Absensi

Cara Dongkrak Mobil

Bagaimana cara dongkrak mobil? Peralatan apa saja yang dibutuhkan untuk mendongkrak mobil? Apakah kita bisa mendongkrak mobil dengan seorang diri?

Untuk sebagian pemilik mobil, tentunya mereka sudah harus terlebih dahulu mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan, untuk berjaga-jaga ketika Mungkin kondisi mobil mereka berada dalam situasi yang tak terduga. Misalnya seperti pecah ban, kerusakan pada velg, atau bahkan kondisi mobil tidak mau menyala.

Itulah sebabnya Tak jarang pemilik mobil membawa seluruh kebutuhan, ataupun peralatan untuk memperbaiki kerusakan tersebut di dalam bagian belakang mobil. Biasanya peralatan yang dibawa adalah kunci pas, kunci T, ban serep atau ban cadangan, kabel untuk melakukan jumper ketika mobil mati, dan juga dongkrak.

Biasanya peralatan tersebut disimpan dalam sebuah box khusus, yang memang diperuntukkan untuk memperbaiki mobil, ketika terjadi masalah yang tak terduga. Oleh sebab itu penting untuk kita mengetahui fungsi-fungsi dan juga kegunaan dari peralatan yang kita bawa.

Dan yang paling penting adalah kita mengerti cara membongkar dan juga memasang, bagian yang mungkin rusak atau harus diganti pada mobil. Sebab dengan begitu tentunya kita bisa mengatasi masalah yang tak terduga, ketika mungkin berada di jalan dan jauh dari bengkel mobil.

Salah satu hal yang penting untuk diketahui adalah, cara menggunakan dongkrak. Sebagaimana kita tahu fungsi dongkrak sendiri kerap digunakan para pemilik mobil, ketika roda atau ban mobil mengalami kerusakan seperti bocor atau ban pecah.

Maka dari itulah fungsi dongkrak ini, berguna untuk mengangkat mobil agar nantinya pengendara bisa mengganti ban yang mengalami kerusakan tadi, dengan ban yang baru. Oleh karena itulah kita wajib membawa dongkrak dan juga ban serep, sebagai antisipasi apabila terjadi masalah yang tak terduga.

Oleh sebab itu kali ini kita akan membahas lebih lanjut tentang cara dongkrak mobil, terlebih untuk para pengendara yang mungkin saja belum mengerti cara penggunaannya.

Cara Dongkrak Mobil

Mendongkrak Mobil

Langkah1: Siapkan peralatan yang dibutuhkan

Seperti yang sudah dijelaskan pada paragraf di atas, kita harus terlebih dahulu memiliki perlengkapan seperti kunci-kunci, yang nantinya berguna untuk membuka baut pada ban yang akan diganti. Selain itu tentunya kita tak lupa harus mempersiapkan dongkrak serta juga ban serep, sebagai pengganti ban yang rusak.

Untuk ukuran kunci yang harus dipersiapkan cukup bervariasi, mulai dari ukuran 14, 19, ataupun 22. Semua tergantung dari ukuran baut velg atau ban yang ada pada mobil. Karena tiap mobil sendiri akan memiliki ukuran baut yang berbeda-beda.

Langkah2: Posisikan dongkrak di bawah mobil

Setelah persiapan kunci dilakukan, maka kita bisa meletakkan dongkrak di bagian bawah atau kolong mobil. Nah disinilah kita harus mengetahui posisi yang tepat. Misalkan kerusakan pada ban terjadi di bagian kanan, maka dari itu kita bisa meletakkan dongkrak di bagian kolong mobil, dengan agak menggeser ke bagian kanan.

Langkah3: Kencangkan tuas pada dongkrak

Sebagaimana kita tahu, cara kerja dari dongkrak sendiri adalah mengangkat dan juga menahan beban seperti mobil. Nah disinilah kita harus menggunakan tuas yang biasanya ada pada dongkrak, untuk memberikan gaya dorong untuk nantinya dongkrak akan menahan mobil, dan mempermudah pengguna untuk mengganti bar.

Setelah tuas dirasa kencang, maka kita bisa menekan tuas tersebut sampai mobil terangkat sedikit. Jangan lupa untuk menarik tuas rem tangan, agar mobil tidak bergerak, dan pastikan juga kalian berada di jalanan yang datar.

Barulah kita bisa mengunci tuas pada dongkrak, agar dongkrak tidak menurun, dan melepaskan gaya tahan dongkrak. Untuk mengencangkannya kalian bisa menahan tuas tersebut, atau mengencangkannya dengan kunci pas.

Langkah4: Buka baut pada ban

Setelah dirasa dongkrak sudah mengangkat mobil, maka selanjutnya kita tinggal membuka baut yang ada pada velg atau ban mobil. Seperti biasa, kita bisa menggunakan kunci pas, kunci shok, atau bahkan kunci kolong. Namun untuk mempermudah, kalian disarankan menggunakan kunci shok.

