Cara Mengisi Paket IM3

IM3 adalah salah satu produk operator dari Indosat Ooredoo, termasuk salah satu provider populer di Indonesia. Jangkauan sinyal yang luas dan beragamnya paket yang ditawarkan IM3, membuat provider ini selalu menjadi pilihan. Cara mengisi paket IM3 juga sangat mudah dilakukan ketika kamu kehabisan kuota.

Pilihan paket internet yang ditawarkan IM3 hadir dengan pilihan harga bervariasi. Umumnya harga ini dibedakan tergantung dari masa aktif, jumlah kuota hingga tambahan layanan lainnya untuk tiap paket IM3 yang ditawarkan.

Indosat sendiri telah menyediakan 7 jenis paket kuota internet Indosat, seperti Freedom Combo, Freedom Internet, Yellow, Freedom Kuota, Freedom Apps dan Extra Booster.

Cara Mengisi Paket IM3

Cara Mengisi Paket IM3

Kehabisan kuota? Kini tidak perlu bingung lagi harus ngapain, sebab kamu bisa melakukan isi pulsa IM3 terlebih dahulu di counter terdekat. Lalu daftarkan paket internet sesuai dengan paket yang kamu inginkan pada kartu IM3.

Selain isi pulsa terlebih dahulu, kamu juga bisa membeli voucher IM3 untuk beli paket internet IM3. Langsung saja, berikut cara mengisi paket IM3 dengan mudah!

Cara Mengisi Kuota Indosat Dengan Pulsa

Bagi yang sudah mempunyai pulsa reguler atau mungkin masih memiliki pulsa reguler, kamu bisa coba cara mengisi kuota indosat dengan pulsa memakai kode UMB di bawah ini.

Untuk mengisi kuota Indosat dengan pulsa yang pertama, kamu bisa menggunakan kode UMB. Caranya hanya menggunakan menu panggilan telepon di hp saja. Begini langkah-langkahnya :

  • Masuk ke aplikasi panggilan telepon di hp.
  • Silahkan ketik kode UMB Indosat di nomor *123#.
  • Selanjutnya, tinggal pilih paket mana yang kamu mau.

Sebelum menggunakan cara ini, kamu harus mengecek sisa pulsa terlebih dahulu. Atau pilih paket internet yang kamu inginkan sesuai dengan sisa pulsa yang ada.

Jika kamu kebingungan dengan paket internet apa saja yang tersedia di kode *123#, berikut kami rangkum beberapa pilihan kode dial untuk paket Indosat :

1. Kode Dial Untuk Freedom Internet

Untuk memilih paket Freedom Internet Indosat, kamu dapat memakai kode *123*2#. Berikut ini beberapa pilihan paket freedom yang dapat dipilih berdasarkan kuotanya :

  • 1 GB per 2 hari Rp. 5.000
  • 2 GB untuk 5 hari Rp. 10.000
  • 5GB per 5 hari Rp. 15.000
  • 7GB per 7 hari Rp. 20.000
  • 2 GB untuk 30 hari Rp. 16.500
  • 4GB per 30 hari Rp. 27.500

2. Kuota Deals

Cara mengisi paket IM3 untuk mengaktifkan kuota deals dengan pulsa, kamu hanya perlu menghubungi nomor *123*60#. Paket internet ini sangat cocok bgai kamu yang tertarik menikmati internet tapi ramah dikantong. Kuota yang tersedia pada paket ini antara 20GB-50GB dengan pilihan masa aktif berbeda.

3. Internet Harian

Jika tidak memungkinkan mengisi pulsa untuk membeli kuota, namun sisa pulsa yang kamu miliki hanya cukup untuk mengaktifkan paket internet sehari, maka kamu bisa pilih paket internet harian. Untuk paket internet harian yang dapat dipilih adalah paket 1GB per 2 hari yang bertarif Rp. 5 ribu dan paket 7GB/7 hari seharga Rp.20.000.

4. Paket Extra Booster

Kamu bisa mengaktifkan paket Extra Booster dengan menghubungi kode dial *123*222#. Di dalam paket ini ada tambahan FUP atau batas penggunaan wajar sesuai dengan paket internet yang dipilih. Sehingga kecepatan internet yang anda miliki tidak menurun.

Beberapa pilihan paket Extra Booster IM3 atau Indosat yang dapat kamu pilih, berikut :

  • Extra 15GB dan Booster 5GB dengan tarif Rp. 40 ribu.
  • Extra 10GB dan Booster 3GB dengan tarif Rp. 25 ribu.
  • Extra 5GB dan Booster 1 GB dengan tarif Rp. 10 ribu.
  • Booster Apps 1 GB dengan tarif Rp. 5.000.

