iPhone bisa dikatakan sebagai smartphone eksklusif karena selain harganya yang cukup mahal, juga memiliki banyak fitur premium di dalamnya. Mengingat iPhone memiliki sistem OS tersendiri bernama iOS, maka sudah pasti pengaturan iPhone akan berbeda dari android, termasuk dalam cara setting hotspot iPhone.
Daftar Isi
Cara Setting Hotspot iPhone
Hotspot merupakan konektivitas favorit bagi banyak pengguna ponsel pintar, selain Wifi. Maka dari itu, penting sekali mengetahui pengaturan hotspot di iPhone bagi pengguna. Begini penjelasannya :
Selanjutnya masuk pada menu Setting atau Pengaturan.
Setelah masuk pada menu setting, sekarang masuk ke salah satu menu di dalamnya yaitu Menu Seluler.
Temukan dan pilih opsi Pengaturan Jaringan.
Sekarang, pilih opsi lanjutannya yaitu Jaringan Data Seluler.
Di halaman berikutnya, ada beberapa kolom kosong yang wajib kamu isi, silakan isi data sesuai kolom yang disediakan.
Lakukan pengisian data APN (Access Pont Name), sehingga iPhone kamu bisa dengan mudah mengambil data internet melalui paket data provider seluler yang kamu pakai.
Apabila sudah mengisinya, klik tombol Konfirmasi.
Selanjutnya, inputkan pada opsi pengaturan LTE, hostpot pribadi dan data seluler pada kolom APN menggunakan nama “internet“. Sementara nama pengguna dapat dikosongkan, lalu isi password sesuai keinginan.
Selesai, hotspot pada iPhone telah aktif dan siap digunakan.
Untuk mengecek apakah hotspot berjalan dengan baik yaitu melakukan pengujian lewat hp lain terkait jaringan hotspot iPhone tersebut. Jika sinyal yang dipancarkan dari iPhone tersedia, maka sudah bisa dipastikan bahwa hotspot iPhone telah berhasil di aktifkan.
2. Cara Setting Hotspot iPhone lewat Bluetooth
Buka iPhone kamu terlebih dahulu.
Langkah selanjutnya yaitu tinggal mengaktifkan Bluetooth pada iPhone. Pengaktifkan Bluetooth bisa melalui menu shortcut atau bisa juga melalui menu Setting.
Jika sudah mengaktifkannya, sekarang keluar dari pengaturan tersebut dan kembali ke halaman depan iPhone.
Lalu, buka menu Hotspot Pribadi dan klik Pengizinan Akses agar fiturnya bisa aktif.
Di halaman ini akan terdapat 2 opsi, silakan bisa pilih Nyalakan Wifi dan Bluetooth.
Pengaturan pada iPhone telah selesai, untuk mengujinya apakah hotspot dari iPhone sudah bisa digunakan atau tidak bisa dengan menggunakan hp lainnya. Selanjutnya, lihat pancaran sinyal dari iPhone apakah tesedia atau tidak.
Jika telah tersedia, maka sudah pasti bisa digunakan oleh hp lain atau bahkan laptop atau komputer yang sengaja ingin di hubungkan dengan hotspot iPhone yang telah di aktifkan tersebut.
3. Cara Setting Hotspot iPhone lewat USB
Siapkan terlebih dahulu kabel USB lalu silakan sambungkan ke iPhone milik kamu.
Selanjutnya, untuk sisi kabel USB lainnya colokkan ke perangkat lain yang akan menerima sinyal hotspot dari ipone tersebut.
Apabila telah tersambung dengan benar, sekarang pada iPhone masuk pada menu Setting.
Di bagian ini, scroll dan cari menu Hotspot Pribadi.
Lalu, silakan masuk ke opsi Izinkan Akses agar dengan mudah menggunakan fitur hotspot.
Di halaman tersebut, pasti akan terdapat beberapa pilih opsi untuk hotspot yang akan di aktifkan. Kamu cukup pilih opsi Sharing Menggunakan USB.
Silakan cek perangkat lain yang terhubung dengan iPhone, seharusnya hotspot sudah bisa digunakan.
Dengan cara setting hotspot iPhone di atas, maka dapat mempermudah kamu untuk saling berbagi koneksi internet. Meskipun jarang atau mungkin belum pernah memakai hotspot di iPhone sebelumnya, tetap saja metode di atas penting di kala kamu sedang urgent.