Bagaimana cara registrasi kartu Telkomsel? Telkomsel saat ini adalah provider terkemuka nomor satu di bidang telekomunikasi. Hal ini tentu saja, bukan tanpa alasan mengingat banyak sekali gebrakan yang di keluarkan dari produk-produk telkomsel. Seperti dari Simpati, Kartu As kartu Halo dan Loop dengan menawarkan berbagai paket yang menarik.
Setiap produk dari telkomsel memiliki kelebihan masing-masing, misalnya operator kartu Halo sebagai salah satu produk kartu pascabaya dengan harga yang cukup murah setiap bulannya. Kartu Halo dengan kuota yang melimpah, atau kartu As dengan berbagai pilihan kuota melimpah, dengan terjangkau mulai dari paket internet, paket nelpon dan paket SMS.
Daftar Isi
Agar kamu lebih mengetahui produk-produk dari Telkomsel, berikut akan dijelaskan secara rinci beberapa produk dari telkomsel yang sayang untuk dilewatkan. Selain itu, Kamu juga akan diberikan informasi terkait produk unggulannya :
Tagline dari kartu As yaitu ‘Pas Buat Semua’, yang artinya sangat cocok digunakan dari kalangan menengah hingga kalangan pelajar yang memiliki dana terbatas namun ingin memiliki paket kuota cukup melimpah.
Secara umum untuk skema paket bisa dibagi kedalam dua kategori yaitu paket sesama telkomsel dan paket ke operator lainnya. Kartu As biasanya mematok tarif nelpon di kisaran Rp. 111/5 detik yang berlakun 60 detik pertama kemudian Rp. 38/5 detik setelah 60 detik berikutnya.
Secara garis besar, dapat digunakan selama 24 jam penuh dengan masa aktif 30 hari dan paket seharga Rp. 60.000. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan kuota nelpon ke semua operator sebesar 200 menit. Ke semua operator berlaku juga ke sesama telkomsel.
Ada paket yang menarik dari kartu As yaitu ada tarif siang dan ada tarif malam. Untuk tarif siang hanya digunakan waktu siang saja dan tidak bisa digunakan kuota untuk malam hari, begitupun sebaliknya. Ini yang membedakan dengan produk lainnya yang rasanya cukup menarik untuk di gunakan sesuai dengan kebutuhan.
Bagi kawula muda, tentu waktu pertama kali membeli kartu perdananya sangat menarik untuk dimiliki. Pasalnya dari kemasan sudah memperlihatkan bahwa simPATI LOOP di desain untuk anak masa kini.
Saat ini harga dari kartu perdana simpati loop sangat murah yaitu hanya dibanderol dengan harga Rp. 5.000,- saja dan didalamnya sudah ada pulsa sebesar Rp. 5.000,- dengan masa berlaku pulsa hingga 30 hari kedepan.
Tarif bagi kartu simpati Loop terbagi ke dalam 3 bagian, yaitu ke sesama LOOPERS yang merupakan istilah bagi para pemegang kartu simpati LOOP, ke sesama telkomsel dan ke operator lain dengan harga dan kuota yang bervariasi.
Secara umum untuk biaya nelpon ke sesama LOOPERS adalah Rp. 197/menit yang berlaku dari jam 00.00 – 17.59 dan untuk jam 18.00 – 23.59 dipatok dengan harga Rp. 219/menit saja. Untuk biaya SMS akan dikenakan biaya sebesar Rp. 150/SMS dan biaya MMS akan dikenakan tarif sebesar Rp.1.500/MMS.
Bagi kamu pengguna simPATI LOOP yang hendak ingin menelpon ke kartu As, maupun ke produk lainnya yang masih 1 naungan dengan telkomsel. Maka tarif yang berlaku yaitu Rp. 274/menit yang dimulai pukul 00.00 hingga 17.59 dan tarif Rp. 329/menit yang dimulai pukul 18.00 hingga pukul 23.59. bagi kamu yang akan mengirimkan pesan singkat SMS tarif yang berlaku ke sesama telkomsel adalah Rp. 204/SMS dan untuk MMS dikenakan tarif sebesar Rp. 1.500/MMS.