5. Paket Freedom U

Cara mengisi paket IM3 untuk paket Freedom U, kamu bisa menggunakan kode dial *123*5#. Berikut beberapa opsi paket Freedom U IM3 yang dapat kamu pilih :

  • 2GB dan 7,5 GB Apps dengan tarif Rp. 40 ribu.
  • 3GB dan 15GB untuk Apps dengan tarif Rp. 60 ribu.
  • 7GB dan 20GB apps bertarif Rp. 80 ribu.
  • 10GB dan 25 GB apps dengan tarif Rp. 100 ribu.

6. Paket Sensasi Gratis Youtube dan Instagram

Kamu juga dapat memilih paket sensasi gratis Youtube dan Instagram dengan memakai kode dial phone di *400*8#. Kode dial phone ini menawarkan pilihan paket berbeda. Di samping itu, pilihan paket sensasi juga menawarkan paket internet yang baru, mengobrol sepuasnya hingga 24 jam dan akses Instagram serta Youtube gratis.

Sebagai catatan, untuk kode dial setiap paket yang ditawarkan bisa saja berubah atau berbeda seiring waktu sesuai kebijakan. Jadi, bisa dicek terlebih dahulu apakah kode dial up di atas bekerja ataukah tidak.

Cara Mengisi Paket IM3 Pakai Voucher

Cara mengisi paket IM3 selanjutnya adalah dengan menggunakan voucher. Untuk metode yang satu ini, kamu harus beli voucher terlebih dahulu baik di konter pulsa atau layanan lainnya. Ada dua voucher yang bisa dipilih yaitu voucher paket atau voucher pulsa Indosat. Langsung saja, berikut panduannya :

1. Melalui Aplikasi MyIM3

Sebelumnya, kamu harus gosok terlebih dahulu kode voucher Indosat Ooredoo pada voucher yang sudah dibeli. Kemudian ikuti cara memasukkan kode voucher Indosat dengan aplikasi MyIM3 berikut :

  • Silahkan download dan install MyIM3 di Google Play Store atau App Store, buka aplikasinya.
  • Daftarkan terlebih dahulu memakai nomor hp IM3 milikmu.
  • Jika sudah, pada menu beranda silakan tekan Isi Ulang.
  • Inputkan nomor hp IM3.
  • Klik Masukkan Voucher. Dari sini, masukkan kode voucher yang berisi 14 digit kode yang telah kamu gosok tadi.
  • Ketuk Lanjutkan.
  • Selesai, kini pulsa atau paket internet IM3 kamu berhasil terisi.

2. Dengan Menggunakan Scan QR

Kamu juga dapat mengisi voucher Indosat menggunakan scan QR, ini langkah-langkahnya :

  • Buka My IM3 Apps seperti biasa, sama dengan cara di atas.
  • Tekan pilihan Isi Ulang.
  • Inputkan nomor ponsel.
  • Pilih Masukkan Voucher.
  • Tekan ikon Scan Kode QR.
  • Silahkan arahkan perangkat kamera ponsel ke dalam kode voucher berisi sebanyak 14 angka.
  • Jika telah terbaca, tekan Lanjutkan.
  • Selesai.

3. Melalui Kode Dial

Kamu juga dapat mengisi paket internet IM3 dengan mengisi voucher lewat dial up, berikut langkah-langkahnya :

  • Gosok kode voucher sampai terlihat 14 digit angka.
  • Buka menu panggilan atau dial.
  • Inputkan kode voucher, caranya dengan mengetikkan angka *556*14 angka kode voucher#.
  • Klik Panggil atau OK.
  • Silahkan tunggu beberapa waktu hingga kamu menerima pemberitahuan lewat SMS.

4. Menggunakan Call Center Indosat

Selain cara di atas, jika kamu masih kebingungan menggunakan voucher isi ulang kuota atau pulsa. Maka kamu bisa meminta bantuan dari call center Indosat. Berikut caranya :

  • Masuk ke menu panggilan atau dial up.
  • Silahkan tekan nomor 185.
  • Setelah itu, kamu dapat meminta bantuan dari Customer Service untuk melakukan pengisian ulang pulsa IM3, caranya dengan menyebutkan kode vouchernya.
  • Tunggu selama beberapa waktu hingga pihak CS menginputkan kode yang kamu berikan.
  • Setelah berhasil, kamu akan menerima notifikasi lewat SMS.

Itulah ulasan terkait cara mengisi paket IM3 terlengkap, baik melalui pulsa maupun voucher yang kamu beli. Bagaimana, mudah dan praktis kan?

 

 

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

4 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

4 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

4 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

4 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

4 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

4 months ago