Cara Cari iPhone Hilang

Jika dulu, mencari hp yang hilang pasti kelabakan dan susah ditemukan. Sampai akhirnya, terpaksa kita harus pasrah dan rela jika hp hilang begitu saja. Namun saat ini, meskipun tidak 100% menjamin hpmu kembali, setidaknya smartphone masa kini telah dibekali fitur canggih untuk menemukan hp yang hilang. Tak terkecuali pada produk smartphone eksklusif seperti iPhone. Kamu bisa mencari dan menemukan iPhone yang hilang dengan cara cari iPhone hilang yang akan Kami bagikan panduannya disini!

iPhone Dengan iOS 15 Sebagai OS Terbarunya Saat Ini

iPhone memang selalu gencar memamerkan inovasi terbarunya. Bahkan kini produk gadget yang dibawahi perusahaan raksasa Apple, sudah meluncurkan ponsel cerdas dengan iOS 15 sebagai sistem operasi teranyarnya. Tentu saja iOS 15 telah hadir lewat fitur-fitur canggih yang dibawanya.

Ada beberapa fitur tak biasa yang ditawarkan pada iOS 15, sebut saja seperti Live text dengan kemampuan dapat menyalin teks pada gambar, kemampuan share link untuk video call dengan Facetime, dan beberapa pembaruan aplikasi iPhone lainnya. Ingin lebih lengkapnya? Simak ulasannya!

1. Focus Up

Memakai fitur Focus Up, memungkinkanmu bisa menyortir pemberitahuan masuk, mulai dari email, SMS, telepon dan lainnya, sesuai profil focus tertentu yang dipakai. Kamu bisa melakukan pengaturan berbagai macam notifikasi terlebih dulu yang bisa ditampilkan maupun ditolak di tiap pilihan profil Focus.

Misalnya saja, Kamu mengaktifkan opsi profil Focus dengan mode ‘Personal’. Nah, dalam profil ini, Kamu sudah melakukan pengaturan untuk tidak dapat menerima pemberitahuan dari aplikasi tertentu karena pekerjaan.

Setelah Kamu mengaktifkan Focus Mode, otomatis telah diterapkan juga pada perangkat Apple Watch atau iPad yang tersambung dengan iPhone.

2. Tampilan Notifikasi Terbaru

Vendor raksasa Apple telah memberikan perubahan pada tampilan pemberitahuan pada iOS 15. Kamu bisa melihat ukuran ikon aplikasi yang terlihat lebih besar. Sehingga Kamu dapat menambahkan foto kontak dan secara otomatis wajah dalam kontak tersebut pun akan ditampilkan pada notifikasi.

3. Wajah Baru dari Safari

Perubahan juga terlihat lewat tampilan browser Safari di iPhone yang terlihat tidak biasa. Safari pada iOS 15 mempunyai tab bar lebih kecil terletak di bawah layar. Kamu bisa menggeser tab tersebut dengan cepat, apabila ingin membuka beberapa tab lainnya. Menariknya Kamu bisa membuat tab grup untuk dimasukkan ke folder, Kamu bisa mengaksesnya kapan saja.

4. FaceTime Bagi Android dan Windows

Fitur yang tak kalah menarik dari iOS 15 adalah FaceTime. Nah, fitur inilah yang memungkinkan para pengguna selain iOS bisa bergabung ke Facetime panggilan video yang masuk ke ekosistem iOS. Sebab sebelumnya, Facetime ini hanya dapat dipakai di perangkat Apple.

Jadi, pengguna android pun kini bisa ikut bergabung pada panggilan telekonferensi Facetime lewat web. Nah, pengguna Facetime di iOS untuk selanjutnya dapat menyalin link ruangan, mekanismenya kurang lebih sama seperti share ruangan virtual aplikasi Zoom.

Lalu, tautan atau link tersebut kemudian dibagikan lewat aplikasi perpesanan, Mail, Calendar, maupun aplikasi lainnya. Baru kemudian, baik pengguna Windows ataupun android dapat bergabung pada video telekonferensi berbasis Facetime lewat browser Edge atau Chrome hanya dengan mengetuk tautan undangan tersebut.

5. Aplikasi Maps yang Sudah Mengusung 3D

Menariknya lagi, navigasi pada aplikasi Apple Maps telah menerima pembaruan lewat tampilan gambar 3D, sehingga lebih detail dan lebih fresh. Karena gambar bangunan atau yang lainnya turut diperbarui. Tak hanya itu, ada pula Neaby Transit fitur untuk memudahkan pengguna iPhone dengan iOS 15 bisa dengan mudah bernavigasi ketika memakai kendaraan umum.

6. Pilihan Aksesoris dan Warna Lebih Lengkap Untuk Memoji

Siapa nih yang suka buat emoji dengan cara buat emoji iPhone? Jika Kamu termasuk salah satunya, maka ini adalah kabar baik bagimu. Karena pengguna iOS 15 sudah mendapat pembaruan dengan pilihan warna berbeda dan lebih bervariasi. Kamu bisa mengubah warna pada mata yang digunakan untuk avatar. Paling tidak, kini iOS sudah membekali 9 stiker emoji baru dengan penambahan lampu, lambaian tangan, shaka atau dua jari, serta masih banyak yang lainnya.

