Apa itu EKG? EKG atau elektrokardiogram ialah sebuah tes pengukuran sekaligus perekaman aktivitas listrik organ jantung memakai mesin pendeteksi elektrokardiograf atau impuls listrik. EKG dapat menerjemahkan impuls listrik ke dalam grafik yang nantinya ditampilkan di layar pemantau. Menggunakan prosedur ini bisa dikatakan cepat, aman serta tidak menyakitkan mengingat dilakukan tanpa syatan dan aliran arus listrik. Lalu, bagaimana cara membaca EKG?
Daftar Isi
Sebelum membahas cara membaca EKG, alangkah baiknya Kamu mengetahui jenis-jenis EKG di rumah sakit terlebih dahulu :
Pada pemeriksaan ini, biasanya pasien atau penderita kondisinya harus berbaring. Saat tes berlangsung, biasanya pasien tak akan diperkenankan bergerak sebab bisa berpengaruh pada hasil pemeriksaan. Hasil impuls listrik akibat pergerakan otot dapat mengganggu pemeriksaan jantung. Biasanya tes ini berlangsung selama 5-10 menit.
Biasanya pemeriksaan ini akan dilakukan selama 24 jam kurang lebih. Pasien akan diperbolehkan bergerak dengan normal. Pemeriksaan ini umumnya dipakai pada pasien yang memiliki gejala gangguan organ jantung yang tidak terlihat ketika dilakukan tes resting EKG. Selain itu, Ambulatory ECG pun biasanya dipakai pada pasien tertentu yang baru sembuh dari gangguan serangan jantung dalam memonitor kerja organ jantung.
Biasanya tes ini dilakukan untuk merekam keadaan jantung penderita saat melakukan aktivitas. Selain itu, alat EKG akna ditempelkan lalu pasien diminta berjalan memakai sepeda statis atau treadmill. Untuk tes EKG yang satu ini biasanya harus dilakukan mulai 15-30 menit.
Jika sudah menjalani tes pemeriksaan EKG tertentu, biasanya dokter akan memperoleh hasil cetakan tes EKG. Gambar EKG yang normal biasanya menunjukkan ritme yang khas dihasilkan pada jantung. Terdapat 5 komponen dasar tertentu yang harus dimiliki pada rekaman EKG yang normal. Biasanya meliputi segmen PR, gelombang P, gelombang T, gelombang ST, dan gelombang kompleks QRS.
Dalam pembacaan EKG, terdapat 7 kriteria yang dapat digunakan dalam menilai hasil dari gelombang rekam jantung. Kriteria inilah yang dapat menentukan normal atau tidaknya hasil gelombang EKG> Adapun 7 kriteria menginterpretasikan hasil dari EKG tersebut diantaranya irama, frekuensi, jarak P-QRS, gelombang P, segmen S-T, gelombang T dan kompleks QRS.
Untuk lebih jelasnya, berikut cara membaca EKG irama jantung yang bisa Kamu pelajari :
Untuk menentukan irama pada jantung, maka urutan yang wajib ditentukan ialah berikut ini :
Cara membaca EKG berikutnya ialah menentukan irama jantung. Untuk menentukan irama jantung sebenarnya tidak susah. Kamu hanya perlu membandingkan gelombang R pada tiap-tiap kotak. Apabila jumlah kotak dilalui R sama, dapat dipastikan irama pada jantung itu teratur atau reguler. Namun sebaliknya, jika antara interval R ke R lainnya tidak sama dapat dipastikan irama jantung pada penderita atau pasien tidak beraturan.
Ada 3 tahapan dalam pembacaan irama jantung atau rhythm jantung, diantaranya :
Nah, itulah tahapan cara membaca EKG irama jantung pada penderita yang dapat dilakukan untuk menentukan apakah irama jantungnya beraturan atau tidak beraturan.
EKG dilakukan apabila seseorang mengalami gejala gangguan penyakit jantung, misalnya saja seperti cepat lelah, jantung berdebar, gangguan pada irama jantung, badan lemas, sulit bernafas, dan nyeri dada. Tes EKG bertujuan untuk mendeteksi gangguan kesehatan terkait dengan organ jantung. Mulai dari serangan jantung, gangguan elektrolit, penyakit jantung koroner, evaluasi efektivitas alat pacu organ jantung, keracunan serta efek samping dari obat-obatan.
Selain itu, biasanya EKG memberikan efek samping seperti reaksi alergi di kulit yang disebabkan oleh elektrode yang telah ditempelkan ke tubuh. Biasanya rasa nyeri akan timbul ketika elektrode dicabut sesudah pemeriksaan EKG dilakukan.
Kelainan pada organ jantung yang timbul dan hilang terkadang menjadi sulit dideteksi dengan hanya melakukan pemeriksaan EKG. Dalam kasus ini, adanya kelainan jantung akan dideteksi melalui pemeriksaan pada aktivitas listrik jantung. Biasanya hal ini berbeda dari pemeriksaan EKG standar, diantaranya :
Selain memahami cara membaca EKG, Kamu juga perlu mengetahui prosedur pelaksanaan EKG sebagai berikut :
Sebenarnya tak ada persiapan secara khusus dalam pemeriksaan EKG. Sebab biasanya pemeriksaan ini dilakukan dalam kondisi gawat darurat. Selain itu, EKG dilakukan saat mendeteksi terjadinya serangan jantung serta untuk mengetahui kelainan jantung. Apabila pemeriksaan EKG direncanakan, biasanya Kamu akan dianjurkan untuk menghindari penggunaan minyak, losion maupun bedak di tubuh terutama area dada.
Ini dapat menyulitkan proses penempelan elektrode di dalam tubuh. Selain itu, pastikan dokter yang menangani mengetahui riwayat suplemen dan obat-obatan yang dikonsumsi.
Prosedur pelaksanaan EKG sendiri berlangsung singkat, biasanya hanya memerlukan waktu selama 5-8 menit saja. Pada pelaksanaannya, Kamu diminta melepaskan baju bagian atas beserta aksesoris yang terdapat pada kantong baju sebelum melakukan pemeriksaan. Ketika pemeriksaan berlangsung, maka elektrode akan ditempelkan pada lengan, tungkai dan dada.
Jumlah pemasangan elektrode biasanya dari 10-12 buah, berukuran kecil dan berbahan plastik. Setiap kabel elektrode terhubung pada mesin EKG, digunakan untuk merekam kelistrikan jantung. Selain itu, dokter biasanya akan menginterpretasi hasil dari pemeriksaan di layar pemantau, lalu hasilnya dicetak di dalam kertas.
Pasien biasanya dapat beraktivitas seperti umumnya sesudah dilakukan EKG, terkecuali apabila hasil pemeriksaan EKG menunjukkan kelainan atau abnormal. Dalam kasus ini, akan dibatasi aktivitas tertentu sesuai penyakit yang diderita. Adapun hasil rekaman EKG dapat didiskusikan kembali dengan dokter spesialis dengan membuat janji setelahnya, atau bisa juga langsung didiskusikan sesudah mendapat hasilnya.
Informasi yang dapat Kamu peroleh dari hasil pemeriksaan EKG diantaranya ialah irama jantung, denyut jantung, suplai oksigen dan struktur otot jantung. Selain itu, pemeriksaan lanjutan akan dilakukan berdasarkan hasil temuan EKG.
Demikian ulasan tentang cara membaca EKG, jenis-jenis EKG dan prosedur pemeriksaan EKG itu sendiri. Semoga informasi di atas bermanfaat!
Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More
Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More
Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More
WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More
Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More
Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More