Yang terakhir adalah tarif lintas operator dengan biaya nelpon sebesar Rp. 384/30 detik yang berlaku mulai jam 00.00 – 17.59 dan Rp. 439/30 detik yang dimulai pukul 18.00 – 23.59. untuk biaya SMS ke lintas operator dikenakan tarif Rp. 254/SMS dan biaya MMS dikenakan tarif Rp. 1.500/MMS.
Kamu yang memiliki pulsa cukup banyak untuk membeli paket internet atau paket lainnya tidak perlu khawatir ketika akan melakukan panggilan telpon karena di atas adalah penjelasan biaya secara reguler tanpa menggunakan paket.
Berbeda halnya dengan menggunakan paket maka kamu akan mendapatkan sejumlah kuota yang disesuaikan dengan harga paket tersebut untuk dipergunakan baik ke sesma LOOP, sesama telkomsel maupun antar operator seluler.
Bagi kamu yang tertarik dengan berbagai keunggulan dari telkomsel, tentu saja kamu harus membeli salah satu produk dari telkomsel tersebut. Kamu yang ingin jaringannya tersebar luar hingga ke pelosok daerah maka bisa memilih kartu simPATI, bagi kamu yang ingin mengaktifkan berbagai jenis paket menarik dan murah meriah bisa memilih kartu As, atau mungkin jika kamu ingin memiliki kartu pasca bayar bisa membeli kartu Halo sebagai pilihan utamanya.
Namun dari kesemuanya yang perlu kamu perhatikan adalah setiap membeli kartu SIM baru maka jika ingin mengaktifkannya adalah harus melakukan registrasi terlebih dahulu. Registrasi ini bukan tanpa alasan karena berasal dari kebijakan pemerintah yang berlaku mulai dari tahun 2017.
Tujuannya yaitu agar setiap pengguna kartu prabayar maupun pasacabayar bisa menikmati dalam berkomunikasi tanpa adanya gangguan atau lebih parahnya adalah ancaman dari orang – orang yang tidak bertanggung jawab.
Sebelum melanjutkan ke cara registrasi kartu Telkomsel, ada beberapa persyaratan yang perlu kamu siapkan jika akan melakukan registrasi kartu telkomsel, diantaranya :
Jika ingin melakukan pendaftaran kartu Telkomsel, ada beberapa langkah cara registrasi kartu Telkomsel berikut ini :
Cara registrasi kartu Telkomsel melalui SMS bisa dilakukan dengan beberapa tahapan, diantaranya :
Cara registrasi kartu Telkomsel berikutnya ialah melalui website resmi Telkomsel. Adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut :
Itulah 2 pilihan cara registrasi kartu Telkomsel yang bisa Kamu pilih sesuai dengan tingkat kemudahan. Semoga bermanfaat!
WIGATOS - Kendaraan yang aman dan nyaman tentu membutuhkan perawatan yang optimal, termasuk dalam hal… Read More
Kudus, kota kecil yang terletak di Jawa Tengah, memiliki daya tarik tersendiri dalam berbagai aspek,… Read More
Tahukah kamu? Kalau XL Axiata kini tengah berusaha untuk bisa meningkatkan kebutuhan pelanggan terutama untuk… Read More
Bagaimana cara menghilangkan iklan di HP OPPO ? iklan merupakan salah satu hal yang umum… Read More
Siapa sih yang nggak tertarik jadi kurir Lazada? Apalagi cara daftar kurir Lazada ternyata mudah… Read More
Penggunaan layanan SMS Banking BRI saat ini memang sudah menjadi primadona bagi nasabah BRI. Mengingat… Read More