Kalian mungkin pernah menemukan font menarik dan keren-keren ketika browsing di internet. Jenis font biasanya sangat berperan penting dalam pembuatan desain grafis. Hal ini bertujuan untuk mempercantik pesan atau tulisan pada sebuah desain. Disini kita akan membahas cara mengetahui jenis font pada gambar.
Sebenarnya, ada banyak pilihan jenis font dengan bentuk bervariasi. Inilah yang seringkali membuat banyak orang lupa nama font itu sendiri. Namun jangan risau, kalian kini dapat mencoba beberapa cara mengetahui jenis font pada gambar.
Daftar Isi
Jenis-jenis font itu sendiri sangat beragam, mulai dari jenis script, serif, san serif, slabserif, hand drawn, display, dan lain sebagainya. Masing-masing font tersebut mempunyai bentuk dan karakter yang berbeda. Kalian bisa coba cek cara mengetahui jenis font pada gambar berikut :
Cara mengetahui jenis font pada gambar pertama adalah memakai situs web Identifont. Prinsip kerja dari situs web ini yaitu dengan beberapa pertanyaan tertentu sehingga bisa menemukan jenis font yang ada pada suatu gambar.
Dengan begitu, kalian nantinya sudah akrab dengan suguhan pertanyaan yang akan diajukan. Hal ini dikarenakan tujuan dari pertanyaan-pertanyaan tersebut tentu saja untuk menemukan jenis dari font yang diinginkan.
Ada beberapa langkah yang bisa kalian lakukan, yaitu :
Untuk cara ini tentunya akan cukup menyulitkan bagi seorang pemula yang tidak terlalu mengerti mengenai seluk beluk font tersebut. Namun tentu saja sangat berguna bagi pengguna profesional yang sudah terbiasa dengan font-font yang mereka gunakan dalam desainnya.
Situs selanjutnya adalah situs What The Font yang menyediakan layanan khusus untuk mendapatkan jenis font yang diinginkan pada suatu gambar. Perlu kalian ketahui, bahwa situs ini cukup populer di kalangan para desainer karena sifatnya yang sangat mudah dimengerti dengan tampilan yang tidak terlalu memusingkan penggunanya. Cek panduan lengkapnya :
Cara mengetahui jenis font pada gambar lainnya adalah Fontspring Matcherator. Situs web ini memiliki gaya tersendiri dalam melakukan pencarian sebuah font yang diinginkan.Fontspring matcherator mengandalkan sebuah gambar atau foto dalam mengidentifikasi font apa yang terdapat pada gambar tersebut.
Bahkan, situs ini bisa di akses 100 % secara gratis sehingga menjadikan referensi bagi siapa saja yang ingin mencari font di dalam sebuah gambar. Berikut langkah-langkah menggunakan situs Fontspring Matherator :
Keunggulan lainnya dari situs ini adalah selain menggunakan gambar dalam proses identifikasi sebuah font, juga kalian bisa memasukkan URL dari sebuah gambar yang didapatkan dari internet. Caranya adalah masukkan atau paste URL yang sudah didapatkan dari internet, lalu klik tobol ‘Get URL’ yang tersedia.
Tunggu beberapa saat hingga situs menyelesaikan identifikasinya sehingga jenis font yang dimaksudkan akan muncul pada layar informasi di situs tersebut.
Aplikasi pertama adalah aplikasi WhatTheFont, yang bisa kalian unduh di Apps Store. Sebab aplikasi ini diperuntukkan bagi kalian yang menggunakan iPhone. Jadi, pengguna android tidak dapat menggunakan aplikasi ini.
Cara kerja dari aplikasi WhatTheFont cukup mudah, kalian hanya perlu memotret gambar yang di dalamnya ada font sehingga bisa segera diketahui jenis font nya. Simak cara mengetahui jenis font pada gambar dengan aplikasi WhatTheFont berikut :
Cara mengetahui jenis font pada gambar selanjutnya yaitu Photoshop. Aplikasi ini selain untuk editing foto dengan fitur sangat lengkap, ternyata bisa digunakan untuk identifikasi font pada sebuah gambar. Kalian bisa mengikuti tutorialnya di bawah ini :
Dengan memilih 5 cara mengetahui jenis font pada gambar di atas, maka kalian bisa mencoba salah satu metode yang paling mudah. Selain menggunakan perangkat PC, kalian juga dapat memanfaatkan perangkat iPhone dan android.
Apa Kamu merasa terganggu dengan kemunculan akun-akun palsu yang ada di Instagram? Inilah beberapa cara… Read More
WIGATOS - Kendaraan yang aman dan nyaman tentu membutuhkan perawatan yang optimal, termasuk dalam hal… Read More
Kudus, kota kecil yang terletak di Jawa Tengah, memiliki daya tarik tersendiri dalam berbagai aspek,… Read More
Tahukah kamu? Kalau XL Axiata kini tengah berusaha untuk bisa meningkatkan kebutuhan pelanggan terutama untuk… Read More
Bagaimana cara menghilangkan iklan di HP OPPO ? iklan merupakan salah satu hal yang umum… Read More
Siapa sih yang nggak tertarik jadi kurir Lazada? Apalagi cara daftar kurir Lazada ternyata mudah… Read More