Realme adalah salah satu vendor hp yang cukup dikenal di Indonesia, karena menawarkan harga yang cukup terjangkau dengan kualitas yang cukup mumpuni. Produsen smartphone asal Tiongkok ini resmi didirikan sejak tahun 2018 lalu. Meskipun tergolong masih baru, Realme diklaim mampu menawarkan fitur dan spek yang menarik. Seperti kemudahan cara melacak hp Realme yang hilang.
Berhasil menggaet penghargaan Best Newcomer Balanced Growth membuat sayap Realme terus meroket di pasaran gadget tanah air. Bahkan Realme mampu melampaui sebanyak 100 juta lebih penjualan secara global dalam 3 tahun saja. Inilah yang membuat Realme lebih cepat berkembang.
Berkat dukungan spek dan teknologi smartphone canggih, kalian tidak perlu khawatir saat hp Realme kesayangan hilang atau mati. Langkah yang harus dilakukan pertama kali ialah tetap tenang, jangan pernah panik. Karena panik tidak bisa menyelesaikan masalah. Lantas, apa saja yang harus dilakukan saat hp Realme hilang? Simak cara melacak hp Realme yang hilang!
Daftar Isi
Hp Realme yang hilang baik karena dicuri, terjatuh atau alasan apapun, tentu harus segera di atasi dengan baik agar kalian mendapatkan peluang hp bisa kembali. Kalaupun tidak, dengan cara melacak hp Realme yang hilang kalian bisa mengamankan data-data yang ada di hp.
Ini adalah cara termudah dan bisa dijadikan tindakan utama saat kehilangan hp, bukan hanya Realme saja. Setiap hp android tentu saja sudah memiliki identitas diri dengan adanya IMEI. International Mobile Equipment Identity atau IMEI adalah sebuah nomor identitas perangkat hp yang terdiri atas 15-16 digit seri angka.
Angka tersebut biasanya dapat dilihat di bagian bodi perangkat hp, seperti pada baterai. Untuk melacak hp Realme yang hilang dengan IMEI, silahkan ikuti tutorialnya :
Metode ini sayangnya hanya berhasil saat hp yang hilang mempunyai koneksi internet, dengan kondisi GPS menyala, serta kartu SIM yang masih terpasang.
Cara melacak hp Realme yang hilang selanjutnya yaitu dengan mengandalkan akun Gmail. Kita tahu bahwa seriap perangkat, termasuk Realme harus mengakses akun Gmail untuk mengoperasikan kinerja smartphone. Jadi, setiap pengguna Realme tentu saja sudah memiliki gmail. Ini caranya :
Karena Realme termasuk salah satu produk smartphone android, maka kalian bisa mengandalkan aplikasi pelacak hp dari android, yakni Google Find My Device. Sesuai namanya, aplikasi ini adalah dikembangkan oleh pihak Google dan dipakai untuk mendeteksi perangkat yang login memakai Gmail.
Silahkan simak cara melacak hp Realme yang hilang berikut ini :
Google Android Device Manager atau Google ADM ialah sebuah aplikasi default dari Google yang bisa diakses gratis untuk menemukan lokasi keberadaan hp yang hilang. Jika ingin memakai apliksi Google ADM, ketentuannya yaitu hp Realme yang dicari harus mengaktifkan GPS. Sedangkan cara melacak hp Realme yang hilang dengan Google ADM hanya bisa dilakukan menggunakan hp android.
Walaupun memakai metode ini tidak seakurat dan seampuh Maps untuk melacak keberadaan lokasi hp yang hilang, namun kalian tetap dapat mencobanya.
Cara melacak hp Realme yang hilang berikutnya yaitu memakai TrackView. Ini adalah aplikasi pengawasan sistem keamanan luar biasa. Tidak hanya dipakai untuk melakukan pelacakapan ponsel yang hilang, namun aplikasi ini juga gratis dan memungkinkan pengguna dapat mengawasi sistem instalasi yang sifatnya sensitif.
Untuk kondisi darurat, aplikasi Trackview dapat mengirimkan buzz atau peringatan instan jarak jauh. Dengan aplikasi ini, memungkinkan pengguna dapat mengakses GPS ponsel yang juga telah disuguhkan beberapa fitur mengesankan.
Kalian juga bisa mengandalkan aplikasi Nearme Find khusus bagi pengguna Oppo dan Realme. Fitur ini berfungsi untuk mengetahui keberadaan hp, terbilang cukup canggih karena memakai mesin khusus dari pabrikan LG dan Samsung.
Kalian dapat melacak hp Realme dengan aplikasi ini dengan cara mengaktifkannya lalu gunakan langsung untuk melacak hp yang hlang.
Apabila ingin memakai Nearme Find, biasanya akun O-Cloud sendiri sudah masuk dalam sistem smartphon atau minimal ketika registrasi maupun pendaftaran akun harus memakai Realme.
Agar hp Realme yang terjatuh atau hilang dapat ditemukan segera, kalian bisa melakukan beberapa hal. Salah satunya membunyikan hp dengan tujuan untuk mendeteksi keberadaan hp saat lokasi hp sudah dekat. Hubungi hp secara manual memakai panggilan telepon biasa atau bisa juga memakai Find My Device jika hp sedang di silent.
Itulah beberapa upaya dan langkah cara melacak hp Realme yang hilang untuk dapat ditemukan kembali atau untuk mengamankan data-data penting. Jangan lupa untuk selalu mencegah terjadinya aksi pencurian dengan selalu menyimpan hp di tempat yang aman.
Apa Kamu merasa terganggu dengan kemunculan akun-akun palsu yang ada di Instagram? Inilah beberapa cara… Read More
WIGATOS - Kendaraan yang aman dan nyaman tentu membutuhkan perawatan yang optimal, termasuk dalam hal… Read More
Kudus, kota kecil yang terletak di Jawa Tengah, memiliki daya tarik tersendiri dalam berbagai aspek,… Read More
Tahukah kamu? Kalau XL Axiata kini tengah berusaha untuk bisa meningkatkan kebutuhan pelanggan terutama untuk… Read More
Bagaimana cara menghilangkan iklan di HP OPPO ? iklan merupakan salah satu hal yang umum… Read More
Siapa sih yang nggak tertarik jadi kurir Lazada? Apalagi cara daftar kurir Lazada ternyata mudah… Read More