Cara Bayar SPinjam Shopee
WIGATOS.com | Shopee menyediakan layanan pinjaman uang untuk nasabah tertentu. Selain itu, cara bayar SPinjam Shopee pun dapat dilakukan dengan mudah. Fasilitas ini masih menjadi andalan untuk penggunanya, terutama bagi siapa saja yang sedang butuh dana dalam kondisi mendesak.
Shopee Pinjam merupakan produk yang menawarkan pinjaman tunai untuk pengguna Shopee. Layanan ini akan memberimu uang muka, sedangkan suku bunganya hanya 1,95% per bulan. Pembayarannya sangat praktis, bahkan kamu bisa menyicilnya sampai 3-12 bulan.
SPinjam berbeda dengan SPayLater, di mana Shopee Pinjam merupakan layanan pinjaman uang tunai, sedangkan Shopee PayLater adalah program cicilan untuk produk tertentu. Jika ingin mendapatkan dana pinjaman, kamu harus mengaktifkan dan verifikasi diri sendiri agar pengajuanmu dapat diproses.
Daftar Isi
Untuk mendapatkan pinjaman uang tunai dari Shopee, kamu harus tahu ketentuan dan syarat daftar SPinjam seperti berikut:
Jika kamu sudah memenuhi persyaratan SPinjam Shopee, maka bisa mendaftarkan diri dengan mengikuti panduan di bawah ini:
Bagi kamu yang baru pertama kali mendapatkan pinjaman tunai di Shopee, kemungkinan besar bingung untuk membayar cicilannya. Padahal, kamu bisa melakukannya dengan mudah. Pembayaran angsurannya dapat dilakukan melalui berbagai macam metode transaksi, baik offline dan online.
Kami sudah merangkum beberapa tutorial, sehingga kamu mampu mengikuti mekanismenya dengan baik dan benar. Artikel ini adalah solusi jitu, agar semua pelanggan SPinjam dapat menyetor tagihannya tepat waktu.
Pembayaran SPinjam Shopee sudah bisa dilakukan melalui semua gerai Indomaret di seluruh wilayah Indonesia. Kamu dapat menyetornya dengan mengikuti panduan dari kami di bawah ini:
Langkah 1: Datangi Indomaret Terdekat
Kunjungi Indomaret terdekat di sekitar rumahmu. Jika sudah di sana, buka aplikasi Shopee dan tekan tombol Saya di bagian kanan bawah.
Langkah 2: Pilih Menu Shopee Pinjam
Pada bagian tersebut, tekan tombol Shopee Pinjam atau SPinjam. Untuk menyetor tagihannya, ketuk opsi Bayar.
Langkah 3: Atur Metode Pembayaran
Kamu bisa mengetuk opsi Metode Pembayaran, kemudian tekan tombol Indomaret. Sistem akan menampilkan kode pembayaran yang harus diberikan ke kasir minimarket nya.
Langkah 4: Berikan Kode Pembayaran
Informasikan ke kasir kalau kamu ingin membayar tagihan SPinjam. Jangan lupa untuk menyerahkan kode pembayaran yang sudah didapatkan sebelumnya.
Langkah 5: Serahkan Uang Tunai
Kasir akan memproses permintaanmu, lalu menyebutkan data transaksi secara detail. Jika sudah benar dan yakin, serahkan uang tunai sesuai dengan nominal pembayaran.
Langkah 6: Pembayaran Berhasil
Jika proses sudah selesai, kasir akan memberikan struk transaksi yang menandakan proses pembayaran berhasil. Kamu pun dapat meninggalkan Indomaret dan simpan struknya.
Kamu bisa membayar tagihan SPinjam tanpa keluar rumah lho. Cicilannya dapat dibayar dengan akun ShopeePay masing-masing. Berikut tutorial pembayarannya yang perlu diketahui, yaitu:
Untuk menyetor angsuran Shopee Pinjam di bank, maka kamu bisa menyiapkan saldonya terlebih dulu. Sebagai informasi, pihak Shopee sudah bekerja sama dengan hampir semua bank negeri dan swasta di Indonesia. Jika sudah disiapkan, ikuti tutorial pembayarannya dari kami seperti berikut:
Apakah kamu memiliki utang pinjaman dana di Shopee cukup besar? Tenang, angsurannya dapat disetor sebagian lho. Penasaran, kan? Daripada memikirnya terus menerus, sebaiknya ikuti petunjuk dari kami di bawah ini:
Kamu bisa segera menyetor angsuran Shopee Pinjam, tepatnya sebelum tanggal cetak tagihan dilakukan. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkahnya yang dapat dilakukan dengan mudah, yakni:
Setoran SPinjam yang sudah melampaui batas tempo, biasanya akan dikenakan denda keterlambatan sebesar 5% dari jumlah tagihan. Pembayarannya akan terakumulasi dengan angsuran bulan selanjutnya. Berikut panduan transaksinya yang perlu diketahui, yakni:
Kamu bisa melunasi angsuran pinjaman dana dari Shopee dengan mudah. Cobalah salah satu cara bayar SPinjam Shopee diatas, sehingga tagihannya dapat dilunasi dan terhindar dari denda keterlambatan. Kamu bebas membayar sebagian, bahkan semuanya sesuai dengan kemampuan masing-masing. Semoga bermanfaat!
Apa Kamu merasa terganggu dengan kemunculan akun-akun palsu yang ada di Instagram? Inilah beberapa cara… Read More
WIGATOS - Kendaraan yang aman dan nyaman tentu membutuhkan perawatan yang optimal, termasuk dalam hal… Read More
Kudus, kota kecil yang terletak di Jawa Tengah, memiliki daya tarik tersendiri dalam berbagai aspek,… Read More
Tahukah kamu? Kalau XL Axiata kini tengah berusaha untuk bisa meningkatkan kebutuhan pelanggan terutama untuk… Read More
Bagaimana cara menghilangkan iklan di HP OPPO ? iklan merupakan salah satu hal yang umum… Read More
Siapa sih yang nggak tertarik jadi kurir Lazada? Apalagi cara daftar kurir Lazada ternyata mudah… Read More