Cara Menonaktifkan Alodokter

Alodokter memiliki fitur untuk berlangganan layanan. Kamu yang ingin berhenti berlangganan perlu mengetahui cara menonaktifkan alodokter.

Alodokter adalah platform kesehatan digital yang menghubungkan pengguna dengan dokter. Selain platform, Alodokter dapat diakses dalam bentuk aplikasi yang menyediakan layanan untuk melakukan konsultasi langsung dengan dokter. Di samping itu, masih terdapat sejumlah layanan lain yang bermanfaat bagi pelanggannya.

Pada Alodokter terdapat fitur autodebet, yang mana akan memotong saldo di rekening pelanggan secara otomatis. Pemotongan ini dilakukan sesuai dengan paket langganan yang dipilih.

Namun, jika sudah jarang menggunakan layanan Alodokter, maka pelanggan sebaiknya menghentikan langganan agar tidak terus mengalami pemotongan saldo.

Mengenal Alodokter

Aplikasi Alodokter dirilis pada tahun 2014. Saat ini Alodokter telah menjadi aplikasi kesehatan yang paling banyak dipilih. Layanan Alodokter juta telah membantu banyak pasien dari seluruh Indonesia dengan jumlah user aktif mencapai lebih dari 26 juta orang.

Dengan tampilan yang sederhana dan mudah digunakan, aplikasi Alodokter menyediakan layanan 24 jam. Dokter yang bekerjasama dengan Alodokter berasal dari berbagai daerah dengan jumlah mencapai 30 ribu orang.

Banyaknya dokter yang aktif memungkinkan pelanggan mendapatkan layanan konsultasi langsung dengan dokter. Pasien yang berlangganan aplikasi ini tidak perlu khawatir lagi jika terjadi kondisi darurat.

Selain konsultasi, pelanggan bisa mendapatkan berbagai informasi kesehatan yang disediakan Alodokter. Sehingga pasien dapat lebih memahami mengenai kondisi yang dialami. Aplikasi ini juga dapat membantu pelanggan untuk membeli keperluan kesehatan, seperti obat-obatan.

Aplikasi Alodokter bekerjasama dengan Kementrian Kesehatan RI, sehingga pelanggan tidak perlu mengkhawatirkan keamanan dari layanan yang disediakan.

Fitur Berlangganan Alodokter

Alodokter menyediakan layanan kesehatan secara daring dengan fitur berbayar. Untuk melakukan konsultasi dengan dokter, Alodokter mengenakan biaya tambahan mulai dari 45 ribu.

Bagi pengguna setia, terdapat fitur berlangganan yang menawarkan layanan sesuai paket yang dipilih. Untuk berlangganan, kamu perlu mendaftar sebagai pengguna dengan membuat akun terlebiih dahulu. Setelah itu, kamu bisa mendaftar langganan layanan ke Aloproteksi.

Berikut fitur berlangganan yang terdapat di Alodokter:

  • Aloproteksi: Chatting dengan Dokter

Layanan langganan aloproteksi yang pertama mencakup fitur chat online dengan dokter selama satu bulan. Dengan berlangganan fitur ini, kamu bisa melakukan konsultasi kapan saja dengan dokter. Kamu juga bisa mendapatkan rekomendasi mengenai perawatan dan resep obat. Fitur ini memiliki tarif sebesar Rp.39.000,- per bulan.

  • Aloproteksi: Kedua

Aloproteksi kedua menawarkan asuransi dan keuntungan yang lebih dibandingkan Aloproteksi pertama. Fitur ini memasang harga mulai dari Rp.125.000,-. Setelah berlangganan, kamu bisa melakukan konsultasi kesehatan dengan dokter pilihan secara bebas.

Selain itu, kamu juga dapat memperoleh rekomendasi dan resep dari dokter. Asuransi yang terdapat di fitur ini berperan sebagai perlindungan dari seluruh biaya rawat jalan serta pengobatan yang diperlukan.

  • Aloproteksi: Plus

Aloproteksi plus menawarkan lebih banyak keuntungan dibandingkan dua fitur berlangganan sebelumnya. Harga berlangganan Aloproteksi plus mulai dari Rp.250.000,- per bulan.

Layanan dalam fitur ini mencakup konsultasi unlimited, rekomendasi, dan resep dari dokter pilihan. Serta asuransi untuk seluruh biaya rawat jalan, rawat inap, serta obat.

Cara Menonaktifkan Alodokter

Cara Menonaktifkan Alodokter

Kamu bisa berhenti berlangganan layanan Alodokter untuk menonaktifkan fitur autodebet. Dengan demikian, pemotongan saldo juga akan berhenti. Kamu perlu mengajukan permohonan berhenti berlangganan ke pihak Alodokter.