7. Dapat Melacak Airpods Max dan Airpods Pro Saat Hilang

Selain bisa memanfaatkan fitur cara cari iPhone hilang saja, Kamu juga dapat melacak keberadaan AirPods Max dan AirPods Pro saat hilang. Kamu cukup memerlukan koneksi bluetooth, untuk selanjutnya Kamu dapat mengetahui keberadaan dari AirPods hanya memakai bantuan suara.

Cara Cari iPhone Hilang

Cara Lacak iPhone yang Hilang di iOS 15

Pembaruan Fitur Apple Find My di iOS 15

Selain fitur-fitur di atas yang sudah mendapatkan pembaruan, Apple juga menawarkan pembaruan pada fitur pelacakan iPhone yang hilang dengan Find My iPhone atau Apple Find My. Cara cari iPhone hilang kini bisa dilakukan dengan cara yang lebih canggih lagi.

Karena lewat pembaruan OS pada iOS 15 iPhone telah mendukung beberapa peningkatan fitur, terutama fitur pelacakan iPhone. Dimana Find My di sistem operasi iOS 15 memungkinkan pengguna bisa menemukan iPhone yang hilang walaupun perangkat iPhone dalam kondisi off. Dengan cara cari iPhone hilang melalui fitur ini, Kamu bahkan bisa mencari iPhone tersebut apabila perangkatnya dimatikan pencuri atau baterainya habis.

Menariknya lagi, Apple disebut-sebut akan menghadirkan tampilan pop up yang menjelaskan jika iPhone pengguna bisa tetap ditemukan walaupun dalam kondisi mati.

Dimana jendela tersebut pasalnya akan terlihat ketika pengguna menonaktifkan iPhone yang telah mendapatkan pembaruan iOS 15 pertama kalinya. Tampilan pop up tersebut pun menjelaskan jika pengguna dapat menonaktifkan atau bahkan mengaktifkan Find My Network lewat menu pengaturan. Adapun maksudnya ialah pengguna dapat memilih sendiri apakah mereka berkenan jika iPhone mereka dilakukan pelacakan saat sedang off atau tidak.

Tak hanya itu, pihak Apple pun menjelaskan tentang cara cari iPhone hilang dengan Find My iPhone saat iPhone mati dan tidak mempunyai jaringan internet. Akan tetapi, beberapa informasi menyebutkan jika sebenarnya perangkat tersebut masih mempunyai daya serta tetap bisa merespon sinyal Bluetooth langsung ke perangkat Appla yang lainnya. Jadi, hampir mirip dengan kemampuan aksesori pada Airtags.

Kemudian perangkat yang telah menerima sinyal ini akan langsung mengirimkan lokasi perangkat iPhone yang hilang lewat iCloud ke user yang mencarinya menggunakan perangkat lain.

Pelacakan iPhone iOS 15 Hilang yang di Factory Reset

Tak hanya pelacakan dalam kondisi off, tetapi Find My iPhone pada iOS 15 pun dapat melakukan pelacakan Apple yang telah dilakukan factory reset. Akan tetapi, fitur ini hanya bisa berfungsi jika pengguna telah mengaktifkan activation lock. Ini adalah fitur yang memungkinkan pengguna iPhone menginputkan kredensial dari Appla ID pada perangkat yang hilang tersebut.

Bahkan ada juga Separation alertsi yang hadir di iOS 15 sebagai pengingat pengguna lewat pemberitahuan. Notifikasi tersebut menjelaskan bahwa mereka meninggalkan banyak perangkat di ekosistem Apple, semisal AirTags, AirPods maupun perangkat lainnya pada jarak tertentu.

Rasanya sangat wajar jika Apple berusaha memberikan yang terbaik kepada penggunanya, tentu saja sebagai penyeimbang harga iPhone yang cukup fantastis. Selain itu, sayang rasanya jika iPhone-mu harus hilang begitu saja, tanpa ada upaya antisipasi dari pihak Apple untuk memudahkanmu menemukan perangkat yang hilang.

Dengan kecanggihan teknologi dari fitur Find my iPhone ini, akan sangat membantumu dalam pencarian iPhone hilang lewat cara cari iPhone hilang dengan mudah. Jangan panik, dan tetap mencoba langkah terbaik agar iPhone-mu kembali ditemukan. Selamat mencoba dan semoga membantu ya guys!

 

 

Recent Posts

Cara Bagi Pulsa Ke Sesama Telkomsel

Sebagai salah satu provider komunikasi ternama di Indonesia, Telkomsel memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna. Diantaranya… Read More

4 months ago

Cara Mendapatkan Uang dari Spotify

Siapa yang tidak mau dapat cuan dengan modal ponsel pintar saja? Kamu mungkin juga tertarik… Read More

4 months ago

Cara Kasih Lagu di Instagram

Sampai detik ini, mungkin ada yang kepikiran bagaimana sih cara kasih lagu di Instagram? Instagram… Read More

4 months ago

Cara Masukan Kode Voucher XL yang Benar ?(Mudah Sekali)

WIGATOS.com | Pengguna XL pasti sering isi ulang kuota atau pulsa secara fisik, sehingga dapat… Read More

4 months ago

Cara Aktifkan Unlimited Youtube XL dengan 8 Step Mudah

Gimana sih cara aktifkan unlimited Youtube XL? Nonton video di Youtube bisa dibilang sebagai salah… Read More

4 months ago

Cara Daftar Kartu Indosat

Bagi Kamu yang baru membeli kartu perdana Indosat, jangan lupa langsung lakukan pendaftaran atau registrasi… Read More

4 months ago