Lepas baut pada ban yang akan diganti, setelah itu lepaskan velg dan juga ban dari as mobil. Setelah itu simpan ban yang rusak tadi, ke dalam bagian bagasi belakang, atau bahkan cover dari ban serep.

Langkah5: Pasang ban baru atau ban serep

Selanjutnya adalah, kita tinggal memasang ban serep yang sudah kita persiapkan sebelumnya, untuk menggantikan ban yang rusak. Cara pemasangannya juga tak jauh berbeda seperti pada saat melepasnya. Pastikan posisi ban sudah benar, lalu kemudian Kencangkan baut yang dilepas tadi, dengan menggunakan kunci shok sampai benar-benar kencang.

Jika Mungkin kalian tidak membawa ban serep, kalian bisa menghubungi layanan bengkel online seperti go auto dari go-jek, untuk meminta mereka mendatangi kalian, dan melakukan perbaikan pada ban yang mengalami kerusakan. Namun tentunya akan ada biaya yang harus dikeluarkan.

Langkah6: Turunkan tuas dongkrak secara perlahan

Setelah ban terpasang, langkah terakhir adalah kita tinggal menurunkan dongkrak tadi. Nah disini kalian bisa menurunkan dongkrak, dengan kembali menaik turunkan tuas dongkrak, sampai dongkrak turun, dan mobil kembali berpijak seperti biasa.

Setelah itu ambil dongkrak yang ada di kolong mobil, dan simpan kembali ke tempat semula, dan jangan lupa untuk melepas tuas yang sebelumnya kita Kencangkan dengan menggunakan kunci.

Cara di atas tadi tak hanya sekedar mengajarkan kalian untuk menggunakan dongkrak saja, melainkan juga Bagaimana cara mengganti ban dengan menggunakan dongkrak. Karena pada dasarnya fungsi dongkrak sendiri kerap digunakan ketika mobil mengalami kerusakan pada ban.

Apabila kalian tidak sempat atau tidak memiliki persiapan berupa kunci dan juga dongkrak, kalian bisa meminta bantuan kepada pengendara mobil lain untuk meminjam dongkrak.

Atau jika mungkin kerusakan atau masalah pada ban terjadi di jalan tol, kalian bisa menghubungi pihak tol untuk datang dan membantu kalian untuk melakukan penggantian ban yang rusak dengan yang baru, atau mungkin melakukan towing, atau menderek mobil kalian hingga sampai ke bengkel atau tempat servis terdekat.

Oleh sebab itu, membawa peralatan dan juga perlengkapan seperti kunci-kunci dan juga dongkrak serta ban serep, cara menjadi salah satu langkah terbaik dan juga antisipasi, ketika menghadapi kondisi yang tak diduga-duga.

Maka dari itu pastikan ketika Mungkin kalian akan melakukan perjalanan jauh, kalian sudah mempersiapkan semuanya dengan baik dan lengkap. Untuk menghindari kondisi yang tak diinginkan ketika berada di jalan raya.

Jangan lupa untuk menepi, apabila mobil mengalami kerusakan. Usahakan kalian Memberi signal berupa lampu sein, ataupun lampu hazard yang bisa dihidupkan melalui dashboard mobil, sebagai tanda jika kalian sedang berada dalam kondisi darurat atau membutuhkan pertolongan.

Sebagai penutup itulah beberapa cara dongkrak mobil yang bisa kalian gunakan, lebih untuk kamu yang belum mengerti cara menggunakan dongkrak. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi yang baik untukmu, dan semoga bermanfaat.

Recent Posts

2 Cara Mengganti Nomor M Banking BCA Paling Mudah

WIGATOS.com | Mengganti nomor di layanan perbankan digital seperti M Banking BCA bisa menjadi langkah… Read More

15 hours ago

Cara Menggadaikan Barang di Pegadaian dengan 7 Langkah

WIGATOS.com | Menggadaikan barang di Pegadaian dapat menjadi solusi finansial yang berguna ketika kamu membutuhkan… Read More

4 days ago

Cara Mengurus ATM BRI yang Hilang dengan 5 Langkah Cepat

WIGATOS.com | Kehilangan ATM BRI bisa menjadi pengalaman yang menegangkan, karena selain kehilangan akses ke rekening… Read More

4 days ago

Cara Mengaktifkan Kartu ATM yang Terblokir dengan 2 Metode

WIGATOS.com | Pernahkah kamu mengalami situasi di mana kartu ATM kamu terblokir? Terlepas dari alasan… Read More

5 days ago

Cara Menonaktifkan Kartu Kredit BNI dengan 6 Langkah

WIGATOS.com | Menonaktifkan kartu kredit BNI bisa menjadi langkah yang perlu dilakukan dalam berbagai situasi,… Read More

6 days ago

Cara Mengecek Tagihan WOM Finance Lewat Aplikasi DANA

WIGATOS.com | Mengecek tagihan dari layanan keuangan seperti Wom Finance adalah langkah penting dalam menjaga keuangan… Read More

1 month ago