Sebagai pemula mungkin Kamu memerlukan waktu cukup lama, bahkan perlu waktu hingga berbulan-bulan lamanya supaya bisa mendapatkan jam tayang sesuai dengan ketentuan pihak Youtube.
Namun yang lebih penting dari keempat persyaratan mendaftar Adsense Youtube di atas ialah, pastikan Kamu membuat konten video Youtube yang menarik, unik, dan tentu saja tidak monoton.
Jika Kamu ingin bergabung dan mendaftar Adsense Youtube, pastikan Kamu mempunyai akun Google adsense terlebih dahulu. Selain itu juga pastikan Kamu mempunyai akun Gmail. Jika sudah, ikuti panduan mendaftar Google Adsense di bawah ini :
Langkah cara daftar adsense Youtube pertama ialah membuka web Google Adsense terlebih dahulu. Selanjutnya tekan “Mulai”.
Sebagai catatan, jika memasukan alamat web Youtube atau Blogspot, maka saat menekan pilihan “Save and Continue”, selanjutnya kamu langsung diarahkan menuju pusat pengaturan untuk monetisasi Youtube atau Blogspot-mu.
Oleh karenanya, cara daftar Adsense Youtube yang Kami bagikan hanya berlaku untuk yang tidak memasukkan alamat link Youtube atau Blogspot.
Selanjutnya Kamu akan langsung memasuki pilihan “Sign up” untuk akun Adsense. Kamu bisa mengisi teritori atau negara tempatmu tinggal, silahkan pilih negara “Indonesia”. Setelah itu, akan muncul ketentuan dan persyaratan sesuai negara mana yang dipilih. Baca ketentuannya dengan cermat.
Jika sudah, silahkan beri tanda centang pada konfirmasi persetujuan. Selanjutnya klik “Create Account”.
Langkah berikutnya, silahkan inputkan alamat pembayaran lengkap, nomor telepon dan kode pos. Setelah itu, silahkan tekan “submit”.
Setelah itu, lanjutkan dengan poin-poin di bawah ini :
Selanjutnya Kamu akan diminta melakukan verifikasi menggunakan nomor telepon. Ikuti saja petunjuk dan inputkan kode verifikasi di Hpmu ke dalam akun Adsense.
Jika sudah memiliki akun Youtube yang sebelumnya dibuat, silahkan masuk ke “Pengaturan”. Adapun caranya ialah tekan “Icon profile” lalu pilih “setting”.
Selanjutnya menu tersebut langsung mengarahkanmu ke halaman pengaturan. Pada halaman tersebut, klik “Icon profile” kemudian pilih “Creator Studio” dan masuk ke dashboard studio.
Adapun Youtube Creator Studio adalah dashboard yang telah dikembangkan Google bagi para content creator di Youtube. Biasanya dashboard tersebut berisi tentang kumpulan pengaturan untuk mempermudah pengelolaan akun dan video mereka.
Jadi, dashboard Youtube Creator Studio memberikan akses guna memoderasi komentar, pilihan untuk mengupload video, melakukan akses statistik analitis, dan untuk pendaftaran Youtube Adsense.
Nah, itulah beberapa tahapan cara daftar Adsense Youtube yang bisa Kamu ikuti langkahnya. Semoga bermanfaat!
Apa Kamu merasa terganggu dengan kemunculan akun-akun palsu yang ada di Instagram? Inilah beberapa cara… Read More
WIGATOS - Kendaraan yang aman dan nyaman tentu membutuhkan perawatan yang optimal, termasuk dalam hal… Read More
Kudus, kota kecil yang terletak di Jawa Tengah, memiliki daya tarik tersendiri dalam berbagai aspek,… Read More
Tahukah kamu? Kalau XL Axiata kini tengah berusaha untuk bisa meningkatkan kebutuhan pelanggan terutama untuk… Read More
Bagaimana cara menghilangkan iklan di HP OPPO ? iklan merupakan salah satu hal yang umum… Read More
Siapa sih yang nggak tertarik jadi kurir Lazada? Apalagi cara daftar kurir Lazada ternyata mudah… Read More