Berikut kontak Alodokter untuk berhenti berlangganan:

Kedua kontak tersebut tercantum pada situs resmi Alodokter. Kamu bisa menyampaikan permohonan berhenti berlangganan melalui kontak tersebut.

Berikut cara mengajukan permohonan berhenti langganan melalui e-mail:

  • Buka email melalui aplikasi di ponsel ataupun browser
  • Buat email baru, ditujukan ke support@alodokter.com
  • Pada bagian Subjek e-mail tuliskan Permohonan Berhenti Berlangganan Layanan Alodokter
  • Kemudian pada badan e-mail tuliskan bahwa kamu ingin menghentikan langganan layanan Alodokter
  • Cantumkan pula username akun Alodokter, nama lengkap, nomor KTP, alamat e-mail, nomor Hp, dan rekening yang terdaftar pada program langganan Alodokter
  • Cantumkan juga alasan penutupan akun, lalu kirim email
  • Tunggu hingga pihak Alodokter selesai memproses penghentian berlangganan akun kamu.

Kamu juga bisa menyampaikan permohonan berhenti berlangganan ini melalui telepon. Nantinya kamu akan diminta melakukan konfirmasi dengan menyebutkan nama lengkap, nomor KTP, alamat e-mail, dan nomor rekening yang digunakan pada layanan Alodokter. Jadi, sebaiknya kamu menyiapkan data tersebut sebelum melakukan panggilan.

Cara Menghapus Akun Alodokter

Apabila memang tidak ingin menggunakan lagi layanan dari Alodokter, maka pelanggan juga bisa melakukan penghapusan akun. Saat dihapus, data dalam akun termasuk data pribadi pengguna akan ikut terhapus. Hal ini tertera dalam kebijakan privasi Alodokter.

Sebelum meminta penutupan atau penghapusan akun, pelanggan diminta untuk membatalkan langganan layanan terlebih dahulu.

Berikut cara menghapus akun Alodokter:

  • Buka e-mail baru ditujukan ke alamat support@alodokter.com
  • Pada bagian Subjek, tuliskan Permintaan penghapusan akun Alodokter
  • Tuliskan username akun Alodokter, e-mail dan nomor Hp terdaftar
  • Cantumkan pula nomor rekening yang terdaftar di akun Alodokter
  • Lalu tuliskan alasan kamu ingin menghapus akun
  • Kirimkan emai dan tunggu balasan dari pihak Alodokter
  • Jika permintaan diterima, maka kamu akan mendapatkan balasan dan diminta melakukan verifikasi kepemilikan akun
  • Lakukan verifikasi, lalu ikuti arahan customer service dari Alodokter hingga selesai

FAQ

  • Bisakah menghentikan langganan Alodokter tanpa e-mail?

Tidak bisa. Meskipun tim support Alodokter bisa juga dihubungi melalui telepon, kamu tetap akan diminta memberikan alamat e-mail yang terdaftar di Alodokter. Hal ini karena nantinya tim Alodokter perlu mengirimkan pesan melalui e-mail untuk keperluan verifikasi dan sebagainya.

  • Mengapa e-mail saya tidak mendapat balasan dari Alodokter?

Karena jumlah pelanggan yang banyak, kemungkinan e-mail yang masuk ke tim support Alodokter tidak akan langsung mendapat respon. Dengan kata lain, e-mail pelanggan perlu mengantre untuk menunggu pihak Alodokter menanggapi permintaannya.

Apabila dalam waktu satu minggu lebih belum mendapatkan e-mail balasan, maka kamu bisa mencoba mengirim e-mail sekali lagi.

  • Apakah akun alodokter akan terhapus secara permanen?

Ya, setelah kamu melakukan cara menghapus akun ini, maka akun Alodokter milikmu akan terhapus secara permanen. Sehingga kamu tidak bisa lagi log in menggunakan email yang tadinya terdaftar maupun mengakses layanan Alodokter seperti sebelumnya.

Jadi, pastikan untuk memikirkan baik-baik sebelum memutuskan untuk menghapus akun. Jika kiranya masih ingin menggunakan layanan Alodokter, mungkin lebih baik menonaktifkan akun Alodokter untuk sementara atau menghentikan langganan layanan berbayar.

Itulah cara menonaktifkan Alodokter dan menghapus akun Alodokter. Menonaktifkan akun dengan menghentikan layanan berlangganan tidak akan membuat akun kamu menghilang. Sehingga kamu masih bisa kembali menggunakan layanan yang sama dengan melakukan pendaftaran lagi.

Sedangkan menghapus akun Alodokter merupakan tindakan final. Sehingga akun yang sudah dihapus tidak akan bisa dipulihkan kembali. Oleh karena itu, pastikan untuk mempertimbangkan baik-baik sebelum menghapus akun Alodokter.

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

4 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

4 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

4 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

4 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

4 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

4 months ago