Categories: Uncategorized

Cara Retur Barang di Lazada

Sebagian orang yang sering berbelanja online mungkin pernah mengalami kejadian yang tidak  menyenangkan, seperti membeli barang namun ternyata barang yang datang tidak sesuai ekspektasi. Untungnya jika kamu membeli di Lazada, ada cara retur barang di Lazada yang bisa kamu praktekkan.

Kebijakan Retur Barang di Lazada

Jika kamu ingin melakukan pengembalian barang saat berbelanja di Lazada, maka harus tahu dulu ketentuan dan kebijakan dalam retur barang di Lazada. Ada beberapa kebijakan yang harus dipatuhi, antara lain :

  • Harus menyertakan bukti pembelian produk Lazada, berupa faktur pembelian, nomor pemesanan dan sebagaiya.
  • Isi rincian rakun bank saat kamu melakukan pengisian form retur barang jika pembayaran dilakukan lewat COD atau bank transfer.
  • Jika memilih sistem drop off, silahkan tunjukkan nomor bukti aau resi pengembalian ke jasa ekspedisi pilihanmu, saat melakukan pengisia form retur barang.
  • Kirimkan produk langsung ke alamat yang telah tercantum dalam form retur barang.
  • Silakan perhatikan pula alasan retur barang, sebab kamu harus menyertakan alasan yang tepat sesuai persyaratan yang ditentukan di Lazada.
  • Kemudian kirimkan barang yang ingin kamu retur ke alamat yang sudah tercantum dalam form retur barang.
  • Khusus peralatan elektronik, seperti hp, laptop atau lainnya, hapus password di perangkat terlebih dahulu.

Sebelum melakukan pengembalian barang atau retur ke seller, sebaiknya perhatikan persyaratan untuk pengajuan di atas.

Cara Retur Barang di Lazada

Cara Retur Barang di Lazada

Jika sudah memahami kebijakan dan ketentuan pengembalian barang di Lazada, langkah selanjutnya adalah kamu bisa melakukan retur barang di Lazada terlebih dahulu. Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan, antara lain :

  • Silahkan buka, kemudian login ke dalam akun Lazada kamu.
  • Jika sudah, silakan masuk ke dalam akun Lazada kamu.
  • Tekan pesanan saya, ketuk lihat semua pesanan.
  • Selanjutnya, pilih pesanan barang yang ingin dikembalikan, masuk ke Detail pesanan.
  • Ketuk Pengembalian Saya.
  • Setelah itu, kamu akan melihat opsi Saya ingin mengembalikan produk.
  • Jika sudah, tekan alasan pengembalian, lalu tekan alasan retur.
  • Selanjutnya tambahkan bukti dalam bentuk foto, kemudian jelaskan bagaimana kondisi barang pada komentar tambahan.
  • Setelah itu, pilih opsi pengembalian dana dalam Bank Transfer atau Lazada Credit.
  • Kamu selanjutnya akan diarahkan langsung menuju detail pengembalian dana, lalu tekan confirm.
  • Silakan tekan metode pengiriman barang, berupa drop off atau tekan pilih.
  • Jika sudah, kamu akan langsung diarahkan pada halaman informasi retur barang, silakan baca dengan teliti.
  • Apabila informasinya sudah sesuai atau benar, tekan kirimkan dan akan muncul tampilan berhasil dikirim.

Adakah Biaya Pengembalian Barang?

Lantas, bagaimana ongkos kirim retur barang di Lazada? Biasanya pihak Lazada menawarkan 2 opsi pengiriman retur barang, yakni drop off dan pick up. Apabila kamu memilih opsi drop off, maka dapat melakukan retur barang gratis.

Drop off sendiri adalah layanan pengantaran barang yang akan dikembalikan lewat gerai atau kantor cabang J&T atau JNE. Makanya layanan ini tidak akan dibebankan biaya.

Adapun ketentuan maksimum berat untuk pengembalian barang gratis melalui pengiriman drop off ini adalah :

  • J&T Cashless : Berat tidak melebihi 50 kg dengan dimensi sebesar 150 cm.
  • JNE Cashless : Bobot barang tidak melebihi 15 kg serta tidak melebihi 70 cm.

Itulah beberapa hal terkait cara retur barang di Lazada, baik dengan metode drop off maupun pick up. Dengan demikian, kamu tidak perlu khawatir lagi jika barang yang kamu pesan tidak sesuai, karena dapat melakukan retur barang dengan mudah.

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

5 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

5 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

5 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

5 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

5 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

5 months ago