Cara Request Pickup Sicepat

Jika kamu membangun bisnis online, tentu saja penting untuk bekerja sama dengan jasa ekspedisi. Salah satunya adalah dengan jasa ekspedisi SiCepat. Menariknya lagi, SiCepat menawarkan fitur ruquest pick up sehingga memungkinkan kurir untuk menjemput paket langsung dari rumah. Lantas, bagaimana cara request pickup SiCepat?

Siapa Saja Yang Dapat Menggunakan Fitur Request Pick Up?

Sebenarnya siapapun bisa menggunakan fitur ini, namun yang paling cocok menggunakan fitur request Pick Up adalah bagi para online seller. Terutama bagi yang berjualan lewat social Commerce tanpa melalui e-commerce dengan rata-rata pengiriman volume paket mulai dari 1 hingga 3 paket setiap harinya.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, karena tidak ada batasan minimal pengiriman paket atau barang kepada pelanggan. Maka jika kamu meminta pengiriman 1 paket sekalipun,  sudah bisa dikirimkan ke alamat sesuai dengan permintaan.

Cara Request Pick Up SiCepat

Cara Request Pickup Sicepat

Jika kamu ingin melakukan request jemput paket dengan jasa ekspedisi SiCepat, kamu bisa coba langkah-langkahnya berikut :

1. Cara Request Pick Up SiCepat lewat WA

Metode yang pertama adalah dengan menggunakan WhatsApp SiCepat. Begini langkah-langkahnya :

  • Simpan terlebih dahulu nomor WA SiCepat berikut ini : 0813 1920 0030
  • Setelah menyimpannya, sekarang mulai untuk chat nomor WA tersebut.
  • Nantinya kamu akan mendapatkan pesan masuk dan akan di alihkan pada menu SiCepat Klik.
  • Pada menu yang tersedia, sekarang pilihlah menu Layanan Pick Up.
  • Lalu, mulai mendaftar dengan klik Daftar Pelanggan.
  • Silakan lengkapi proses pendaftarannya dengan memasukkan kolom-kolom yang tersedia mulai dari nama, alamat, dan alamat email yang aktif.
  • Sekadar info, untuk pendaftaran ini hanya dilakukan pada awal pendaftaran saja, namun jika ingin mengirimkan barang kembali tidak perlu mengisinya lagi.
  • Setelah itu, sekarang lanjutkan dengan masuk pada menu Saldo Logistik untuk melakukan top up saldo pembayaran ongkos.
  • Apabila sudah pada tahapan tersebut, sekarang tinggal masuk pada menu Create Order dan masukanlah barang secara detil yang akan dikirim tersebut.
  • Lanjutkan dengan klik Pick Up agar kurir datang dan melakukan proses pembayaran ongkos.
  • Langkah terakhir jangan lupa untuk print detail pengiriman barang dengan caraa masuk pada menu Print Shipping Label, agar resi pengiriman bisa ditempelkan pada paket tersebut.

2. Cara Request Pickup SiCepat lewat Aplikasi Shopee

Jika kamu bekerja sama dengan Shopee, bisa coba melakukan permintaan pickup Sicepat lewat aplikasi Shopee berikut ini :

  • Buka aplikasi shopee dan masuk pada menu notifikasi.
  • Pada bagian ini, klik opsi Notifikasi Toko.
  • Lalu, akan muncul kembali beberapa menu, silakan pilih menu Status Pesanan.
  • Sekarang pilihlah jasa ekspedisi salah satu pesanan menggunakan SiCepat.
  • Nantinya shopee akan secara otomatis menampilkan rincian pesanan mulai dari alamat, metode pembayaran, hingga batas maksimal waktu pengiriman.
  • Lalu, masuk pada opsi Atur Pengiriman dan pilih opsi lanjutan yaitu Pick Up.
  • Ikuti Langkah berikutnya hingga adanya konfirmasi yang menyatakan bahwa proses pengiriman paket dengan menggunakan SiCepat dapat diproses.

3. Melalui Aplikasi Tokopedia

Selain melalui Shopee, kamu juga dapat melakukan request pickup di Tokopedia, dengan langkah-langkah berikut :

  • Buka terlebih dahulu aplikasi Tokopedia milik kamu.
  • Sekarang masuk pada menu Konfirmasi Pengiriman. Di sana akan muncul kode atau nomor resi SiCepat yang hendak di proses.
  • Lalu, pilih opsi Cetak Kode Booking, maka akan muncul halaman informasi dengan bacode dan juga nomor resi pengiriman.
  • Silakan cetak barcode yang akan ditempelkan pada paket.
  • Teerakhir klik menu Pick Up agar kurir bisa segera mengambil paket yang akan dikirimkan kepada pelanggan.

Itulah 4 cara request pickup SiCepat yang bisa kamu lakukan baik melalui Tokopedia, Shopee, Bukalapak, hingga Whatsapp!

 

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

5 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

5 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

5 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

5 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

5 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

5 months ago